Suara.com - Ketua Umum PSSI Erick Thohir menyampaikan dukungan ke Arab Saudi yang maju dalam pencalonan sebagai tuan rumah Piala Dunia 2034.
Sebelumnya, Indonesia menjajaki peluang untuk maju dalam pencalonan tuan rumah Piala Dunia 2034. Salah satu kemungkinannya yaitu menjadi co-host kompetisi sepak bola antar negara tersebut.
"Indonesia mendukung Arab Saudi sebagai tuan rumah Piala Dunia 2034. Di sisi lain Indonesia terus mempersiapkan diri untuk bidding World Cup berikutnya untuk zona Asia setelah 2034 dan kompetisi FIFA lainnya," kata Ketua Umum PSSI Erick Thohir dalam keterangan tertulis dikutip dari laman PSSI, Rabu.
Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Dito Ariotedjo menyampaikan kemungkinan potensi Indonesia menjadi co-host kejuaraan dunia empat tahunan itu untuk edisi 2034.
“Kami sudah sampaikan kita ingin sebagai co-host. Dan ini saya akan terbang ke Arab Saudi mendampingi Pak Presiden. Salah satu topik yang akan dibicarakan putra mahkota Arab Saudi ke Pak Presiden," kata Menpora Dito.
Selain menjajaki kemungkinan dengan Arab Saudi, Indonesia juga membuka pembicaraan dengan Australia yang tengah menjajaki kemungkinan untuk maju bidding sebagai tuan rumah Piala Dunia 2034.
Federasi Sepak Bola (FA) Australia membuka kemungkinan maju menjadi tuan rumah dengan mengajak Selandia Baru, Indonesia ataupun negara-negara di kawasan Asia Tenggara lainnya seperti Singapura dan Malaysia.
Sampai saat ini, Arab Saudi menjadi satu-satunya negara yang resmi mengajukan diri menjadi tuan rumah Piala Dunia 2034.
Terkait dengan proses bidding tuan rumah Piala Dunia 2034, FIFA memberikan tenggat waktu terakhir pencalonan pada 31 Oktober.
Berita Terkait
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- 5 Sampo Penghitam Rambut yang Tahan Lama, Solusi Praktis Tutupi Uban
- 5 Mobil Nissan Bekas yang Jarang Rewel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- 4 Bedak Wardah Terbaik untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Bantu Samarkan Kerutan
- 7 Sepatu Skechers Wanita Tanpa Tali, Simple Cocok untuk Usia 45 Tahun ke Atas
Pilihan
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
-
Tanpa Bintang Eropa, Inilah Wajah Baru Timnas Indonesia Era John Herdman di Piala AFF 2026
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen
Terkini
-
Pemain Keturunan Indonesia Jayden Oosterwolde Divonis Penjara 1 Tahun 4 Bulan
-
Prediksi Skor Nottingham Forest vs Arsenal: Ujian Berat The Tricky Trees Hadapi Pemuncak Klasemen
-
Breaking News! Persija Jakarta Rekrut Penyerang Tajam Maroko
-
Satu Grup dengan Timnas Indonesia di Piala AFF 2026, Pelatih Singapura Antusias Sambut Tantangan
-
Fajar Fathurrahman: Insyaallah Persija Juara
-
Prediksi Skor Chelsea vs Brentford: Debut Rosenior di Liga Inggris Diuji
-
Keren! Bintang Timnas Indonesia U-17 Gabung Tim Amerika Serikat
-
Prediksi Skor Liverpool vs Burnley: Wajib Menang di Anfield, The Reds Pantang Imbang Lagi
-
Siapa Wandi Wanandi? Orang Indonesia Pertama yang Jadi Investor Klub Liga Jepang
-
Bojan Hodak Buka Peluang Perubahan Komposisi Pemain Persib di Putaran Kedua