Suara.com - Tim tuan rumah Bali United mengasah taktik dan strategi khusus untuk menghadapi Persebaya Surabaya pada laga pekan ke-16 BRI Liga 1 di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Jumat (20/10).
“Pelatih memberikan taktik, strategi, dan bagaimana kekuatan serta kelemahan Persebaya. Ada strategi khusus,” ungkap winger Bali United, Irfan Jaya dalam jumpa pers H-1 pertandingan melawan Persebaya di Stadion Kapten I Wayan Dipta, seperti dikutip Antara, Kamis.
Namun demikian, Irfan tidak membeberkan detail taktik yang akan dimainkan dan hanya menambahkan jika para pemain sudah berlatih keras di Pemusatan Latihan Pantai Purnama, Gianyar.
Sementara itu, pelatih kepala Bali United, Stefano Cugurra alias Teco memuji tim tamu Persebaya sebagai tim yang bagus, dengan poin yang tak terpaut jauh antara kedua tim.
Sebagai salah satu tim kuat, pelatih asal Brasil itu pun memperkirakan duel kedua nanti akan berlangsung seru dan menarik.
“Di Liga 1, perolehan poin sangat dekat dengan posisi puncak klasemen. Kami juga hanya terpaut tiga poin dengan Persib di peringkat ketiga dan kami harus kerja keras melawan Persebaya agar bisa naik peringkat,” katanya.
Pelatih yang kerap disapa Coach Teco itu mengaku hasil positif dalam lima pertandingan terakhir, baik di laga Piala AFC dan Liga 1 menjadi bekal Bali United meraih hasil maksimal lawan Persebaya nanti.
Ia pun menekankan kepada para pemain untuk melakukan pertahanan lebih optimal agar tidak kebobolan gol.
“Saat menyerang agar lebih bervariasi dan juga rekan kerja untuk cepat cetak gol karena pasti tim lawan juga kuat,” katanya.
Berdasarkan klasemen sementara, Bali United kini berada di peringkat keenam Liga 1 dengan 24 poin dan Persebaya di peringkat kedelapan dengan 22 poin.
Berita Terkait
-
Jens Raven Janji Timnas Indonesia U-23 Tampil Lebih Sangar dan Kuat di Kalender Kompetisi 2026
-
Hasil Bali United vs Dewa United di BRI Super League, Duel Taktis Jansen dan Riekerink Seri
-
Prediksi Susunan Pemain Bali United vs Dewa United di BRI Super League, Senin 29 Desember 2025
-
Prediksi Bali United vs Dewa United di BRI Super League, Senin 29 Desember 2025
-
Harapan Bali United usai Rekrut Eks Gelandang Timnas Jepang U-23
Terpopuler
- 5 Mobil Toyota Bekas yang Mesinnya Bandel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- Pajak Rp500 Ribuan, Tinggal Segini Harga Wuling Binguo Bekas
- 9 Sepatu Adidas yang Diskon di Foot Locker, Harga Turun Hingga 60 Persen
- 10 Promo Sepatu Nike, Adidas, New Balance, Puma, dan Asics di Foot Locker: Diskon hingga 65 Persen
- 5 Rekomendasi Sepatu Lari Kanky Murah tapi Berkualitas untuk Easy Run dan Aktivitas Harian
Pilihan
-
Petani Tembakau dan Rokok Lintingan: Siasat Bertahan di Tengah Macetnya Serapan Pabrik
-
Bos Bursa Mau Diganti, Purbaya: Tangkap Pelaku Goreng Saham, Nanti Saya Kasih Insentif!
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
Terkini
-
Hasil Drawing Piala Asia Futsal 2026, Indonesia Masuk Grup A Bersama Irak dan Korea Selatan
-
Fulham vs Liverpool: Ujian Berat The Reds di London, Prediksi Skor dan Susunan Pemain
-
Federico Chiesa dan Andre Onana Satu Agensi dengan Mees Hilgers
-
Tim Papan Bawah Momok Bagi Persija Jakarta, Macan Kemayoran Pantang Remehkan Persijap
-
Leeds United vs Manchester United: Duel Panas di Elland Road, Prediksi Skor dan Susunan Pemain
-
Bournemouth vs Arsenal: Prediksi Skor, Kabar Tim, dan Perkiraan Susunan Pemain
-
Liam Rosenior Buka Suara soal Isu Jadi Pelatih Chelsea Usai Kepergian Enzo Maresca
-
Prediksi Aston Villa vs Nottingham Forest: Skor dan Susunan Pemain
-
Arteta Puji Enzo Maresca Usai Tinggalkan Chelsea: Dia Melakukan Pekerjaan yang Luar Biasa
-
Resmi! Persija Jakarta Buang Satu Pemain Muda, Siapa?