Suara.com - Pelatih Ipswich Town, Kieran McKenna menegaskan bahwa setiap pemain yang belum mendapatkan kesempatan bermain akan kebagian jatah. Ini termasuk untuk Elkan Baggott yang baru dipercaya di Piala Liga Inggris saja atau Carabao Cup.
Di musim 2023/2024 Elkan Baggott dipertahankan oleh pelatih di Ipswich Town. Ia tidak jadi dipinjamkan oleh klub berjuluk The Tractor Boys.
Bek timnas Indonesia ini pun mendapatkan kesempatan bermain dalam tiga pertandingan di Carabao Cup. Ia selalu menjadi starter.
Sayangnya di Divisi Championship atau liga kasta kedua Liga Inggris, bek berusia 21 tahun sama sekali belum dimainkan. Kendati begitu, sang pelatih tidak menutup kemungkinan Elkan bakal diturunkan.
Pasalnya musim bagi Ipswich Town masih panjang. Maka dari itu, pemain yang belum mendapatkan kesempatan bisa kebagian tampil di masa mendatang.
"Tentu semua orang ingin bermain, semua orang ingin memulai pertandingan di divisi ini (Championship), di kejuaraan yang kami ikuti tahun ini," ucap McKenna dikutip dari TWTD.
"Para pemain tahu bahwa ini adalah musim yang panjang dan orang-orang akan mengambil peran pada waktu yang berbeda," imbuhnya.
Mantan asisten Manchester United menjelaskan bisa saja pemain utama akan mengalami cedera atau hukuman larangan bermain karena akumulasi kartu. Jika itu terjadi, pemain pelapis, termasuk Elkan Baggott diharapkan siap bermain.
"Ada saat-saat di musim pemain yang bermain reguler akan keluar dari tim, entah karena performa atau cedera atau skorsing serta alasan apapun. Saya pikir grup ini telah menjalani pengalaman bersama dengan mengetahui bahwa ini adalah musim yang panjang," tambah McKenna.
Baca Juga: Dihantui Cedera, 3 Pemain Bintang Timnas Indonesia Diragukan Tampil Lawan Irak dan Filipina
"Ini akan memerlukan kontribusi yang berbeda dari orang yang berbeda pada waktu yang berbeda. Meskipun semua orang ingin memulai sebanyak mungkin, mereka memahami dan menghormati hal itu, terutama sebagai tim yang baru promosi yang mencoba menghadapi tantangan ini, kami memerlukan skuad yang besar, kami perlu memilikinya," tegasnya.
Adapun Ipswich Town punya performa apik dengan menempati tempat kedua Divisi Championship. The Tractor Boys juga melaju ke 16 besar Piala Liga Inggris.
Berita Terkait
-
Viral Sosok Mahasiswa Berwajah Mirip Bek Timnas Indonesia Elkan Baggott, Netizen Syok
-
Cedera Usai Bela Timnas Indonesia, Pelatih Ipswich Town Ungkap Kondisi Elkan Baggott
-
Pelatih Ipswich Town Ketakutan Kehilangan Elkan Baggott di Januari 2024, Ini Sebabnya
-
Kocaknya Elkan Baggott Disebut-sebut Mirip Hantu Berbadan Besar, Ini Videonya
-
Momen Trio Naturalisasi Timnas Indonesia Belanja di Mall Brunei Darussalam, Elkan Baggott Borong Banyak
Terpopuler
- Breaking News! PSSI Resmi Umumkan Pelatih Timnas Indonesia
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
- 5 Rekomendasi Cushion Mengandung Skincare Anti-Aging Untuk Usia 40 Ke Atas
- Djarum Buka Suara soal Pencekalan Victor Hartono dalam Kasus Dugaan Korupsi Tax Amnesty
- 5 Smartwatch Terbaik untuk Olahraga dan Pantau Detak Jantung, Harga Mulai Rp300 Ribuan
Pilihan
-
Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
Terkini
-
Hansi Flick Siap Latih Lionel Messi jika kembali ke Barcelona
-
Indonesia Host FIFA Series 2026, Erick Thohir Puji Apresiasi Tanpa Henti FIFA
-
Tampil Jeblok, Jersijap Jepara Pecat Pelatih Mario Lemos
-
Jadwal Pertandingan Liga Italia 22-25 November 2025, Jay Idzes dan Emil Audero Main Kapan?
-
Final IFCPF Asia Oceania Cup 2025: Timnas Indonesia CP Siapkan Strategi Khusus Hadapi Iran
-
Disebut Cari Pelatih Murah untuk Timnas Indonesia, Ini Kata-kata PSSI
-
Breaking News! Indonesia Tuan Rumah FIFA Series 2026, Kans Besar Lawan Juara Dunia
-
Bukan Batik Malaysia! Timur Kapadze Dapat Hadiah Batik Indonesia dari Sosok Ini
-
Timur Kapadze Latih Timnas Indonesia Menunggu Waktu? Salat Jumat di Istiqlal Jadi Kunci
-
Belum Resmi Tukangi Timnas Indonesia, Timur Kapadze Dibuat Geleng-geleng Suporter Garuda