Suara.com - Penyerang Timnas Indonesia U-17 yang berdarah Korea Selatan, Ji Da Bin, menuturkan doa dan harapannya pada Piala Dunia U-17 2023 Indonesia yang akan dimulai satu hari lagi.
"Dalam doa dan harapan saya, semoga kami bisa menampilkan performa terbaik dan mampu meraih kemenangan di setiap pertandingan," ucap pemain yang mempunyai darah Korea Selatan dari ayahnya itu, seperti dilansir laman resmi FIFA, Kamis (9/11).
Ji Da Bin yang lahir di Depok 17 tahun silam itu menjadi salah satu dari 21 pemain yang dipanggil pelatih Bima Sakti untuk Piala Dunia U-17 2023.
Ji Da Bin, yang dipastikan akan menggunakan nomor keramat 10 di Timnas Indonesia pada Piala Dunia U-17 ini pun berdoa agar tim Garuda Asia dapat menampilkan performa terbaik sebagai negara tuan rumah, dimulai dari melawan Ekuador pada laga pembuka Grup A di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Jumat (10/11) besok pukul 19.00 WIB.
Ji Da Bin pun berharap mendapatkan kepercayaan dari pelatih Bima Sakti untuk selalu tampil pada setiap laga. Ia juga berharap nantinya dapat menampilkan permainan terbaik yang berbuah dilirik para pencari bakat klub-klub Eropa.
"Bagi saya pribadi, saya berharap bisa mendapatkan menit bermain dan tentunya saya akan berusaha semaksimal mungkin ketika mendapat kesempatan itu. Mudah-mudahan saya bisa mendapat perhatian dari klub-klub Eropa dan terutama bisa membanggakan orang tua saya," harap Ji Da Bin.
Pada ajang Piala Dunia U-17, dua pemain diaspora yang memperkuat klub Brasil dan Jerman, Welber Jardim (Sao Paulo) dan Amar Brkic (Hoffenheim) akan ambil bagian menjadi skuad Merah Putih.
Mengenai hal itu, Ji Da Bin menyambut dengan positif kedua rekan barunya itu yang menurutnya akan memberikan dampak yang bagus bagi Timnas Indonesia U-17 dalam pagelaran dua tahunan tersebut.
"Bagi Timnas Indonesia, hal ini sangat positif karena kami mempunyai pemain yang bermain di kompetisi luar negeri seperti Welber di Brasil dan Amar di Jerman. Mereka mempunyai potensi yang sangat bagus dan skill yang luar biasa. Saya berharap mereka dapat membantu tim menjadi lebih kuat," ungkap Ji Da Bin.
Lebih lanjut, Ji Da Bin sangat tidak sabar menyambut Piala Dunia U-17. Berbekal pemusatan latihan selama di Jerman, ia dan rekan-rekannya kini telah siap berlaga di panggung besar tersebut.
"Orang-orang kami (penggemar Indonesia) menunggu hasil dari kami, jadi kami harus menunjukkan performa terbaik di setiap pertandingan. Kondisi saya saat ini sangat baik baik secara mental maupun fisik. Rekan satu tim saya juga sangat siap. Intinya kami siap berkompetisi," pungkasnya.
Tag
Berita Terkait
-
Kabar Manis untuk John Herdman, Elkan Baggott Akhirnya Kembali Tampil di Level Senior
-
Komentar Pelatih Fortuna Sittard Usai Justin Hubner Jadi Pahlawan Tim
-
Persib Juara Paruh Musim, Teja Paku Alam Kirim Kode untuk Pelatih Baru Timnas Indonesia
-
Ditolak Tunisia, Patrick Kluivert Tak Laku Usai Dipecat dari Timnas Indonesia
-
John Herdman Kurang Fit, Kelelahan?
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
-
QRIS Jadi 'Alat Bantu' Judi Online: Mengapa Sistem Pembayaran BI Ini Rentan Disalahgunakan?
-
Klaim Pakai Teknologi Canggih, Properti PIK2 Milik Aguan Banjir
-
6 HP Murah dengan Kamera Terbaik Januari 2026, Harga Mulai 2 Jutaan
Terkini
-
Kabar Manis untuk John Herdman, Elkan Baggott Akhirnya Kembali Tampil di Level Senior
-
Komentar Pelatih Fortuna Sittard Usai Justin Hubner Jadi Pahlawan Tim
-
Punya Rekor Buruk, Liverpool Pandang Serius Duel Lawan Klub Kasta Ketiga Ini
-
Kabar Buruk untuk Liverpool, Conor Bradley Menepi Hingga Akhir Musim
-
Persib Bandung Kecam Ancaman Pembunuhan Terhadap Keluarga Thom Haye
-
Persija Panaskan Bursa Transfer, Eks Persib hingga Fajar Fathurrahman Gabung?
-
Persib Juara Paruh Musim, Teja Paku Alam Kirim Kode untuk Pelatih Baru Timnas Indonesia
-
Beckham Putra Ungkap Alasan Selebrasi Ice Cold saat Kalahkan Persija Jakarta
-
Muka Masam Sir Alex Ferguson Usai Manchester United Ulangi Rekor Buruk 44 Tahun Lalu
-
Kronologis Amukan Antonio Conte, Tendang Botol Minum, Teriak-teriak hingga Semprot Wasit