Suara.com - Sosok peraih MVP IBL 2023 Kaleb Ramot Gemilang disebut menjadi magnet tersendiri bagi Hardianus Lakudu mau bergabung dengan klub basket Dewa United Banten yang berambisi menjadi juara.
"Pastinya senang sekali bisa bergabung dengan Dewa United. Saya tahu tim ini mengejar gelar juara. Saya merasakan tim ini punya tekad yang kuat," kata Hardianus seperti dikutip dari laman resmi IBL di Jakarta, Senin (13/11).
Hardianus sudah tiga kali juara liga bersama Satria Muda. Oleh karenanya Hardianus disebut-sebut membawa DNA juara bagi Dewa United. Sebelumnya Hardianus dan Kaleb pernah bermain bersama di tim Indonesia Patriots pada musim 2020. Saat itu, Patriots disiapkan untuk menghadapi SEA Games 2021. Tetapi sayangnya liga tidak bisa diselesaikan karena pandemi Covid-19.
Kaleb merupakan pemain yang tidak hanya punya keahlian yang mumpuni, tapi dia juga bermental juara. Kaleb pernah mengalahkan Hardianus di Final IBL 2018-19, saat masih berseragam Stapac Jakarta. Kala itu, Stapac menghancurkan Satria Muda (2-0) di final. Setelah sekian lama, akhirnya Hardianus dan Kaleb bersatu di Dewa United.
Selain Kaleb, ada pula Kristian Liem di tim Dewa United yang pernah bermain di klub Satria Muda. Saat Hardianus menjadi MVP Final IBL 2021, Kris juga ada di tim tersebut. Sehingga semakin banyak yang dikenal Hardianus, maka adaptasi bakal lebih mudah.
"Tentunya sudah tidak sabar untuk berjuang dan bermain bersama Kris dan Kaleb, serta teman-teman lainnya. Saya pernah merasakan gelar juara IBL dan prestasi di timnas bersama dua pemain tersebut," ungkap Hardianus.
Selain itu, Hardianus juga bisa bermain satu tim dengan adiknya yaitu Lucky Abdi Pasondok. Ini menjadi kali pertama kakak beradik tersebut berada dalam tim yang sama. Kehadiran Hardianus diprediksi bakal membuat skuad Dewa United makin kuat.
Berita Terkait
-
Kasus Rafael Struick dan Pentingnya Seorang Pemain Mendapatkan Pelatih yang Tepat
-
Spaso Maafkan Aksi Emosional Rafael Struick: Kamu Masa Depan Sepak Bola Indonesia
-
IBL 2026 Resmi Dimulai! Duel Panas Dewa United vs Pelita Jaya Langsung Buka Musim
-
Insiden Kartu Merah Menit Akhir dan Kegundahan Rafael Struick yang Luput Jalani Musim Ideal
-
Statistik Rafael Struick Melempem di Dewa United, Posisi di Era Baru Timnas Indonesia Terancam?
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
6 HP Murah dengan Kamera Terbaik Januari 2026, Harga Mulai 2 Jutaan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Kontroversi Grok AI dan Ancaman Kekerasan Berbasis Gender di Ruang Digital
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
Terkini
-
Bobotoh Padati GBLA, Bojan Hodak Sebut Atmosfer Laga Persib vs Persija Fantastis
-
Kata Arya Sinulingga Soal Alasan John Herdman Mau Latih Timnas Indonesia
-
Catat! Jadwal Terbaru Perkenalan John Herdman sebagai Pelatih Timnas Indonesia
-
PSSI Kenalkan Asisten Pelatih Timnas Indonesia, Netizen Optimis: Kepelatihan Terbaik
-
Jangan Nangis Kalau Ditangkap! Umuh Muchtar Kirim Pesan Keras ke Pelaku Teror Thom Haye
-
Arteta Kirim Pesan Berkelas ke Arne Slot Usai Hat-trick Gabriel Martinelli
-
Mental Rapuh Pemain Manchester United Bikin Darren Fletcher Frustasi
-
MU Tersingkir dari Piala FA, Marcus Rashford Maunya Main di Klub Juara
-
Persija Pulang Tanpa Poin, Sindiran Pedas Mauricio Souza: Persib Gak Banyak Peluang
-
Kevin Diks Bantu Cetak Gol, Borussia Monchengladbach Menang Telak!