Suara.com - Media Malaysia, Makan Bola turut mengomentari hasil drawing fase grup Piala Asia U-23 2024 yang juga melibatkan Timnas Indonesia U-23. Makan Bola skeptis dengan peluang tim Garuda Muda yang tergabung di grup yang cukup sulit.
Timnas Indonesia U-23 masuk di Grup A bersama tuan rumah Qatar, serta dua tim kuat Asia lainnya, Australia dan Yordania.
Qatar jelas mendapat keuntungan sebagai tuan rumah, dengan mereka pernah jadi juara ketiga pada Piala Asia U-23 2018.
Sementara itu, Australia merupakan salah satu unggulan juara. Pada edisi Piala Asia U-23 sebelumnya, The Socceroos --julukan Timnas Australia-- keluar sebagai peringkat keempat.
Sedangkan Yordania tercatat pernah jadi juara ketiga pada Piala Asia U-23 edisi 2013.
Makan Bola pun menaruh perhatian atas nasib Timnas Indonesia U-23 yang masuk ke grup yang bisa dibilang grup neraka.
Media Malaysia itu menilai pelatih Timnas Indonesia U-23, Shin Tae-yong mesti meramu strategi yang benar-benar jitu guna lolos ke fase gugur Piala Asia U-23 2024.
"Pelatih skuad Garuda (Muda), Shin Tae-yong perlu menyusun strategi yang lebih ampuh jika ingin membawa Timnas Indonesia lolos dari babak penyisihan grup," tulis Makan Bola dalam artikel yang diturunkan Jumat (24/11/2023).
"Tak diragukan ini grup yang berat buat Indonesia. Akan sulit bagi mereka lolos ke fase gugur."
Timnas Indonesia U-23 sendiri akan tampil sebagai debutan di Piala Asia U-23 2023. Selama penyelenggaraan ajang ini, Garuda Muda sebelumnya tidak pernah lolos ke putaran final.
Tag
Berita Terkait
-
Dipecat PSSI, Patrick Kluivert Dirumorkan Jadi Pelatih Ajax
-
Diisukan Latih Indonesia, Oscar Garcia Ternyata Miliki Kesamaan dengan STY!
-
Bakal Duplikasi Taktik STY, Siapa yang Akan Dipilih Nova Arianto Jadi Jenderal Lini Tengah?
-
Dirumorkan Jadi Pelatih Ajax, Ini Head to Head Patrick Kluivert vs John Heitinga
-
FIFA ASEAN Cup: Peluang Indonesia Juara Lebih Besar Dibanding di AFF Cup?
Terpopuler
- 5 Pilihan Produk Viva untuk Menghilangkan Flek Hitam, Harga Rp20 Ribuan
- 7 Mobil Bekas di Bawah Rp50 Juta untuk Anak Muda, Desain Timeless Anti Mati Gaya
- 7 Rekomendasi Mobil Matic Bekas di Bawah 50 Juta, Irit dan Bandel untuk Harian
- 5 Mobil Mungil 70 Jutaan untuk Libur Akhir Tahun: Cocok untuk Milenial, Gen-Z dan Keluarga Kecil
- 7 Sunscreen Mengandung Niacinamide untuk Mengurangi Flek Hitam, Semua di Bawah Rp60 Ribu
Pilihan
-
Harga Emas Turun Hari ini: Emas Galeri di Pegadaian Rp 2,3 Jutaan, Antam 'Kosong'
-
Trik Rahasia Belanja Kosmetik di 11.11, Biar Tetap Hemat dan Tetap Glowing
-
4 HP Memori 512 GB Paling Murah, Cocok untuk Gamer dan Konten Kreator
-
3 Rekomendasi HP Infinix 1 Jutaan, Speknya Setara Rp3 Jutaan
-
5 HP Layar AMOLED Paling Murah, Selalu Terang di Bawah Terik Matahari mulai Rp1 Jutaan
Terkini
-
Prediksi Manchester City vs Bournemouth: Ujian Berat The Citizens di Etihad
-
Prediksi Tottenham Hotspur vs Chelsea: Siapa Terbaik di Derby London?
-
Luciano Spalletti Diyakini Bisa Bikin Dusan Vlahovic Cetak 20 Gol
-
Juventus Lawan Emil Audero Cs, Luciano Spalletti Dibuat Pusing Gegara Ini
-
Skandal Lamine Yamal! Diduga Selingkuh dengan Model Italia Usai El Clasico
-
Allegri Penasaran Lihat Leao dan Nkunku Main Bareng, AC Milan Siap Tantang AS Roma
-
Nasib Miris Eks Arsenal di Liga Meksiko: Cuma Main 6 Kali Dalam 3 Bulan
-
Ruben Amorim Tantang Pemain Manchester United Perbaiki Mental Tandang
-
Dipecat PSSI, Patrick Kluivert Dirumorkan Jadi Pelatih Ajax
-
Kata-kata Pertama Luciano Spalletti Usai Resmi Latih Juventus, Singgung Napoli