Suara.com - Radja Nainggolan akhirnya debut bersama Bhayangkara FC di BRI Liga 1 pekan ke-23. Momen itu terjadi kala The Guardian melawan Persita Tangerang.
Sebagaimana diketahui, Radja Nainggolan sempat mengalami cedera. Beruntung ia sembuh dengan cepat dan akhirnya diberikan kesempatan bermain oleh Mario Gomez.
Awalnya gelandang berusia 35 tahun duduk di bangku cadangan. Pada akhirnya ketika laga memasuki menit ke-56 eks AS Roma ini masuk menggantikan Muhammad Ragil.
Kala itu, Bhayangkara FC unggul 1-0. Masuknya Nainggolan memberi warna di lini tengah The Guardian.
Meski tidak mencetak gol, mantan pemain timnas Belgia ini membantu klubnya menang 3-0 atas Persita Tangerang.
Nah, debut Nainggolan sontak menjadi sorotan, bahkan dari media Belgia bernama Het laatste Nieuws. Mereka menyebut eks Inter Milan sudah bagus, tapi ada juga kritikan yang dilontarkan.
"Pada menit ke-56 ia diturunkan ke lapangan oleh pelatihnya. Saat itu skor sudah 1-0 untuk Bhayangkara," tulis laporan HLN.be disadur Selasa (19/12/2023).
"Si Ninja (julukan Nainggolan) memainkan permainan yang bagus sebagai gelandang tengah, di mana itu posisi familiarnya," imbuhnya.
Walau begitu, gelandang berusia 35 tahun ini dianggap masih belum menyetel. Sebab, ia terlihat kebingungan.
Baca Juga: Irak Tak Gelar TC Jelang Lawan Timnas Indonesia di Piala Asia 2023, Kenapa?
"Ia masih bingung, tapi kehadirannya jelas membawa kebahagiaan," jelasnya.
Sementara itu, Bhayankara FC masih belum beranjak dari dasar klasemen BRI Liga 1 2023/2024. The Guardian kini mengumpulkan 15 poin dari 23 pertandingan.
Berita Terkait
-
Lakoni Debut Manis, Tugas Radja Nainggolan Masih Sangat Berat di Liga 1
-
3 Fakta Menarik Persib Bandung Ubah Hari Jadi, Kini Lebih Tua dari PSSI
-
Bikin Kacau Pertandingan, PSSI Didesak Hukum Wasit Persik vs PSM Makassar
-
BRI Liga 1: Pemain PSM Makassar Sempat Saling Lempar dengan Suporter Persik Kediri
-
BRI Liga 1: Kronologi Versi Persik Kediri Soal Ribut-ribut Sampai Pertandingan Ditunda Lama Kontra PSM Makassar
Terpopuler
- Terungkap! Kronologi Perampokan dan Penculikan Istri Pegawai Pajak, Pelaku Pakai HP Korban
- Promo Superindo Hari Ini 10-13 November 2025: Diskon Besar Awal Pekan!
- 5 Rekomendasi Motor yang Bisa Bawa Galon untuk Hidup Mandiri Sehari-hari
- Terbongkar dari Tato! Polisi Tetapkan Pria Lawan Main Lisa Mariana Tersangka Kasus Video Porno
- Buntut Tragedi SMA 72 Jakarta, Pemerintah Ancam Blokir Game Online Seperti PUBG
Pilihan
-
Keuangan WIKA 'Berlumur Darah' Imbas Whoosh, Bosnya Pasrah Merugi
-
Respons Berkelas Dean James usai Bikin Gol Spektakuler ke Gawang Feyenoord
-
Pahitnya Niat Baik: Guru Dipecat Karena Kumpulkan Rp20 Ribu untuk Gaji Honorer
-
Pemerintah Mau 'Bebaskan' Reynhard Sinaga, Predator Seksual Terkejam di Sejarah Inggris
-
Bahlil soal Izin Tambang di Raja Ampat : Barang Ini Ada, Sebelum Saya Ada di Muka Bumi!
Terkini
-
Timur Kapadze Mengaku Kagum dengan STY, Kini Lanjutkan Tongkat Estafet di Timnas Indonesia?
-
Lionel Messi Bisa Perkuat Barcelona Tahun Depan via Jalur Ini
-
Jadi Calon Pelatih Timnas Indonesia, Gaji Timur Kapadze Jauh di Bawah Patrick Kluivert dan STY
-
Kapten Timnas Indonesia U-17 Minta Maaf Usai Gagal Lolos Piala Dunia U-17 Qatar
-
Anak Patrick Kluivert Dirumorkan Khianati Belanda, Bela Spanyol
-
Kronologis Andres Iniesta Dituding Tipu Banyak Penguasaha, Kerugian Capai Rp10 M
-
Ronaldo Umumkan Pensiun Internasional, Piala Dunia 2026 Jadi Akhir Karier Megabintang di Timnas
-
Pelatih Thailand Waspadai Ancaman Timnas Indonesia U-23 di SEA Games 2025
-
Media Vietnam Salut dengan Prestasi Indonesia di Piala Dunia U-17 2025
-
Piala Dunia 2026 akan Jadi Turnamen Besar Terakhir Cristiano Ronaldo