Suara.com - Pelatih Barcelona, Xavi Hernandez tak bisa menyembunyikan kekesalannya meski Barca meraih kemenangan atas Almeria dalam laga lanjutan Liga Spanyol, Kamis (21/12) dini hari WIB. Xavi menyebut timnya tampil ceroboh sehingga harus susah payah menundukkan tim juru kunci LaLiga itu.
Main kandang di Stadion OlImpic Lluis Companys, Katalunya, Barcelona membuang keunggulan dua kali sebelum akhirnya menang tipis 3-2 atas Almeria.
Performa di bawah ekspektasi melawan tim peringkat buncit, Almeria, pun membuat Xavi sama sekali tak senang meski Barcelona mampu meraup poin penuh.
Xavi mengkritik anak-anak asuhnya karena tampil kurang semangat, agresif, dan fokus.
"Babak pertama tidak bisa diterima. Pressing dan agresivitasnya tidak bisa diterima. Harus lari, bekerja keras. Kalau tidak, ya tidak akan cukup," ketus Xavi seperti dilansir Football Espana, Kamis (21/12).
Saking kesalnya, gelandang legendaris Barcelona itu bahkan menegaskan bahwa skuad saat ini sama sekali tak selevel dengan Barca era 2010.
"Kami bukan Barca versi 2010, mereka adalah Barca terbaik yang pernah ada dan saat ini kami bukanlah mereka. Kami harus kerja keras dan memberikan segalanya di lapangan. Saya lihat kami kurang lapar, tapi itu tanggung jawab saya dan itu tak akan terjadi lagi," ucap Xavi.
"Tahun lalu, kami juara (LaLiga) bukan karena kualitas individual. Kami juara karena kami menjadi satu kesatuan, sebuah keluarga. Kami agresif, bertahan bersama-sama dan menyerang dengan baik," ucap Xavi.
"Tapi, tim ini kurang semangat. Semangatnya tak sama dengan musim lalu. Tak ada agresivitas atau pun fokus. Kami perlu lebih banyak ritme dan intensitas."
Baca Juga: Hasil Bola Tadi Malam: Barcelona dan Bayern Munchen Menang Tipis, Liverpool Pesta Gol
"Tidak bisa mengkritik satu pemain, ini masalah menyeluruh. Intensitas babak pertama dan kedua tidak saling memengaruhi. Harus kerja keras bagai binatang," tegas entrenador berusia 43 tahun itu.
Blaugrana memetik tiga poin krusial setelah gagal menang di tiga laga terakhir lintas kompetisi - termasuk dikalahkan Girona di LaLiga dan dipermalukan Antwerp di Liga Champions.
Meski akhirnya menang, kualitas pertahanan Barca masih mengkhawatirkan. Ronald Araujo dan kawan-kawan sudah kebobolan 21 gol dalam 18 pertandingan di LaLiga musim ini. Padahal, Barca hanya kemasukan total 20 gol saat juara musim lalu di Liga Spanyol.
Saat ini, Barcelona berada di peringkat ketiga klasemen sementara Liga Spanyol 2023/2024 dengan raihan 38 poin dari 18 laga yang telah dilakoni, terpaut empat angka dari Real Madrid di peringkat kedua dan enam poin dari Girona di puncak klasemen.
Meski demikian, Real Madrid dan Girona sama-sama baru bermain 17 kali.
Barcelona baru akan kembali beraksi tahun depan, melawat ke Las Palmas di lanjutan Liga Spanyol pada 5 Januari 2024.
Berita Terkait
-
Joao Cancelo Resmi Kembali ke Barcelona Sebagai Pinjaman Al-Hilal Hingga Akhir Musim Juni 2026
-
Dipecat Real Madrid, Xabi Alonso Buka Suara: Pergi dengan Kepala Tegak
-
Usai Dituduh Membangkang, Kylian Mbappe Tulis Pesan untuk Xabi Alonso yang Cabut dari Real Madrid
-
El Clasico Legenda Bakal Hadir di GBK, Pramono Anung: Persembahan Spesial 500 Tahun Jakarta
-
Live Instagram Lamine Yamal Mendadak Dihentikan, Ada Apa di Ruang Ganti Barcelona?
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
Pilihan
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
Terkini
-
John Herdman Bakal Blusukan di Eropa, Cari Pemain Naturalisasi Baru?
-
John Herdman Janjikan Transformasi Besar Timnas Indonesia Mulai Debut Perdana di FIFA Series 2026
-
John Herdman Ungkap Syarat Mutlak Pemain Naturalisasi Timnas Indonesia, Harus Merumput di...
-
Hakan Calhanoglu Absen Lawan Arsenal: Arteta Semringah, Chivu Cemberut
-
Tolak Arsenal dan Manchester City, Marc Guehi Selangkah Lagi Gabung Liverpool
-
Striker Anyar AC Milan Niclas Fullkrug Ternyata Ringkih, Baru Main Sudah Cedera
-
Xabi Alonso Pergi, Vinicius Jr Senyum Puas Mau Perpanjang Kontrak
-
Resmi Jadi Pelatih Manchester United, Michael Carrick Umbar Janji
-
Alasan John Herdman Tolak Honduras Demi Timnas Indonesia Ternyata Karena...
-
Alasan John Herdman Anggap Tekanan Suporter Fanatik Timnas Indonesia Sebagai Hadiah Spesial