Suara.com - Maarten Paes membawa harapan besar bagi Timnas Indonesia. Kiper keturunan berpaspor Belanda itu bakal jadi tambahan kekuatan berharga bagi Garuda.
Timnas Indonesia sejauh ini belum memiliki kiper berstatus keturunan. Di tengah gencarnya PSSI melakukan naturalisasi, kiper jadi pos yang tidak pernah tersentuh.
Kini, pos penjaga gawang Timnas Indonesia mendapat angin segar mengingat Maarten Paes disebut sudah setuju untuk dinaturalisasi.
Kehadiran Paes memunculkan pertanyaan apakah sosoknya merupakan kepingan puzzle terakhir bagi Timnas Indonesia?
Melihat statistik sang pemain bersama klub Major League Soccer (MLS), FC Dallas musim ini, kans Maarten Paes membuat Timnas Indonesia kian tangguh cukup besar.
Menyitat laman resmi Major League Soccer (MLS), kiper yang pernah membela klub Belanda, FC Utrecht itu memiliki statistik gemilang bersama FC Dallas di MLS 2023.
Paes tercatat melakukan 94 penyelamatan dalam 30 pertandingan MLS 2023. Presentasi keberhasilan penyelamatannya mencapai 76,4 persen.
Selain itu, Paes tercatat menghadapi tiga situasi tendangan penalti di luar babak adu tos-tosan. Dia berhasil mencatatkan dua penyelamatan alias cuma kebobolan sekali dalam situasi itu.
Statistik apik Paes di MLS 2023 menjadikannya sebagai kandidat kiper terbaik untuk Timnas Indonesia. Meski demikian, belum diketahui kapan proses naturalisasi sang pemain akan dimulai.
Baca Juga: Statistik Diego Michiels di BRI Liga 1 Musim Ini, Masih Layak Bela Timnas Indonesia?
Kepastian naturalisasi Maarten Paes sudah disampaikan Ketua Umum PSSI Erick Thohir. Dia berharap kedatangannya bisa menambah kekuatan Garuda.
"Sama Maarten Paes, kiper utama FC Dallas di MLS. Kita tunggu lah, kita lihat," kata Erick Thohir pada 16 Desember 2023 lalu.
"Jangan kesusu tapi yang penting semua yang percaya buat bangun Timnas Indonesia, ayo!"
Selama proses naturalisasi Maarten Paes diusahakan PSSI, Timnas Indonesia saat ini masih bergantung dengan kiper-kiper lokal.
Di Piala Asia 2023, Shin Tae-yong membawa tiga kiper yakni Syahrul Trisna, Ernando Ari dan Muhammad Riyandi.
Berita Terkait
Terpopuler
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil untuk Wanita, Harga Mulai Rp80 Jutaan
- Detik-detik Menteri Trenggono Pingsan di Podium Upacara Duka, Langsung Dilarikan ke Ambulans
Pilihan
-
Pertamina Mau Batasi Pembelian LPG 3 Kg, Satu Keluarga 10 Tabung/Bulan
-
Keponakan Prabowo Jadi Deputi BI, INDEF: Pasar Keuangan Pasang Mode Waspada Tinggi
-
Purbaya Hadapi Tantangan Kegagalan Mencari Utang Baru
-
5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
-
Danantara Mau Caplok Tambang Emas Martabe Milik Astra?
Terkini
-
Shayne Pattynama Gabung Persija Jakarta Langsung Tanya Jordi Amat Demi Target Juara Liga Indonesia
-
Eks Bek Arsenal Mengaku Hampir Gabung Inter Milan Nama Erick Thohir Sampai Terseret
-
Ngeri! Ingin Angkut Cole Palmer ke Old Trafford, MU Wajib Siapkan Rp3 Triliun
-
Liverpool Disebut Bakal Contek Cara Manchester United: Pecat Slot Angkat Gerrard sebagai Interim
-
Hasil Piala Asia Futsal 2026: Indonesia Bantai Korsel di Hadapan Shin Tae-yong
-
Presiden RFEF Klaim Final Piala Dunia 2030 Digelar di Spanyol, FIFA Masih Bungkam
-
John Herdman Pantau Langsung Super League 2025 Demi Cari Asisten Pelatih dan Pemain Berbakat
-
4 Alasan Sebenarnya Emil Audero Tak Pulang Bareng Bus Cremonese
-
Kabar Buruk Buat Carrick, Patrick Dorgu Menepi 10 Pekan dari Manchester United
-
Media Italia Bela Emil Audero Terkait Rumor Tertinggal Bus Tim Setelah Pertandingan Serie A