Suara.com - Pelatih Manchester City, Pep Guardiola, mengonfirmasi bahwa tiga pemain andalannya, yaitu Erling Haaland, John Stones, dan Manuel Akanji, akan absen dalam laga tandang melawan Newcastle United.
Duel Newcastle United menghadapi Manchester City dijadwalkan berlangsung di Stadion St. James' Park pada Minggu (14/1/2024) pukul 00.30 WIB.
“Erling [Haaland] keluar dan John [Stones] keluar. Saya pikir itu segalanya,” ucap Pep, dikutip dari laman resmi klub, Sabtu (13/1/2024).
Pep Guardiola menjelaskan bahwa Haaland masih memerlukan waktu untuk pulih dari cederanya. Striker timnas Norwegia itu diperkirakan baru bisa bermain pada akhir Januari.
Haaland mengalami masalah pada kakinya, dan para dokter memutuskan untuk memberinya istirahat selama satu minggu.
“Tulangnya butuh waktu. Setiap cedera Anda dapat melakukan apa yang Anda inginkan tetapi ini masalah waktu,” kata Pep Guardiola.
Untuk pemain belakang, Akanji, Guardiola mengungkapkan bahwa bek tengahnya tersebut akan absen beberapa minggu setelah mengalami cedera pada pertandingan melawan Huddersfield dalam babak ketiga Piala FA pada 7 Januari lalu.
Akanji diharapkan bisa kembali pada akhir bulan, mungkin untuk pertandingan Piala FA melawan Tottenham pada 27 Januari atau melawan Burnley pada 1 Februari.
“Dia akan absen beberapa minggu. Ini bukan pukulan besar tapi sampai akhir bulan,” jelas Pep.
Baca Juga: 5 Fakta Menarik Jelang Duel Liverpool vs Fulham di Piala Liga Inggris
Selain ketiga pemain tersebut, Pep Guardiola juga menyatakan bahwa Jack Grealish diragukan tampil karena sedang sakit.
“Jack Grealish sedang sakit. Mudah-mudahan hari ini (Jumat waktu setempat) dia kembali,” ucap Pep.
Pep mengakui bahwa laga melawan Newcastle akan sulit, terutama setelah Eddie Howe mengambil alih sebagai pelatih The Magpies. Menurutnya, Newcastle menjadi tim yang sulit dikalahkan sejak kedatangan Howe.
“Kami sudah sering menghadapinya saat melawan Bournemouth dan Newcastle. Kami punya sejarah bagus bersama-sama,” ucap Pep.
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
- 5 Sunscreen Terbaik Harga di Bawah Rp30 Ribu agar Wajah Cerah Terlindungi
- 7 Mobil Sedan Bekas Mulai 15 Jutaan, Performa Legenda untuk Harian
- 24 Kode Redeem FC Mobile 4 November: Segera Klaim Hadiah Parallel Pitches, Gems, dan Emote Eksklusif
Pilihan
-
Comeback Dramatis! Persib Bandung Jungkalkan Selangor FC di Malaysia
-
Bisnis Pizza Hut di Ujung Tanduk, Pemilik 'Pusing' Berat Sampai Berniat Melego Saham!
-
Bos Pajak Cium Manipulasi Ekspor Sawit Senilai Rp45,9 Triliun
-
6 Kasus Sengketa Tanah Paling Menyita Perhatian di Makassar Sepanjang 2025
-
6 HP Memori 128 GB Paling Murah Terbaru 2025 yang Cocok untuk Segala Kebutuhan
Terkini
-
Tanggapi Kritik Ronaldo, Ruben Amorim Ucap Kalimat Ini untuk MU
-
Murka Enzo Maresca Usai Chelsea Ditahan Imbang Qarabag
-
Barcelona Diterpa Musibah, Eric Garcia Alami Patah Hidung, Ini Kondisinya
-
Pecat Patrick Vieira, Genoa Tunjuk Legenda AS Roma sebagai Pengganti
-
Comeback Dramatis! Persib Bandung Jungkalkan Selangor FC di Malaysia
-
Persija Jakarta Yakin Permalukan Arema FC, Punya Banyak Jeda Waktu Kumpulkan Strategi dan Tenaga
-
Gebrakan Zohran Mamdani! Walikota New York Minta FIFA Turunkan Harga Tiket Piala Dunia 2026
-
Hasil Terawang Pelatih Klub Top Super League Timnas Indonesia U-17 vs Brasil
-
Legenda Fernando Redondo: Pangeran Bernabeu yang Menolak Potong Rambut
-
Pemain Keturunan Batak Janji Mati-matian Lawan Brasil, Fokus Kontrol Pertandingan