Suara.com - Inter Milan berhasil menjadi juara Piala Super Italia setelah mengalahkan Napoli dalam laga final yang berlangsung di King Saud University Stadium, Riyadh, pada Selasa (23/1/2024) dini hari WIB.
Dalam pertandingan tersebut, Inter Milan menang tipis 1-0 atas juara Liga Italia musim lalu itu lewat gol semata wayang Lautaro Martinez.
Striker asal Argentina itu mencetak gol dramatis di masa injury time tepatnya menit 90+1 usai memanfaatkan umpan Benjamin Pavard.
Benjamin Pavard mengumpan pada Lautaro Martinez di dalam kotak penalti yang dikonversi sang striker lewat finishing rendah nan akurat ke tengah gawang.
Napoli sebelumnya lolos ke final setelah menyingkirkan Fiorentina dengan skor 3-0 dalam babak semifinal.
Sementar Inter sang juara Coppa Italia musim lalu, melangkah ke partai puncak dengan menekuk Lazio 3-0.
Kemenangan atas Napoli membuat Inter Milan kini sudah tiga edisi beruntun mengamankan trofi Piala Super Italia.
Pada edisi 2021 dan 2022, mereka juga keluar sebagai pemenang dengan mengalahkan Juventus dan AC Milan.
Namun, khusus edisi kali ini, Inter menjadi tim pertama yang menjuarai ajang tersebut setelah format berubah menjadi empat tim alias bergulir dari semifinal dulu alih-alih langsung memainkan partai puncak.
Baca Juga: Indra Sjafri Ungkap Tujuan Timnas Indonesia U-20 Hadapi Tim Eks Gelandang Inter Milan
Susunan Pemain Napoli vs Inter Milan di final Piala Super Italia 2023
Napoli: Pierluigi Gollini; Giovanni Di Lorenzo, Amir Rrahmani, Juan Jesus; Alessio Zerbin (Leo Ostigard 58'), Stanislav Lobotka, Jens-Lys Cajuste (Giacomo Raspadori 74'), Pasquale Mazzocchi (Mario Rui 74'); Matteo Politano (Jesper Lindstrom 70'), Khvicha Kvaratskhelia (Gianluca Gaetano 70'); Giovanni Simeone.
Pelatih: Walter Mazzarri.
Inter Milan: Yann Sommer; Benjamin Pavard, Francesco Acerbi, Stefan de Vrij (Carlos Augusto 62'); Matteo Darmian, Nicolo Barella (Davide Frattesi 62'), Hakan Calhanoglu, Henrikh Mkhitaryan, Federico Dimarco (Marko Arnautovic 81'); Marcus Thuram (Alexis Sanchez 81;), Lautaro Martinez (Yann Bisseck 90').
Pelatih: Simone Inzaghi.
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 Mobil Sedan Bekas di Bawah 30 Juta Mudah Dirawat, Performa Juara!
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- Bupati Mempawah Lantik 25 Pejabat, Berikut Nama-namanya
- 4 Rekomendasi HP Murah Layar AMOLED dengan Baterai Jumbo Terbaik Januari 2025
- Stargazer vs Xpander: 10 Fakta Penentu MPV 7 Seater Paling Layak Dibeli
Pilihan
-
Investor Besar Tak Ada Jaminan, Pinjol Milik Grup Astra Resmi Gulung Tikar
-
5 HP Infinix Memori 256 GB Paling Murah untuk Gaming Lancar dan Simpan Foto Lega
-
John Herdman Teratas Soal Pelatih ASEAN dengan Bayaran Tertinggi
-
Coca-Cola Umumkan PHK Karyawan
-
Unilever Jual Sariwangi ke Grup Djarum Senilai Rp1,5 Triliun
Terkini
-
Cedera Marselino Ferdinan Lebih Parah, Terancam Absen Dipanggil John Herdman ke Timnas Indonesia
-
Jelang Persib vs Persija, Marc Klok: Kita Sangat Antusias dan Excited
-
Persib vs Persija: Adu Nilai Pasar, Statistik, dan Rekam Jejak 10 Pertemuan Terakhir
-
Persaingan Pilar Timnas Indonesia di Laga Persib Vs Persija, Siapa Bakal Dapat Atensi?
-
Rekor Mauricio Souza vs Persib Bandung: Tantangan Berat Persija Jakarta di GBLA
-
Rekor Bojan Hodak vs Persija Jakarta: Persib Bandung Tak Terkalahkan dalam 4 Pertandingan
-
Pesan Tegas Bojan Hodak untuk Bobotoh Jelang Duel Panas Persib vs Persija
-
Rahasia Sukses John Herdman Terbongkar, Legenda Kanada Ungkap Kunci di Balik Keajaiban Piala Dunia
-
Tak Perlu Motivasi! Bojan Hodak Puas Lihat Mental Baja Pemain Persib Jelang Duel Panas vs Persija
-
Strategi Milomir Seslija Bawa Persis Solo Incar Poin Penuh Lawan Semen Padang di BRI Super League