Suara.com - Mengenal lebih jauh sosok Joel Kojo, pemain milik Kirgistan yang menjadi penentu kesuksesan Timnas Indonesia lolos ke babak 16 besar Piala Asia 2023.
Sebagaimana diketahui, Timnas Indonesia berhasil mencetak sejarah dengan berhasil menembus babak 16 besar Piala Asia 2023.
Kepastian ini ditentukan usai pesaing terdekat skuad Garuda di peringkat tiga terbaik, yakni Oman, bermain imbang kontra Kirgistan, Kamis (25/1) malam WIB.
Dalam duel pamungkas grup F tersebut, Oman sempat membuka asa lolos usai mencetak gol lewat Muhsen Al-Ghassani di menit ke-8.
Nahas, kemenangan dan tiket kelolosan ke 16 besar yang ada di depan mata harus sirna di menit ke-80 usai Kirgistan menyamakan kedudukan lewat Joel Kojo.
Andai gol Joel Kojo itu tak tercipta, maka Oman bisa meraih tiga poin dan bakal menyalip Timnas Indonesia di posisi keempat peringkat tiga terbaik.
Tak ayal, gol Joel Kojo itu membuat namanya pun kemudian dielu-elukan oleh netizen Tanah Air. Sebagian besar menganggap dirinya adalah pahlawan bagi Timnas Indonesia.
Lantas, siapakah sosok Joel Kojo tersebut? Seperti apa rekam jejaknya di kancah sepak bola, termasuk bersama Kirgistan?
Pemain Naturalisasi Kirgistan
Baca Juga: Langganan Piala Dunia, 3 Bintang Timnas Australia yang Perlu Diwaspadai Timnas Indonesia
Joel Kojo merupakan pemain berkebangsaan Kirgistan yang lahir di Accra, Ghana, pada 21 Agustus 1998 atau saat ini berusia 25 tahun.
Meski lahir dan tumbuh di Ghana, siapa yang menyangka jika karier sepak bola Joel Kojo di level profesional justru dimulai dan dilakoni di Kirgistan.
Sebelum berkarier di Kirgistan, Joel Kojo menimba ilmu di akademi KK Adonteng Stars di tanah kelahirannya. Barulah pada 2017, ia berpetualang ke negara yang terletak di Asia Tengah itu.
Klub pertama Joel Kojo di Kirgistan sendiri adalah FC Alay Osh. Ia bergabung pada 2017 dan bertahan di klub tersebut hingga tahun 2021.
Selama kurang lebih 3,5 tahun bermain untuk FC Alay Osh, Joel Kojo dikenal sebagai penyerang tajam. Tercatat ia tampil sebanyak 70 kali dengan sumbangan 44 gol di segala ajang.
Kiprah apiknya di FC Alay Osh membuat Joel Kojo kemudian bergabung klub Kirgistan lainnya yakni FC Dordoi Bishkek pada Januari 2021 dengan kontrak satu tahun.
Berita Terkait
-
Langganan Piala Dunia, 3 Bintang Timnas Australia yang Perlu Diwaspadai Timnas Indonesia
-
Daftar 8 Negara yang Resmi Tersingkir dari Persaingan ke Babak 16 Besar Piala Asia 2023
-
Ranking FIFA Negara ASEAN usai Fase Grup Piala Asia 2023, Thailand Jadi 'Raja' Baru
-
Terpisah Lebih dari 100 Peringkat, Ini Perbanding Ranking FIFA Australia dengan Timnas Indonesia
-
Reaksi Gembira Marselino Ferdinan Cs Usai Lolos Babak 16 Besar Piala Asia 2023, Auto Bongkar Koper Lagi!
Terpopuler
- Pandji Pragiwaksono Dihukum Adat Toraja: 48 Kerbau, 48 Babi, dan Denda 2 Miliar
- 6 HP Snapdragon dengan RAM 8 GB Paling Murah, Lancar untuk Gaming dan Multitasking Intens
- 8 Mobil Kecil Bekas Terkenal Irit BBM dan Nyaman, Terbaik buat Harian
- 7 Rekomendasi Parfum Lokal Aroma Citrus yang Segar, Tahan Lama dan Anti Bau Keringat
- 5 Rekomendasi Moisturizer Korea untuk Mencerahkan Wajah, Bisa Bantu Atasi Flek Hitam
Pilihan
-
Berapa Gaji Zinedine Zidane Jika Latih Timnas Indonesia?
-
Breaking News! Bahrain Batalkan Uji Coba Hadapi Timnas Indonesia U-22
-
James Riady Tegaskan Tanah Jusuf Kalla Bukan Milik Lippo, Tapi..
-
6 Tablet Memori 128 GB Paling Murah, Pilihan Terbaik Pelajar dan Pekerja Multitasking
-
Heboh Merger GrabGoTo, Begini Tanggapan Resmi Danantara dan Pemerintah!
Terkini
-
Terlilit Utang Rp145 Miliar, Keluarga Sven-Goran Eriksson Jual Murah Rumah Mewah
-
Waduh! Jose Mourinho Gak Bayar Tagihan Hotel Rp15 Miliar, Mendadak Bangkrut?
-
Menolak Tua! Cristiano Ronaldo Berencana Pensiun Satu atau Dua Tahun Lagi
-
Mauro Zijlstra Beri Kabar Baik Jelang SEA Games 2025, Apa Itu?
-
Berapa Gaji Zinedine Zidane Jika Latih Timnas Indonesia?
-
Menderita Hernia, Lamine Yamal Berpotensi Absen di Piala Dunia 2026
-
Bojan Hodak 'Menghilang' di Sesi Latihan Persib, Gabung Timnas Indonesia?
-
Johannes Siregar Pemain Keturunan Batak di Jerman, Pernah Belajar di Klub Kevin Diks
-
Bojan Hodak Dirumorkan Latih Timnas Indonesia, Igor Tolic Ungkap Hal Mengejutkan
-
Miris! Klub Malaysia Ogah Tampung 7 Pemain Naturalisasi Abal-abal