Suara.com - Eks bek Liverpool, Stephane Henchoz memprediksi masa depan Jurgen Klopp, pelatih yang sudah dipastikan bakal meninggalkan The Reds di akhir musim ini. Klopp diyakini akan menukangi tim elite Jerman, Bayern Munich.
Seperti diketahui, Jurgen Klopp baru-baru ini membuat heboh dengan keputusannya akan meninggalkan Liverpool, tim yang sudah dibesutnya sejak 2015 silam.
Meski masih punya kontrak sampai 2026 di Anfield, Klopp memilih mundur pada akhir musim ini setelah mengaku jenuh dengan rutinitasnya sebagai seorang juru taktik.
Klopp disebut-sebut akan rehat dulu sejenak dari dunia kepelatihan pada musim mendatang. Namun, mantan pemain Liverpool Stephane Henchoz punya pandangan lain.
"Pengakuannya soal jenuh bisa jadi benar, bisa jadi juga bukan sepenuhnya. Jurgen adalah orang Jerman, dan melatih tim paling top di Jerman sangat mungkin adalah impiannya," kata Henchoz kepada Blick yang dilansir Tribal Football, Kamis (8/2/2024).
"Saya melihat dia akan berlabuh di Bayern. Jurgen pernah menukangi (Borussia) Dortmund, tapi tentu Bayern adalah yang terbesar di Jerman," sambungnya.
BACA JUGA: Robin van Persie Sibuk di Venue Latihan Manchester United, Segera Jadi Asisten Erik ten Hag?
"Perjalanannya di Inggris sudah berakhir, dia juga sudah mengonfirmasi bahwa dia takkan melatih tim lain di Inggris selain Liverpool."
"Saya tidak melihat dia akan melatih di Spanyol atau Italia. Apa pun itu, Jurgen adalah legenda di Liverpool. Dia membawa klub kembali ke level di 80 atau 90-an. Dia akan selamanya diingat di Anfield," pungkas mantan bek Liverpool dan Timnas Swiss itu.
Berita Terkait
-
Liverpool Bangkit!5Fakta Kemenangan The Reds: Rekor Mohamed Salah
-
Gary Neville Yakin Arsenal Juara Premier League, Hanya Tim ini yang Bisa Gagalkan
-
Liverpool Akhiri Rekor Buruk, Arne Slot Malah Kena Sentil Steven Gerrard
-
Mohamed Salah Catat Gol ke-250 Manfaatkan Blunder Kiper Incaran Man United
-
Liverpool di Ujung Jurang! Terancam Samai Rekor Buruk 72 Tahun Saat Lawan Aston Villa
Terpopuler
- 5 Bedak Viva Terbaik untuk Tutupi Flek Hitam, Harga Mulai Rp20 Ribuan
- 25 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 1 November: Ada Rank Up dan Pemain 111-113
- Mulai Hari Ini! Sembako dan Minyak Goreng Diskon hingga 25 Persen di Super Indo
- 7 Rekomendasi Mobil Bekas Sekelas Brio untuk Keluarga Kecil
- 7 Mobil Bekas Favorit 2025: Tangguh, Irit dan Paling Dicari Keluarga Indonesia
Pilihan
-
Jokowi Takziah Wafatnya PB XIII, Ungkap Pesan Ini untuk Keluarga
-
Nasib Sial Mees Hilgers: Dihukum Tak Main, Kini Cedera Parah dan Absen Panjang
-
5 HP dengan Kamera Beresolusi Tinggi Paling Murah, Foto Jernih Minimal 50 MP
-
Terungkap! Ini Lokasi Pemakaman Raja Keraton Solo PB XIII Hangabehi
-
BREAKING NEWS! Raja Keraton Solo PB XIII Hangabehi Wafat
Terkini
-
Roberto Mancini Resmi Jadi Pelatih Timnas Indonesia, Begini Fakta Sebenarnya
-
Erling Haaland Menggila! Manchester City Gilas Bournemouth 3-1 di Etihad
-
Innalillahi Pemain Keturunan Indonesia Rp 86,91 Miliar
-
Grup Neraka Piala Dunia U-17 2025: Mengenal Lawan Timnas Indonesia U-17
-
Absen 22 Tahun di Piala Dunia U-17, Portugal Siap Buat Kejutan Besar
-
9 Wonderkid Asia yang Bakal Bersinar di Piala Dunia U-17 2025: Ada Pemain Indonesia
-
Anak Legenda Inter Milan Kirim Psy War buat Timnas Indonesia U-17
-
Vinicius Oh Vinicius: Berulah di El Clasico Kini Rebut Jatah Penalti Mbappe
-
9 Laga Tanpa Kalah, 5 Kemenangan Beruntun di Premier League, Apa Kelemahan Arsenal?
-
Liverpool Bangkit!5Fakta Kemenangan The Reds: Rekor Mohamed Salah