Suara.com - Calon pemain naturalisasi Timnas Indonesia, Thom Haye mengatakan setelah menjadi warga negara Indonesia (WNI) nanti, ia yakin bisa membantu perkembangan sepak bola Tanah Air dengan pengalamannya yang sudah malang melintang di sepak bola Belanda.
Thom Haye yang kini berusia 29 tahun, memang sudah malang melintang di Eredivisie, kompetisi kasta teratas Liga Belanda.
Sang gelandang jangkar selama kariernya telah memperkuat enam klub, dengan lima di antaranya klub di Belanda yaitu AZ Alkmaar, Willem II, ADO Den Haag, NAC Breda, serta klubnya saat ini SC Heerenveen.
Satu klub di luar Belanda yang pernah ia bela adalah klub Italia, Lecce pada Juli 2018 sampai September 2019.
“Pertama-tama, saya ingin mengucapkan terima kasih sebesar-besarnya atas pertemuan ini untuk Anda semua, semua orang membuat hal ini menjadi mungkin,” kata Thom Haye saat menghadiri rapat kerja Komisi X DPR RI dengan Ad Interim Menpora RI secara virtual terkait permohonan pemberian kewarganegaraan RI pada dirinya dan dua rekannya yang lain, Maarten Paes dan Ragnar Oratmangoen di Gedung DPR RI, Jakarta, Kamis (7/3/2024).
“Saya rasa banyak sekali potensi yang bisa saya manfaatkan dari pengalaman saya untuk membantu perkembangan sepak bola di Indonesia, untuk membantu Timnas Indonesia semakin hebat ke depannya,” lanjutnya seperti dilansir Antara.
Thom Haye mengaku baik dirinya dan keluarganya yang ada di Indonesia sangat bangga setelah dirinya sebentar lagi akan menjadi WNI dan menjadi bagian dari skuad Garuda.
Sama seperti dua rekannya yang lain, Ragnar Oratmangoen dan Maarten Paes, setelah menjadi WNI nanti ia ingin menjadi warna negara yang baik.
Baca Juga: Starting XI Timnas Indonesia Bisa Full Naturalisasi, PSSI Kasih Penjelasan
“Saya sangat bangga, dan keluarga saya di Indonesia juga sangat bangga. Suatu kehormatan untuk menjadi bagian dari proses ini dan alasan besar bagi saya juga perkembangan sepak bola Indonesia,” katanya.
“Saya ingin menjadi warga negara yang baik dan saya sangat bangga menjadi bagian dari semua ini,” tukas gelandang bertenaga kuda itu.
Thom Haye adalah pesepakbola yang lahir di di Amsterdam, Belanda pada 9 Februari 1995. Ia memiliki darah Indonesia dari kakek dari ayahnya yang lahir di Solo, Jawa Tengah pada 30 Desember 1925 silam.
Saat ini, bersama klubnya Heerenveen, Thom Haye telah tampil 24 kali di semua kompetisi. Dengan posisinya yang lebih sebagai gelandang jangkar, sang pemain juga terbilang lumayan tajam dengan torehan 3 gol dan 3 assist musim ini.
Berita Terkait
-
Geger! Anak Patrick Kluivert Akui Penyuka Sesama Jenis: Ayah Mendukungku
-
Bojan Hodak Sebut Pemain Serba Bisa Timnas Indonesia Adalah Rekrutan Terbaik Persib
-
Zambia Remehkan Timnas Indonesia U-17? Nyore Pakai Sandal Jepit Sebelum Kick Off
-
Anak Legenda Inter Milan Perkuat Honduras, Kirim Psywar untuk Timnas Indonesia
-
Media Vietnam Prediksi Timnas Indonesia U-17 Bisa Bungkam Zambia Bermodalkan 2 Keunggulan
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
- 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
- 4 Mobil Bekas 7 Seater Harga 70 Jutaan, Tangguh dan Nyaman untuk Jalan Jauh
- 5 Rekomendasi Mobil Keluarga Bekas Tahan Banjir, Mesin Gagah Bertenaga
Pilihan
-
Tragedi Pilu dari Kendal: Ibu Meninggal, Dua Gadis Bertahan Hidup dalam Kelaparan
-
Menko Airlangga Ungkap Rekor Kenaikan Harga Emas Dunia Karena Ulah Freeport
-
Emas Hari Ini Anjlok! Harganya Turun Drastis di Pegadaian, Antam Masih Kosong
-
Pemilik Tabungan 'Sultan' di Atas Rp5 Miliar Makin Gendut
-
Media Inggris Sebut IKN Bakal Jadi Kota Hantu, Menkeu Purbaya: Tidak Perlu Takut!
Terkini
-
Taktik Jitu Bojan Hodak Jaga Kebugaran Skuad Maung Bandung Hadapi Selangor FC
-
Mauro Zijlstra Mengamuk Lagi! Dua Gol ke Gawang Telstar, Tren Tajam Belum Terhenti
-
Rekor Fantastis Persib: 5 Laga Clean Sheet, Andrew Jung Siap Cetak Gol Lagi di Markas Selangor FC
-
Kena Marah Pelatih, Berapa Rating Jay Idzes saat Sassuolo Dihajar Genoa?
-
Enaknya Nova Arianto, Timnas Indonesia Cuma Disuruh Semangat Aja di Piala Dunia U-17 2025
-
Geger! Anak Patrick Kluivert Akui Penyuka Sesama Jenis: Ayah Mendukungku
-
FIFA Hukum FAM dan 7 Pemain Abal-abal Malaysia, AFC: Ini Bukan Akhir Segalanya
-
Apa yang Salah dengan Jay Idzes Cs saat Sassuolo Dihajar Genoa?
-
Pangeran Johor Tuduh FIFA Punya Motif Politik Hukum 7 Pemain Abal-abal Malaysia
-
Modal Lawan Paraguay, Pantai Gading, dan Panama, Timnas Indonesia U-17 Yakin Tidak Babak Belur