Suara.com - Perlakuan Shin Tae-yong ke Ramadhan Sananta sedang jadi sorotan publik sepak bola. Pasalnya, STY dinilai terlalu kasar dan keras kepada sang penyerang.
Momen itu terlihat pada latihan perdana Timnas Indonesia di Stadion Madya, Komplek GBK pada Senin (18/3/2024). TC dilakukan untuk laga melawan Vietnam.
Pada latihan perdana skuad Garuda dihadiri oleh 22 pemain, termasuk Sananta.
Shin Tae-yong tampak begitu fokus sejak latihan dimulai dari pemanasan. Pelatih asal Korea tersebut tak segan menegur pemain yang tidak serius saat latihan.
Shin yang melihat Sananta tidak serius dalam melakukan pemanasan langsung menegurnya dengan mencekik, menjewer, dan berteriak di telinga Sananta.
Setelah sesi latihan selesai, Shin Tae-yong menjelaskan alasannya melakukan hal-hal tersebut kepada Sananta.
Dalam jumpa pers, Shin Tae-yong mengaku melihat Ramadan Sananta tidak fokus dalam menjalani latihan perdana Timnas Indonesia.
Tak hanya itu, Shin Tae-yong memberikan hukuman atas kesalahan Sananta yang tidak sesuai dengan keinginannya.
Pelatih berusia 53 tahun itu memang dikenal sebagai sosok yang tegas baik di dalam dan luar lapangan, khususnya soal disiplin.
Akan tetapi, Shin Tae-yong juga kerap terlihat bersikap santai dan bercanda bersama para pemain dalam sesi latihan.
Laga kontra Vietnam akan berlangsung dalam dua laga. Laga pertama berlangsung di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) pada Kamis (21/3/2024), sementara laga kedua akan berlangsung di Hanoi Vietnam pada Selasa (26/3/2024).
Kontributor: Aditia Rizki
Berita Terkait
-
Tipikal Mirip STY, 2 Eks Timnas Indonesia Kompak Sebut Satu Pelatih yang Cocok Latih Skuad Garuda
-
Kapan FIFA ASEAN Cup Digelar?
-
Panas Ekstrem Dubai Jadi Ujian Awal Timnas Indonesia U-17 Menuju Piala Dunia 2025
-
2 Target Berat Pelatih Baru Timnas Indonesia, Cuma Punya Persiapan Kurang dari Dua Tahun!
-
Kriteria Sosok Pelatih Baru Timnas Indonesia Menurut Beckham Putra
Terpopuler
- Susunan Tim Pelatih Timnas Indonesia U-23 di SEA Games 2025, Indra Sjafri Ditopang Para Legenda
- Diskon Listrik 50 Persen PLN Oktober 2025, Begini Syarat dan Cara Dapat E-Voucher Tambah Daya!
- Shin Tae-yong Batal Comeback, 4 Pemain Timnas Indonesia Bernafas Lega
- 7 Rekomendasi Smartwatch untuk Tangan Kecil: Nyaman Dipakai dan Responsif
- 5 Bedak Padat yang Cocok untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Samarkan Flek Hitam
Pilihan
-
4 HP Memori 256 GB Paling Murah, Cocok untuk Gamer yang Ingin Install Banyak Game
-
Disebut Menteri Berbahaya, Menkeu Purbaya Langsung Skakmat Hasan Nasbi
-
Hasan Nasbi Sebut Menkeu Purbaya Berbahaya, Bisa Lemahkan Pemerintah
-
5 Fakta Kemenangan 2-1 Real Madrid Atas Barcelona: 16 Gol Kylian Mbappe
-
Harga Emas Hari Ini: Galeri 24 dan UBS Sentuh Rp 2,4 Juta di Pegadaian, Antam Nihil!
Terkini
-
Panas Ekstrem Dubai Jadi Ujian Awal Timnas Indonesia U-17 Menuju Piala Dunia 2025
-
Tipikal Mirip STY, 2 Eks Timnas Indonesia Kompak Sebut Satu Pelatih yang Cocok Latih Skuad Garuda
-
Klasemen Liga Italia: Jay Idzes cs Mandek di Papan Tengah
-
Thomas Frank Puas Skuad Tottenham Hotspur 'Siksa' Everton
-
Kapan FIFA ASEAN Cup Digelar?
-
Juventus Tenggelam! Rekor Buruk Sejak 2009 Ancam Posisi Igor Tudor?
-
Klasemen Liga Prancis: Marseille Tumbang, PSG Melaju, Calvin Verdonk Absen di Pesta Gol Lille
-
Link Live Streaming Persib Bandung vs Persis Solo di BRI Super League 27 Oktober 2025
-
2 Target Berat Pelatih Baru Timnas Indonesia, Cuma Punya Persiapan Kurang dari Dua Tahun!
-
Dilema Berat Persib Bandung, Rotasi Pemain Krusial Hadapi Persis Solo Demi Puncak Klasemen