Suara.com - Pelatih Timnas Australia U-23, Tony Vidmar, menyinggung gaya main Timnas Indonesia U-23 di Piala Asia U-23 2024, menurutnya Shin Tae-yong tidak akan merubah skema permainan.
Jelang melakoni matchday kedua babak penyisihan Grup A Piala Asia U-23 2024, Tony Vidmar selaku pelatih Australia menyinggung gaya main Timnas Indonesia U-23.
Duel Australia melawan Timnas Indonesia U-23 lanjutan fase grup Piala Asia U-23 2024 digelar pada Kamis (18/4/2024) di Stadion Abdullah bin Nasser bin Khalifa.
Kedua tim sama-sama berhasrat mengamankan tiga poin setelah hasil cukup mengecewakan di matchday pertama, apalagi Timnas Indonesia U-23.
Australia bermain imbang melawan Yordania tanpa gol, sementara skuad Garuda Muda kalah dari Qatar dengan skor 0-2.
Kekuatan Timnas Indonesia U-23 di bawah asuhan Shin Tae-yong sangat dihormati oleh Tony Vidmar, satu hal yang paling disorot Tony Vidmar adalah gaya bermain.
Menurut pelatih berusia 53 tahun itu, gaya main Timnas Indonesia U-23 di bawah asuhan Shin Tae-yong tidak akan berubah dari laga-laga sebelumnya.
Namun begitu, hal itu membuat Vidmar cukup sibuk menyiapkan timnya agar siap menghadapi tekanan Timnas Indonesia U-23 sepanjang laga.
"Kami telah melihat banyak permainan mereka, baik dengan pemain berusia 23 tahun maupun senior mereka," ucap Tony Vidmar, dilansir dari Socceroos.
Baca Juga: Australia Dapat Amunisi Jelang Lawan Timnas Indonesia U-23, Penyerang Liga Jerman Siap Tampil
"Jadi ini memberi kami gambaran tentang apa yang diharapkan. Ada kemungkinan besar mereka akan tetap menggunakan formasi dan gaya bermain yang serupa," imbuhnya.
"Saya tidak melihat hal itu berubah. Kami harus bersiap menghadapinya dan benar-benar siap untuk tampil, bekerja, dan berjuang," tuturnya menambahkan.
Bagi Vidmar, tidak ada pertandingan yang mudah dilalui di fase grup Piala Asia U-23 2024 termasuk di antaranya melawan Indonesia.
Ia pun berharap Timnas Indonesia U-23 benar-benar memberikan tekanan tinggi, sesuai yang ia sadari bahwa skuad asuhan Shin Tae-yong punya kualitas tinggi juga.
"Tidak ada pertandingan yang mudah, kami harus kembali terorganisir dengan baik," ujar Tony Vidmar.
"Kami berharap Indonesia benar-benar memberikan tekanan yang tinggi dan kami menyadari kualitas yang mereka miliki ke depan," lanjutnya.
Berita Terkait
-
Australia Dapat Amunisi Jelang Lawan Timnas Indonesia U-23, Penyerang Liga Jerman Siap Tampil
-
Timnas Indonesia U-23 Butuh Kemenangan Lawan Australia, Kelly Sroyer: Tidak Boleh Bertahan!
-
Shin Tae-yong Berpeluang Besar Langsung Turunkan Justin Hubner Saat Timnas Indonesia U-23 Lawan Australia, Ini Alasannya
-
Jelang Lawan Australia di Piala Asia U-23, Shin Tae-yong: Pemain Timnas Indonesia Sangat Down
-
Klasemen Sementara Grup A Piala Asia U-23, usai Indonesia Takluk dari Qatar
Terpopuler
- 5 Produk Viva Cosmetics yang Ampuh Atasi Flek Hitam, Harga di Bawah Rp50 Ribu
- Denada Akhirnya Akui Ressa Anak Kandung, Bongkar Gaya Hidup Hedon di Banyuwangi
- 5 Rekomendasi HP Layar AMOLED 120Hz Termurah 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan
- KUIS: Kalau Hidupmu Jadi Lagu, Genre Apa yang Paling Cocok?
- 5 HP Murah Alternatif Redmi Note 15 5G, Spek Tinggi buat Multitasking
Pilihan
-
Tragis! Bocah 6 Tahun Tewas Jadi Korban Perampokan di Boyolali, Ibunya dalam Kondisi Kritis
-
Pasar Modal Bergejolak, OJK Imbau Investor Rasional di Tengah Mundurnya Dirut BEI
-
5 HP Memori 128 GB di Bawah Rp2 Juta Terbaik Awal 2026: Kapasitas Lega, Harga Ramah di Kantong!
-
5 HP Murah Mirip iPhone Terbaru: Gaya Mewah Boba 3 Mulai Rp900 Ribuan!
-
Rupiah Melemah ke Rp16.786, Tertekan Sentimen Negatif Pasar Saham
Terkini
-
Siapa Cino Cloos? Kiper Keturunan Cirebon di Ajax Amsterdam, 'Senior' Maarten Paes
-
Cerita Adik Pemain Persib Dion Markx, Xavier Markx Jadi Kapten di Tim Vitesse Arnhem
-
Pertaruhan Nasib Mikel Arteta di Arsenal, Raih Gelar Liga Inggris atau Dipecat
-
Satu Nama Berpengalaman Eropa Menguat Jadi Asisten Pelatih John Herdman di Timnas Indonesia
-
Hasil Persis Solo vs Persib Bandung: Gol Tunggal Andrew Jung Menangkan Pangeran Biru
-
Bukan Cuma Piala Dunia, John Herdman Tantang Skuad Garuda Pecahkan Rekor Lawan Tim Eropa
-
Ajax Amsterdam Segera Resmikan Maarten Paes, Dean James Batal Direkrut
-
John Herdman Hapus Debat Lokal vs Diaspora: Kita Melawan Musuh, Bukan Diri Sendiri
-
Kursi Pelatih Kosong, Timnas Indonesia U-17 Jalani Laga Uji Coba Krusial Lawan China
-
John Herdman Temui Operator Liga, Bahas Sinkronisasi Jadwal Super League dan Timnas Indonesia