Suara.com - Gelandang Persib Bandung, Marc Klok, memberikan dukungan kepada Marselino Ferdinan agar tetap semangat dan menampilkan permainan terbaiknya, usai mendapat kritikan dan hujatan netizen.
Seperti diketahui, pemain Timnas Indonesia U-23 tersebut mendapat kritikan dan hujatan di media sosial pasca pertandingan melawan Irak di perebutan tempat ketiga Piala Asia U-23 2024.
Kritikan tersebut dilayangkan kepada Marselino Ferdinan, karena dianggap bermain terlalu egois saat menghadapi Irak. Pemain yang berposisi sebagai gelandang ini dinilai ingin tampil sebagai pahlawan sehingga membuang peluang gol.
Baca juga:
Menurut Marc Klok, usai mendapat kritikan dan hujatan netizen dia langsung menghubungi pemain KSMK Deinze tersebut dan menanyakan kondisinya. Menurutnya, Marselino mampu memberikan kontribusi bagi Timnas Indonesia U-23.
"Kemarin saya bicara dengan Marselino, saya Whatsapp dia. Gimana kondisi kamu? Oke semua oke. Tapi, ini sepak bola dan mungkin ini Indonesia. Menurut saya dia tidak melakukan hal yang buruk dan tidak lakukan masalah," ungkap pemain yang pernah bermain untuk klub Liga Inggris, Oldham Athletic itu.
"Hanya mungkin pengambilan keputusan waktu itu mungkin tidak terlalu baik. Tapi, ini sepak bola juga tidak bisa selalu ambil keputusan yang bagusnya saja, selalu bikin assist atau gol," ungkapnya.
Pada pertandingan menghadapi Irak di perebutan tempat ketiga Piala Asia U-23 2024, Marc Klok menilai Marselino sudah berusaha menampilkan permainan terbaiknya, sehingga seharusnya apapun hasil laga pemain harus tetap didukung.
Baca juga:
Baca Juga: Timnas Indonesia U-23 vs Guinea, Media Prancis: Siapa Lawan Anak Asuh Thierry Henry?
"Lihat dia kasih keras untuk negara, tidak usah kasih hujatan kepada dia. Dia masih muda. Tapi yang penting saya bicara sama dia, pasti hal ini akan dilakukan lebih banyak lagi. Yang penting bagaimana kamu mengatasinya dan bagaimana anda menghadapi komentar itu," ujarnya.
Lebih lanjut pemain yang sering mendapatkan panggilan bergabung dengan Timnas Indonesia ini menuturkan, jika skuat Garuda memiliki pemain potensial maka pemain tersebut harus terus diberikan dukungan.
"Menurut saya, jika kita memiliki pemain bintang di Indonesia, talenta sangat baik, kita tidak usah kasih dia down. Kita harus kasih dia motivasi supaya bisa lebih pintar lagi," ucapnya.
"Tapi, kalau di sini kalau mungkin kita main tidak bagus atau hasil di sini tidak baik, kita selalu mencari seseorang untuk disalahkan. Saya rasa itu hal yang tidak benar untuk dilakukan. ita harus saling mengangkat, itu negara kita, itu Timnas kita. Bahkan di saat buruk kita harus bergembira," tegasnya.
Marc Klok merasa optimis, Marselino bisa bisa menghadapi rintangan ini, pasalnya dia sangat mengetahui karakter rekannya yang tak pernah patah semangat.
"Untuk Marselino, terutama saat ini, ya ini sepak bola dan dia harus menghadapinya. Dia pria kuat yang saya kenal dan dia juga mengatakan pada saya bahwa mereka tidak terlalu peduli tentang itu. Tapi, tentu saja itu tidak ideal, izinkan saya mengatakan seperti itu," pungkasnya.
Berita Terkait
-
Timnas Indonesia U-23 vs Guinea, Media Prancis: Siapa Lawan Anak Asuh Thierry Henry?
-
Edukasi Supporter Tak Boleh Berhenti, Demi Jaga Mentalitas Timnas Indonesia
-
Si Anak Hilang Telah Kembali! Alfreandra Dewangga Susul ke Prancis, Gabung Timnas Indonesia U-23
-
Belum Dapat Banyak Menit Bermain, Duo Persija Bersyukur Dipercaya STY ke Timnas Indonesia U-23
-
3 Kelemahan Guinea yang Bisa Dieksploitasi Timnas Indonesia U-23
Terpopuler
- Susunan Tim Pelatih Timnas Indonesia U-23 di SEA Games 2025, Indra Sjafri Ditopang Para Legenda
- Diskon Listrik 50 Persen PLN Oktober 2025, Begini Syarat dan Cara Dapat E-Voucher Tambah Daya!
- Shin Tae-yong Batal Comeback, 4 Pemain Timnas Indonesia Bernafas Lega
- 7 Rekomendasi Smartwatch untuk Tangan Kecil: Nyaman Dipakai dan Responsif
- 5 Bedak Padat yang Cocok untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Samarkan Flek Hitam
Pilihan
-
Harga Emas Sabtu 25 Oktober 2025: Antam Masih 'Hilang', UBS dan Galeri 24 Menguat
-
Superkomputer Prediksi Arsenal Juara Liga Champions 2025, Siapa Lawan di Final?
-
Bayar Hacker untuk Tes Sistem Pajak Coretax, Menkeu Purbaya: Programmer-nya Baru Lulus SMA
-
Perbandingan Spesifikasi HONOR Pad X7 vs Redmi Pad SE 8.7, Duel Tablet Murah Rp 1 Jutaan
-
Di GJAW 2025 Toyota Akan Luncurkan Mobil Hybrid Paling Ditunggu, Veloz?
Terkini
-
Eks Dortmund dan Dua Mantan Timnas Kolaborasi Tempa 40 Bintang Muda
-
Jejak Kontroversial Wasit Real Madrid vs Barcelona, Fans Blaugrana Cemas
-
Hasil Dewa United vs Phnom Penh Crown di AFC Challenge League: Banten Warriors Ditahan Imbang
-
3 Striker Timnas Indonesia Minim Menit Bermain di Klubnya
-
Timnas Indonesia U-23 Dapat Keuntungan Tak Terduga di SEA Games 2025, Vietnam Meradang
-
Gianni Infantino Bikin Gebrakan Baru Luncurkan Piala ASEAN FIFA, Bagaimana Nasib Piala AFF?
-
BRI Super League Goes to Campus: Kenalkan Industri Sepak Bola ke Generasi Muda
-
Striker Timnas Indonesia Belum Terima Kenyataan Gagal Lolos ke Piala Dunia 2026
-
Napoli Hantam Inter 3-1: Conte Balas Dendam, Sindir Lautaro dan Marotta
-
Kevin Diks Dapat Pembelaan Fans Borussia Monchengldbach: Seharusnya Ambil Penalti