Suara.com - PSSI melalui anggota Komite Eksekutif (Exco) Arya Sinulingga buka suara mengapa harga tiket laga Timnas Indonesia vs Irak dan Filipina naik. Menurutnya, Timnas Indonesia butuh pendanaan yang besar.
Timnas Indonesia akan berhadapan dengan Irak dalam lanjutan Grup F Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta ada 6 Juni. Lima hari setelahnya giliran menjamu Filipina di venue yang sama.
PSSI sudah merilis harga tiket menyaksikan laga tersebut. Harga yang dijual naik cukup tinggi dari laga sebelumnya melawan Vietnam di ajang yang sama.
BACA JUGA: Media Vietnam Soroti Keputusan PSSI Naikan Harga Tiket Timnas Indonesia
Harga termurah untuk menyaksikan laga tersebut senilai Rp250 ribu. Sementara termahal Rp1.250 juta untuk VIP.
Sisanya, untuk kategori belakang gawang dipatok harga Rp550 ribu. Sedangkan, kategori kelas 1 Barat dan Timur dihargai sebesar Rp850 ribu.
Jika dibandingkan dengan harga tiket Timnas Indonesia melawan Vietnam di GBK pada 21 Maret lalu, kali ini naik lebih dari 100 persen untuk tiap kategori. Ketika itu harga termurah Rp100 ribu, sementara untuk VIP dibanderol Rp750 ribu.
BACA JUGA: Adu Kekayaan Erick Thohir vs Madam Pang, Sama-sama Jadi Ketua Umum Federasi di Asia Tenggara
Arya Sinulingga mengaku pihakna berat menaikkan harga tiket. Namun, itu harus dilakukan karena pendanaan operasional Timnas Indonesia semakin tinggi.
Baca Juga: Krusial di Klub, Jay Idzes dan Nicolo Zaniolo Punya Nasib Sama Jelang FIFA Matchday
"Ini memang berat bagi kami membuat harga seperti sekarang, kenapa? Karena memang kalau timnasnya makin kuat itu butuh pendanaan makin besar. Contoh timnas U-23, kalau hanya sampai tidak lolos ke-8 besar Piala Asia U-23, maka kita cukup sampai sana," kata Arya dalam keterangan yang diterima Suara.com (16/5/2024).
"Ini tidak, lolos ke-8 besar butuh pendanaan lagi, menginapnya, semuanya, habis itu masuk ke semifinal, menambah lagi, menginapnya dan sebagainya akomodasi, hotel, habis itu harus ikut lagi perebutan tempat ketiga.
"Otomatis tambah lagi pendanaan, dan karena kita ngejar Olimpiade itu ke Paris butuh lagi pendanaan naik pesawat, akomodasi dan sebagainya. Yang tadinya cukup di Doha ini ke Paris dan ke Indonesia," jelasnya.
Naikknya harga tiket sudah dipikirkan matang-matang. Apalagi, PSSI menargetkan Timnas Indonesia lolos ke putaran ketiga di mana butuh biaya lebih besar lagi.
"Kemudian di kualifikasi Piala Dunia kita semua berharap masuk putaran ketiga, di putaran ketiga itu kita sudah ada 10 pertandingan yang akan kita laksanakan. Itu butuh pendanaan, tim pendanaan akomodasi, away naik pesawat jadi memang timnas makin kuat pendanaan makin kuat," jelasnya.
"Maka dibutuhkanlah dana yang banyak jadi tidak ada kami cari untung, ini semua untuk membiayai timnas, salah satunya ada hak siar itu pun tidak cukup, maka salah satunya dari tiket, walaupun dari tiket ketimbang yang lain masih kecil juga, konsekuensi timnas makin kuat maka butuh dana makin besar," pungkasnya.
Berita Terkait
Terpopuler
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- 4 Pilihan HP OPPO 5G Terbaik 2026 dengan RAM Besar dan Kamera Berkualitas
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- Bojan Hodak Beberkan Posisi Pemain Baru Persib Bandung
Pilihan
-
Sah! Komisi XI DPR Pilih Keponakan Prabowo Jadi Deputi Gubernur BI
-
Hasil Akhir ASEAN Para Games 2025: Raih 135 Emas, Indonesia Kunci Posisi Runner-up
-
5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
-
Promo Suuegeerr Alfamart Jelang Ramadan: Tebus Minuman Segar Cuma Rp2.500
-
Menilik Survei Harvard-Gallup: Bahagia di Atas Kertas atau Sekadar Daya Tahan?
Terkini
-
Profil Dro Fernndez: Pemain Keturunan Filipina Jebolan La Masia yang Diikat Kontrak Panjang PSG
-
Pemain Keturunan Filipina Dro Fernandez Resmi ke PSG Diikat Kontrak 4,5 Tahun
-
Cari Pemain Kuat di Super League, Begini Strategi John Herdman untuk Dongkrak Timnas Indonesia
-
Jordy Wherman Masuk Radar John Herdman Jelang FIFA Series 2026?
-
Hasil Super League: Brace Alex Martins Bawa Dewa United Bungkam Arema FC
-
John Herdman Mulai Perburuan Pemain Keturunan di Eropa demi Perkuat Timnas Indonesia
-
Saga Bursa Transfer: Manchester City Bawa Pulang Trent Alexander-Arnold ke Inggris?
-
Di Balik Momen Lucu Emil Audero Ketinggalan Bus, Sikap Ramahnya Jadi Sorotan Media Italia
-
Viral Stadion Barcelona: Biaya Renovasi Capai Rp25 T, Atap Bocor Camp Nou Kebanjiran
-
Persib Bandung Borong Pemain Diaspora, PSSI Yakin Kekuatan Timnas Indonesia Tak Akan Melemah di 2026