Suara.com - Pelatih Shin Tae-yong menjadi sorotan utama jelang Timnas Indonesia vs Irak dalam matchday kelima Grup F putaran kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia pada Kamis (6/6/2024).
Pasalnya, laga yang akan berlangsung di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta, itu sangat penting untuk Timnas Indonesia dalam misi lolos ke putaran ketiga.
Timnas Indonesia saat ini menduduki peringgkat dua klasemen sementara Grup F dengan koleksi tujuh poin, unggul empat poin dari Vietnam yang jadi rival utama mereka.
Secara matematis, skuad Garuda butuh satu kemenangan dari dua laga Grup F ini untuk mengunci tiket ke putaran ketiga sekaligus lolos ke putaran final Piala Asia 2027.
Selain menghadapi Irak pada 6 Juni, Timnas Indonesia akan menghadapi Filipina pada 11 Juni di venue yang sama.
Khusus laga kontra Irak, Timnas Indonesia jelas harus ekstra waspada. Pasalnya, dalam dua pertemuan terakhir semenjak dilatih Shin Tae-yong, Garuda selalu kalah, bahkan telak.
Irak 1-5 Timnas Indonesia
Pertemuan pertama Timnas Indonesia asuhan Shin Tae-yong kontra Irak tersaji di matchday pertama Grup F putaran kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia pada November lalu.
Dalam pertandingan di Stadion Internasional Basra, Irak itu, Garuda hancur lebur. Tim asuhan Shin Tae-yong dibantai dengan skor 1-5.
Dalam laga tersebut, Shin Tae-yong menurunkan starting XI dalam strategi 3-4-3 yang terbukti tidak berhasil menahan gempuran Singa Mesopotamia.
Saat itu, posisi kiper ditempati Nadeo Argawinata. Dia dijaga trio bek tengah Jordi Amat, Rizky Ridho dan Elkan Baggott.
Sementara empat pemain di lini tengah diisi Asnawi Mangkualam sebagai wingback kanan, Marc Klok dan Ricky Kambuaya sebagai gelndang, serta Shayne Pattynama di wingback kiri.
Untuk trio lini serang, Shin Tae-yong menurunkan Adam Alis sebagai gelandang serang dan Dendy Sulistyawan serta Dimas Drajad sebagai dua striker.
Dalam laga tersebut, Timnas Indonesia tak bisa keluar dari tekanan. Satu-satunya gol hiburan Garuda dicetak Shaye Pattynama jelang babak pertama berakhir.
Timnas Indonesia 1-3 Irak
Berita Terkait
Terpopuler
- 7 Serum Vitamin C yang Bisa Hilangkan Flek Hitam, Cocok untuk Usia 40 Tahun
- 5 Mobil Diesel Bekas Mulai 50 Jutaan Selain Isuzu Panther, Keren dan Tangguh!
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- Harta Kekayaan Abdul Wahid, Gubernur Riau yang Ikut Ditangkap KPK
- 5 Mobil Eropa Bekas Mulai 50 Jutaan, Warisan Mewah dan Berkelas
Pilihan
-
Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
-
Korban PHK Masih Sumbang Ratusan Ribu Pengangguran! Industri Pengolahan Paling Parah
-
Cuma Mampu Kurangi Pengangguran 4.000 Orang, BPS Rilis Data yang Bikin Kening Prabowo Berkerut
-
Rugi Triliunan! Emiten Grup Djarum, Blibli PHK 270 Karyawan
-
Angka Pengangguran Indonesia Tembus 7,46 Juta, Cuma Turun 4.000 Orang Setahun!
Terkini
-
Gila! Tiap Calvin Verdonk Cs Cetak Gol, Orang Ini Berlari Sejauh 10 Km
-
Evandra Florasta Cs Hadapi Brasil, Mental Bertanding Digenjot Nova Arianto
-
Rating Pemain Real Madrid Usai Dipermulakan di Markas Liverpool
-
Erling Haaland Ogah Disamakan dengan Messi dan Ronaldo, Apa Alasannya?
-
Ada Tumbal Proyek di Renovasi Stadion Barcelona: 50 Pekerja Jadi Korban
-
Kata-kata Erick Thohir Disuruh Mundur dari Jabatan Ketua Umum PSSI
-
Antonio Conte Sindir Eintracht Frankfurt: Tim Jerman Itu Belajar Catenaccio
-
Bayern Munich 16 Laga 16 Kemenangan, Apa Rahasia Vincent Kompany?
-
Arne Slot Takjub! Conor Bradley Bikin Mbappe dan Vinicius Tak Berkutik
-
Cristiano Ronaldo Sindir Manchester United: Tak Punya Mental Juara, Arsenal Lebih Siap!