Suara.com - Pelatih Timnas Indonesia U-16 Nova Arianto memberikan pesan bagi skuadnya yang akan bertanding pada Piala AFF U-16 2024 agar tetap fokus untuk memenangkan setiap laga dalam kompetisi tersebut.
"Fokus dari game per game di Piala AFF dan nikmati momen kalian di saat memakai seragam tim nasional," ujar Nova melalui akun instagram pribadi: @novarianto30 sebagaimana dipantau di Jakarta, Kamis seperti dimuat Antara.
Turnamen Piala AFF U-16 2024 segera berlangsung di Solo, Jawa Tengah, pada 21 Juni hingga 4 Juli mendatang.
Menghadapi turnamen usia muda yang diikuti negara-negara di kawasan Asia Tenggara itu, Nova telah mengumumkan 23 nama pemain yang menjadi skuad Garuda Muda, setelah menjalani proses pemusatan latihan dan pertandingan uji coba.
Nova mengajak anak asuhnya agar menikmati setiap laga dan proses dalam turnamen tersebut.
"Ini (berlaga di Piala AFF U-16 2024) akan menjadi awal buat karir kalian dan pastinya tidak akan mudah tapi percayalah selama kalian kerja keras hasilnya akan mengikuti," ujarnya.
Nova meminta dukungan dan doa dari semua elemen masyarakat Indonesia agar skuad Garuda Muda bisa memberikan hasil terbaik di akhir turnamen.
Dalam unggahan itu, Nova juga menyampaikan untuk berhenti menggunakan media sosial untuk fokus mengawal anak asuhnya dalam turnamen tersebut.
"Izinkan saya pamit dari media sosial apapun, untuk Indonesia," katanya.
Berikut daftar nama ke-23 pemain skuad timnas Indonesia U-16 di Piala AFF U-16 2024:
1. Dafa Al Gasemi
2. Rendy Razzaqu
3. Mhd Nur Ichsan
4. Ida Bagus Putu
5. I Putu Panji
6. Andi Faith
7. Raihan Apriansyah
8. Mathew Baker
9. Azizu Milanesta
10. Fabio Azkairawan
11. Dafa Zaidan
12. Muhamad Al Gazani
13. Evandra Florasta
14. Tristan Raissa
15. Nazriel Alfaro
16. Lucas Raphael
17. Fandi Ahmad
18. Muhamad Zahaby
19. Daniel Alfrido
20. Yohanes Dimas
21. Josh Holong
22. Fadly Alberto
23. Mochamad Mierza
Berita Terkait
Terpopuler
- 10 Sunscreen untuk Flek Hitam Terlaris di Shopee yang Bisa Kamu Coba
- Penyerang Klub Belanda Siap Susul Miliano Bela Timnas Indonesia: Ibu Senang Tiap Pulang ke Depok
- Lebih Murah dari Innova Zenix: 5 Mobil 7 Seater Kabin Lega Cocok untuk Liburan Keluarga Akhir Tahun
- 27 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 26 Oktober: Raih 18.500 Gems dan Pemain 111-113
- 7 Mobil 8 Seater Termurah untuk Keluarga, MPV hingga SUV Super Nyaman
Pilihan
-
4 HP Memori 256 GB Paling Murah, Cocok untuk Gamer yang Ingin Install Banyak Game
-
Disebut Menteri Berbahaya, Menkeu Purbaya Langsung Skakmat Hasan Nasbi
-
Hasan Nasbi Sebut Menkeu Purbaya Berbahaya, Bisa Lemahkan Pemerintah
-
5 Fakta Kemenangan 2-1 Real Madrid Atas Barcelona: 16 Gol Kylian Mbappe
-
Harga Emas Hari Ini: Galeri 24 dan UBS Sentuh Rp 2,4 Juta di Pegadaian, Antam Nihil!
Terkini
-
Klasemen BRI Super League: Borneo FC di Puncak dengan Catatan Sempurna, Persija Kedua
-
Sikat Real Betis, Atletico Madrid Naik ke Peringkat 4 Klasemen Sementara
-
Saddil Ramdani Kecewa Berat saat Diganti, Begini Respons Bojan Hodak
-
Bukan Vietnam! Bos JDT Ungkap Pengadu Kasus Naturalisasi Malaysia ke FIFA
-
Bela Performa Lamine Yamal, Staf Pelatih Barcelona: Dia Masih 18 Tahun
-
El Clasico Nyaris Jadi Arena Baku Hantam, Ini Respon Santai Xabi Alonso
-
Tumbang di Markas Bhayangkara FC, Ini Dalih Pelatih Persijap Jepara
-
Hasil BRI Super League: Bermain 10 Orang, Persib Bandung Sukses Kalahkan Persis
-
BREAKING NEWS! Juventus Resmi Pecat Igor Tudor, Ini Pengganti Sementara
-
Liverpool Hancur Lebur, Eks MU Desak Arne Slot Usir Bek Rp887 M Ini