Suara.com - Jurnalis sekaligus pakar transfer sepak bola asal Italia, Fabrizio Romano mengumumkan kiper Indonesia Maarten Paes telah setuju gabung klub Liga Italia, Empoli. Namun, dia salah menyertakan bendera negara dalam cuitannya.
Dalam cuitannya di media sosial X dipantau Suara.com pada Sabtu (13/7/2024), Fabrizio Romano mengumumkan kabar transfer Maarten Paes dengan menyematkan bendera Belanda.
Dalam narasinya, Romano juga terkesan tidak menganggap Paes sebagai pemain asal Indonesia karena masih mengatakan bahwa pesepak bola 26 tahun itu merupakan kiper asal Belanda.
Padahal, Maaarten Paes diketahui telah resmi berstatus sebagai warga negara Indonesia (WNI). Dia sudah menjalani sumpah WNI pada akhir April lalu.
"Empoli telah mengirimkan proposal resmi ke Dallas FC untuk kiper Belanda Maarten Paes," tulis Fabrizio Romano dalam cuitannya di X.
"Negosiasi sedang berlangsung mengenai pinjaman dengan klausul pembelian wajib, karena Dallas FC ingin [samng kiper] pindah secara permanen."
"Persyaratan pribadi sudah disetujui."
Maarten Paes sejauh ini belum menjalani debut bersama Timnas Indonesia. Dia masih terkendala proses perpindahan federasi dari KNVB (Belanda) ke PSSI.
Hal itu terjadi karena Paes dianggap tidak memenuhi syarat perpindahan asosiasi merujuk pada artikel 9 ayat 2 peraturan FIFA soal pergantian asosiasi/federasi.
Baca Juga: AFF Cup U-19: Indonesia Diunggulkan, Jens Raven Tak Remehkan Tim Lawan
Disebutkan seorang pesepak bola bisa berganti tim nasional jika berusia di bawah 21 tahun saat kali terakhir membela negara pertamanya baik di level junior maupun senior dalam pertandingan resmi.
Sementara Paes diketahui sempat membela Timnas Belanda U-21 pada Kualifikasi Euro U-21 2021 pada usia 22 tahun. Hal itu terjadi di laga Belanda vs Belarusia pada 15 November 2020 lalu.
PSSI saat ini tengah membawa kasus Maarten Paes ke Pengadilan Arbitrase Olahraga (CAS) dan berharap gugatannya kepada FIFA bisa dikabulkan secepat mungkin.
Terkait peluang kepindahannya ke Empoli, Paes akan menjadi kiper keturunan Indonesia kedua yang berkiprah di Serie A setelah Emil Audero.
Namun, nasib Emil musim ini belum menentu. Setelah masa peminjamannya bersama Inter Milan berakhir, dia kembali ke Sampdoria yang "cuma" bermain di Serie B.
Berita Terkait
-
Alasan Shin Tae-yong Kemungkinan Tetap Pimpin Timnas Indonesia di Piala AFF 2024
-
Piala AFF U-19: Tolok Ukur Kematangan Skuat yang Dibangun oleh Indra Sjafri
-
Tak Main di Euro 2024, Pemain Keturunan Rp695 Miliar Masih Terbuka Bela Timnas Indonesia
-
Berstatus Pengangguran, Cyrus Margono Susah Dilirik Shin Tae-yong ke Timnas Indonesia?
-
Ironi Emil Audero! Jual Mahal Bela Timnas Indonesia Kini Kesalip Maarten Paes
Terpopuler
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- 4 Pilihan HP OPPO 5G Terbaik 2026 dengan RAM Besar dan Kamera Berkualitas
- Bojan Hodak Beberkan Posisi Pemain Baru Persib Bandung
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Apa itu Whip Pink? Tabung Whipped Cream yang Disebut 'Laughing Gas' Jika Disalahgunakan
Pilihan
-
Sah! Komisi XI DPR Pilih Keponakan Prabowo Jadi Deputi Gubernur BI
-
Hasil Akhir ASEAN Para Games 2025: Raih 135 Emas, Indonesia Kunci Posisi Runner-up
-
5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
-
Promo Suuegeerr Alfamart Jelang Ramadan: Tebus Minuman Segar Cuma Rp2.500
-
Menilik Survei Harvard-Gallup: Bahagia di Atas Kertas atau Sekadar Daya Tahan?
Terkini
-
Cari Pemain Kuat di Super League, Begini Strategi John Herdman untuk Dongkrak Timnas Indonesia
-
Jordy Wherman Masuk Radar John Herdman Jelang FIFA Series 2026?
-
Hasil Super League: Brace Alex Martins Bawa Dewa United Bungkam Arema FC
-
John Herdman Mulai Perburuan Pemain Keturunan di Eropa demi Perkuat Timnas Indonesia
-
Saga Bursa Transfer: Manchester City Bawa Pulang Trent Alexander-Arnold ke Inggris?
-
Di Balik Momen Lucu Emil Audero Ketinggalan Bus, Sikap Ramahnya Jadi Sorotan Media Italia
-
Viral Stadion Barcelona: Biaya Renovasi Capai Rp25 T, Atap Bocor Camp Nou Kebanjiran
-
Persib Bandung Borong Pemain Diaspora, PSSI Yakin Kekuatan Timnas Indonesia Tak Akan Melemah di 2026
-
Jerman Serukan Boikot, Prancis Pasang Badan untuk Piala Dunia 2026
-
7 Pemain Diaspora Merapat ke Super League, Berbanding Terbalik dengan Visi John Herdman