Suara.com - Jude Bellingham tak bisa menahan emosinya di partai final Euro 2024. Inggris ditekuk Spanyol di partai final yang berlangsung di Olympiastadion, Berlin, Senin dini hari WIB.
Inggris ditekuk Spanyol dengan skor 1-2. Dua gol kemenangan Spanyol dicetak oleh Nico Williams dan Mikel Oyarzabal. Sementara gol Inggris dicetak oleh Cole Palmer.
Kekecewaan besar tentu saja dirasakan oleh Jude Bellingham dkk. Setelah di Euro 2020, mereka kalah dari Italia lewat babak adu penalti, di tahun ini Inggris kembali jadi pecundang.
Dilansir dari The Sun, Jude Bellingham tertangkap kamera sangat frustasi di laga final Euro 2024. Emosinya meledak setelah tiba di pinggir lapangan.
Pemain Real Madrid itu kemudian melampiaskan emosinya dengan menendang pendingin air. Tendangan keras dari Bellingham membuat isi showcase itu berhamburan keluar.
Setelah meluapkan emosinya itu, Bellingham kemudian terlihat duduk di bangku cadangan dan menutup wajahnya. Ia mencoba untuk menenangkan diri setelah hasil pahit di final Euro 2024.
Bellingham kemudian dihampiri oleh pelatih Gareth Southgate dan kapten Harry Kane. Keduanya mencoba untuk menghibur Bellingham.
Saat momen pengaluan medali juara dua, Bellingham tertangkap kamera tidak melihat trofi Euro 2024, pandangannya hanya melihat ke bawah.
Pasca kekalahan dari Spanyol, Southgate mengaku anak asuhnya bermain tidak cukup baik di laga final Euro 2024.
Baca Juga: Momen Kesedihan Harry Kane untuk Kali Keenam Berjalan Melewati Trofi
"Hari ini kami tidak menjaga penguasaan bola dengan baik, terutama saat kami bertahan. Mereka memberikan tekanan kepada kami dan kami harusnya bisa keluar dari itu," kata Southgate seperti dilansir dari Mail Online.
"Kami tidak mampu keluar dari tekanan dan itu membuat kami lelah. Apapun itu, Spanyol menjadi tim terbaik di turnamen in dan pantas mendapatkan gelar," sambungnya.
Berita Terkait
-
Momen Kesedihan Harry Kane untuk Kali Keenam Berjalan Melewati Trofi
-
Raih Gelar Juara EURO Cup 2024, Ini 3 Fakta Unik dari Timnas Spanyol
-
EURO 2024: Kandas dari Spanyol, Inggris Memang Belum Layak Juara di Edisi Kali Ini
-
Gimana Sepak Bola Inggris Mau Maju! Supoter The Three Lions Rusuh, Eks Man City: Menjijikkan
-
Angka-angka Keramat Spanyol Juara Euro 2024: Rekor Lamine Yamal dan Nico Williams
Terpopuler
- Terungkap! Kronologi Perampokan dan Penculikan Istri Pegawai Pajak, Pelaku Pakai HP Korban
- Promo Superindo Hari Ini 10-13 November 2025: Diskon Besar Awal Pekan!
- 5 Rekomendasi Motor yang Bisa Bawa Galon untuk Hidup Mandiri Sehari-hari
- Terbongkar dari Tato! Polisi Tetapkan Pria Lawan Main Lisa Mariana Tersangka Kasus Video Porno
- Buntut Tragedi SMA 72 Jakarta, Pemerintah Ancam Blokir Game Online Seperti PUBG
Pilihan
-
Tekad Besar Putu Panji Usai Timnas Indonesia Tersingkir di Piala Dunia U-17 2025
-
Cek Fakta: Viral Isu Rektor UGM Akui Jokowi Suap Rp100 Miliar untuk Ijazah Palsu, Ini Faktanya
-
Heimir Hallgrimsson 11 12 dengan Patrick Kluivert, PSSI Yakin Rekrut?
-
Pelatih Islandia di Piala Dunia 2018 Masuk Radar PSSI Sebagai Calon Nahkoda Timnas Indonesia
-
6 HP RAM 8 GB Paling Murah dengan Spesifikasi Gaming, Mulai Rp1 Jutaan
Terkini
-
Girang Dipanggil Lagi ke Timnas Brasi, Fabinho: Terasa Debut Pertama
-
Langkah Besar Arsenal! Rekrut Sosok Penting dari Napoli, Siapa Dia?
-
Tekad Besar Putu Panji Usai Timnas Indonesia Tersingkir di Piala Dunia U-17 2025
-
Piala Dunia 2026 Jadi Ajang Perpisahan Cristiano Ronaldo?
-
Winger Lincah di Liga Swiss Ini BerdarahPekalongan-Jerman, Nama Bapaknya Mursyid
-
Bantah Latih Indonesia, Ini Pernyataan Lengkap Heimir Hallgrimsson: Sori Ye
-
Kakeknya dari Bekasi, Perkenalkan Kay van Dorp Rekan Setim Anak Ronald Koeman
-
Heimir Hallgrimsson 11 12 dengan Patrick Kluivert, PSSI Yakin Rekrut?
-
Lars Joseph, Bintang Muda Feyenoord Berdarah Manado: Si Gesit Andalan Sayap Kanan
-
Gennaro Gattuso Masih Galau di Lini Depan Lawan Moldova, Tonali dan Donnarumma Starter