Suara.com - Bek sayap Timnas Indonesia, Nathan Tjoe-A-On terkenal kalem dan santun saat memperkuat Garuda. Namun, terdapat sisi lain dari pemain 22 tahun itu yang jarang diketahui penggemar.
Menyitat dari rekaman video di akun TikTok @garudareels, Nathan Tjoe-A-On ternyata bisa juga bersikap lebih ekspresif.
Dalam rekaman tersebut, Nathan Tjoe-A-On yang masih berseragam klub Belanda Excelsior berteriak bersama rekan-rekannya di ruang ganti.
Tak hanya itu, pemain yang kini membela Swansea City tersebut juga terlihat mengangkat-angkat sebuah kotak seperti tempat menaruh botol minum.
Akun TikTOk @garudareels menulis bahwa Nathan Tjoe-A-On ternyata bisa "mode barbar" meski terkesan kalem selama membela Timnas Indonesia.
Statistik Nathan Tjoe-A-On di Timnas Indonesia
Melansir Transfermarkt, Nathan Tjoe-A-On tercatat telah tampil sebanyak 11 kali bersama Timnas Indonesia dengan rincian tujuh di U-23 dan empat di senior.
Dalam periode tersebut, Nathan Tjoe-A-On tampil menjanjikan. Pemain yang fasih mengemban peran bek sayap dan gelandang itu telah mencetak tiga assist dalam 288 menit bersama Garuda.
Sementara bersama Tim U-23, Nathan Tjoe-A-On tercatat mampu menyumbang satu assist di PIala Asia U-23 2024 dalam 639 menit bermain.
Baca Juga: Siapa Pau Marti Vicente? Eks Barcelona Jadi Pelatih Baru Timnas Malaysia
Nasib Nathan Tjoe-A-On di Swansea City
Berbeda dengan Timnas Indonesia, performa Nathan Tjoe-A-On di klub sulit dinilai, lantaran sang pemain jarang mendapat kesempatan tampil.
Musim lalu, saat dipinjamkan Swansea City ke klub Eredivisie, SC Heerenveen, Nathan Tjoe-A-On cuma bermain empat kali di liga dengan durasi 15 menit di atas lapangan.
Terkini, Nathan Tjoe-A-On telah kembali ke Swansea City yang musim ini bermain di Championship atau kasta kedua Liga Inggris.
Melihat persaingan yang ada, Nathan dianggap bakal kesulitan untuk menembus skuad utama. Terdapat rumor yang menyebut klubnya bakal meminjamkan Nathan ke tim lain demi mendapat menit bermain lebih banyak.
Merujuk Transfermarkt, Nathan masih punya kontrak panjang bersama Swansea City. Kontraknya baru akan rampung pada 30 Juni 2026.
Berita Terkait
-
Perlukah Timnas Indonesia U-19 Andalkan Pemain Naturalisasi? Pengamat: Boleh tapi...
-
Mau Diboyong Torino, Jay Idzes Makin Dekat ke Serie A Italia, Tapi Venezia Belum Ikhlas Nih
-
Dari Klub Promosi ke Liga 1, Sehebat Apa Kiper Timnas Indonesia U-19 Pilihan Indra Sjafri untuk Piala AFF U-19 2024?
-
Lebih Kejam Dibanding Indra Sjafri, Shin Tae-yong Pernah Coret 4 Pemain Keturunan dari Timnas Indonesia
Terpopuler
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- 4 Pilihan HP OPPO 5G Terbaik 2026 dengan RAM Besar dan Kamera Berkualitas
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- Bojan Hodak Beberkan Posisi Pemain Baru Persib Bandung
Pilihan
-
Kenaikan Harga Emas yang Bikin Cemas
-
Sah! Komisi XI DPR Pilih Keponakan Prabowo Jadi Deputi Gubernur BI
-
Hasil Akhir ASEAN Para Games 2025: Raih 135 Emas, Indonesia Kunci Posisi Runner-up
-
5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
-
Promo Suuegeerr Alfamart Jelang Ramadan: Tebus Minuman Segar Cuma Rp2.500
Terkini
-
Penyerang Andalan Era STY Termotivasi Dipanggil John Herdman ke Timnas Indonesia
-
Tak Hanya Roy Keane, Giliran Paul Scholes Tak Setuju Carrick Dipermanenkan Manchester United
-
Jadi Pemain Paling Diremehkan di Dunia, Harry Maguire Banjir Pujian Usai MU Kalahkan Arsenal
-
Mantan Anak Asuh John Herdman Makin Gacor, Kenapa Juventus Masih Cari Striker Baru?
-
Kepindahan Pemain Keturunan Filipina ke PSG Buat Ruang Ganti Barcelona Memanas, Hansi Flick Meradang
-
Eks ADO Den Haag Jalani Proses Naturalisasi, Siap Bela Timnas Indonesia
-
Prediksi Skor Napoli vs Chelsea: Misi Hidup Mati Pasukan Antonio Conte Lawan Mantan Klub
-
Barcelona Gerak Cepat untuk Fermin Lopez, Pagari Kontrak Hingga 2031
-
Perkuat Pertahanan, Persis Solo Resmi Datangkan Eks Pemain Lecce
-
Profil Dro Fernndez: Pemain Keturunan Filipina Jebolan La Masia yang Diikat Kontrak Panjang PSG