Suara.com - Ji Da-bin menjadi salah satu pemain yang dicoret Indra Sjafri dari skuad final Timnas Indonesia U-19 untuk Piala AFF U-19 2024.
Indra mencoret lima pemain dari 28 pemain yang mengikuti pemusatan latihan tahap terakhir di Surabaya sebelum berlaga di Piala AFF U-19.
Salah satu dari lima pemain yang dicoret itu adalah Ji Da-bin yang menimbulkan pertanyaan. Pasalnya, pemain keturunan Korea-Indonesia tersebut tampil apik di beberapa laga sebelumnya.
Menanggapi hal ini, Pelatih Timnas Indonesia U-19 Indra Sjafri menegaskan bahwa pemilihan pemain dilakukan secara objektif dan berdasarkan pertimbangan matang.
Lebih lanjut, Indra menjelaskan bahwa proses seleksi melibatkan berbagai pihak ahli, termasuk tes fisik, psikotes, dan pertimbangan individual quality pemain.
Lantas, seperti apa latar belakang dari Ji Da-bin sendiri?
Biodata Ji Da-bin
Meski punya darah keturunan Korea Selatan, Ji Da-bin lahir di Depok, Jawa Barat, pada 3 Maret 2006. Darah Korea sendiri mengalir dari sang ayah bernama Ji Ha-sik.
Sepak bola sudah digeluti Ji Da-bin sejak kecil dengan bergabung ke ASIOP Football Academy (Akademi Sepak Bola Indonesia Intinusa Olah Prima).
Baca Juga: Breaking News! Susunan Pemain Timnas Indonesia U-19 vs Filipina, Jens Raven Cadangan!
Prestasi sudah ditorehkan Ji Da Bin sejak usia dini dengan membawa ASIOP menjuarai turnamen U-12 pada 2018 dan ia menyabet gelar pemain terbaik.
Di kategori U-17, Ji Da Bin juga sempat membawa ASIOP menjuarai Garuda International Cup 2023. Lagi-lagi ia mendapat penghargaan pemain terbaik di turnamen tersebut.
Karier di Timnas Indonesia
Ji Da-bin pertama kali masuk skuad Timnas Indonesia U-16 untuk bermain di Piala AFF U-16 2022. Di kompetisi itu, Ji Da Bin membawa Indonesia meraih gelar juara usai mengalahkan Vietnam di final.
Nama Ji Da-bin kembali masuk skuad Timnas Indonesia U-17 yang berlaga di Kualifikasi Piala Asia U-17 2023. Meski gagal lolos ke putaran final, ia masuk skuad Timnas Indonesia U-17 untuk Piala Dunia U-17 2023.
Sayangnya ia tidak mencetak gol di kompetisi itu dan Timnas Indonesia U-17 terhenti di fase grup usai finis di peringkat ketiga Grup A.
Berita Terkait
-
Breaking News! Susunan Pemain Timnas Indonesia U-19 vs Filipina, Jens Raven Cadangan!
-
Reinkarnasi Legenda Sepak Bola? 3 Pemain Timnas Indonesia U-19 Punya Nama Mirip Bintang Dunia
-
7 Pemain Muda ASEAN yang Bisa Bersinar di Piala AFF U-19 2024, Ada Putra Eks Persija
-
2 Faktor yang Bikin Timnas Indonesia Berpeluang Juara Grup A Piala AFF U-19 2024
-
3 Pemain yang Bisa Jadi Senjata Mengerikan Timnas Indonesia di Piala AFF U-19 2024
Terpopuler
- 5 Pilihan Produk Viva untuk Menghilangkan Flek Hitam, Harga Rp20 Ribuan
- 7 Mobil Bekas di Bawah Rp50 Juta untuk Anak Muda, Desain Timeless Anti Mati Gaya
- 7 Rekomendasi Mobil Matic Bekas di Bawah 50 Juta, Irit dan Bandel untuk Harian
- 5 Mobil Mungil 70 Jutaan untuk Libur Akhir Tahun: Cocok untuk Milenial, Gen-Z dan Keluarga Kecil
- 7 Sunscreen Mengandung Niacinamide untuk Mengurangi Flek Hitam, Semua di Bawah Rp60 Ribu
Pilihan
-
Harga Emas Turun Hari ini: Emas Galeri di Pegadaian Rp 2,3 Jutaan, Antam 'Kosong'
-
Trik Rahasia Belanja Kosmetik di 11.11, Biar Tetap Hemat dan Tetap Glowing
-
4 HP Memori 512 GB Paling Murah, Cocok untuk Gamer dan Konten Kreator
-
3 Rekomendasi HP Infinix 1 Jutaan, Speknya Setara Rp3 Jutaan
-
5 HP Layar AMOLED Paling Murah, Selalu Terang di Bawah Terik Matahari mulai Rp1 Jutaan
Terkini
-
Prediksi Manchester City vs Bournemouth: Ujian Berat The Citizens di Etihad
-
Prediksi Tottenham Hotspur vs Chelsea: Siapa Terbaik di Derby London?
-
Luciano Spalletti Diyakini Bisa Bikin Dusan Vlahovic Cetak 20 Gol
-
Juventus Lawan Emil Audero Cs, Luciano Spalletti Dibuat Pusing Gegara Ini
-
Skandal Lamine Yamal! Diduga Selingkuh dengan Model Italia Usai El Clasico
-
Allegri Penasaran Lihat Leao dan Nkunku Main Bareng, AC Milan Siap Tantang AS Roma
-
Nasib Miris Eks Arsenal di Liga Meksiko: Cuma Main 6 Kali Dalam 3 Bulan
-
Ruben Amorim Tantang Pemain Manchester United Perbaiki Mental Tandang
-
Dipecat PSSI, Patrick Kluivert Dirumorkan Jadi Pelatih Ajax
-
Kata-kata Pertama Luciano Spalletti Usai Resmi Latih Juventus, Singgung Napoli