Suara.com - Manchester United akan jamu FC Twente di Liga Europa 2024/2025. Partai Manchester United vs FC Twente akan berlangsung di Stadion Old Trafford, Kamis (26/9) dinihari WIB.
Pelatih Manchester United, Erik ten Hag akan berupaya maksimal untuk bisa meraih kemenangan di markas sendiri. Bagi United ini jadi pertandingan pertama klub berjuluk Red Devils itu hadapi FC Twente.
Manchester United di laga terakhir harus bermain imbang tanpa gol melawan Crystal Palace di lanjutan Liga Inggris, sementara FC Twente yang diperkuat calon pemain Timnas Indonesia, Mees Hilgers menang 5-0 atas Almere City.
Dikutip dari laporan Manchester Evening News, pelatih Erik ten Hag akan memainkan skema menyerang hadapi FC Twente. Untuk bisa dobrak lini belakang FC Twente yang dikawal Mees Hilgers, ten Hag akan memasang tiga pemain di lini depan.
Alejandro Garnoacho, Amad, dan Joshua Zirkzee akan ditempatkan ten Hag saat hadapi FC Twente. Menurut laporan media Inggris itu, Zirkzee dianggap tunjukkan penampilan impresif yang memuaskan ten Hag.
"Zirkzee tunjukkan penampilan impresif dan sangat susah baginya untuk kehilangan tempat utama. Ini berarti membuat Rasmus Hojlund bakal jadi pemain cadangan," ulas Manchester Evening News.
Joshua Zirkzee merupakan bomber Belanda, yang menarik dikutip dari data Transfermarkt, ia adalah rekan satu tim pemain keturunan Jawa, Neraysho Kasanwirjo.
Neraysho Kasanwirjo dan Joshua Zirkzee saling bahu membahu saat bermain di tim U-21. Kedua pemain beberapa kali main bersama seperti saat Belanda U-21 menang 3-0 atas Moldova pada 2021. Saat itu, Joshua Zirkzee cetak 1 gol dan 1 assist.
Tidak hanya Neraysho Kasanwirjo, Zirkzee pun rekan satu tim pemain keturunan Indonesia lainnya, seperti Ian Maatsen. Ketiga pemain ini, Zirkzee, Kasanwirjo dan Maatsen jadi penggawa tim U-21 Belanda yang dilatih oleh Erwin van de Looi.
Sementara bagi Mees Hilgers, ini jadi kali pertama untuk melawan Zirkzee. Pasalnya, Joshua Zirkzee setelah mengawali karier akademi Spartaan pada 2013 dan sempat berrmain di tim akademi ADO den Hag dan Feyenoord, kariernya lebih banyak dihabiskan di luar Belanda.
Joshua Zirkzee digadang-gadang salah satu pemain masa depan Belanda. Ia pernah bermain di Bayern Munich, Parma, RSC Anderlecht, hingga direkrut Man United dari Bologna dengan nilai tranfer Rp869 miliar.
Sejauh ini bersama Man United, pemain 23 tahun ini telah bermain 6 laga dan mencetak 1 gol. Sementara untuk total gol selama berkarier, Zirkzee sudah mencetak 81 gol dan 46 assist dari 194 caps di semua kompetisi.
Tag
Berita Terkait
-
2 Pemain Keturunan Kasih Angin Segar Timnas Indonesia Bisa Lolos Piala Dunia 2026, Coach Justin Kasih Prediksi Paten
-
Prediksi Manchester United Vs FC Twente: Detik-detik Mees Hilgers Merumput di Old Trafford
-
Mees Hilgers Akui Thom Haye Cs Bantu FC Twente Jelang Hadapi Manchester United
-
Nama Mees Hilgers Disebut-sebut Media Inggris Jelang Lawan Manchester United, Ada Apa?
-
Kevin Diks Mutualan dengan Mees Hilgers, Segera Nyusul Bela Timnas Indonesia?
Terpopuler
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- 4 Pilihan HP OPPO 5G Terbaik 2026 dengan RAM Besar dan Kamera Berkualitas
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- Bojan Hodak Beberkan Posisi Pemain Baru Persib Bandung
Pilihan
-
Sah! Komisi XI DPR Pilih Keponakan Prabowo Jadi Deputi Gubernur BI
-
Hasil Akhir ASEAN Para Games 2025: Raih 135 Emas, Indonesia Kunci Posisi Runner-up
-
5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
-
Promo Suuegeerr Alfamart Jelang Ramadan: Tebus Minuman Segar Cuma Rp2.500
-
Menilik Survei Harvard-Gallup: Bahagia di Atas Kertas atau Sekadar Daya Tahan?
Terkini
-
Cari Pemain Kuat di Super League, Begini Strategi John Herdman untuk Dongkrak Timnas Indonesia
-
Jordy Wherman Masuk Radar John Herdman Jelang FIFA Series 2026?
-
Hasil Super League: Brace Alex Martins Bawa Dewa United Bungkam Arema FC
-
John Herdman Mulai Perburuan Pemain Keturunan di Eropa demi Perkuat Timnas Indonesia
-
Saga Bursa Transfer: Manchester City Bawa Pulang Trent Alexander-Arnold ke Inggris?
-
Di Balik Momen Lucu Emil Audero Ketinggalan Bus, Sikap Ramahnya Jadi Sorotan Media Italia
-
Viral Stadion Barcelona: Biaya Renovasi Capai Rp25 T, Atap Bocor Camp Nou Kebanjiran
-
Persib Bandung Borong Pemain Diaspora, PSSI Yakin Kekuatan Timnas Indonesia Tak Akan Melemah di 2026
-
Jerman Serukan Boikot, Prancis Pasang Badan untuk Piala Dunia 2026
-
7 Pemain Diaspora Merapat ke Super League, Berbanding Terbalik dengan Visi John Herdman