Suara.com - Membandingkan harga pasar atau Market Value bek-bek Timnas Indonesia usia pemain keturunan milik FC Copenhagen, Kevin Diks, bergabung.
Sebagaimana diketahui, Kevin Diks dipastikan menjadi calon pemain naturalisasi Timnas Indonesia selanjutnya untuk mengarungi Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.
Kepastian ini didapat setelah bek berusia 28 tahun itu usai tiba di Jakarta dan bertemu dengan Ketua Umum (Ketum) PSSI, Erick Thohir.
“Makan siang sama pemain FC Copenhagen yang punya keturunan Indonesia, ngga lupa salaman. Selamat bergabung di Timnas Indonesia,” tulis Erick Thohir di media sosial X (Twitter).
Kehadiran bek yang kini berkarier di FC Copenhagen itu jelas akan menambah kualitas lini pertahanan skuad Garuda.
Saat ini, lini pertahanan Timnas Indonesia sudah menumpuk dengan bek-bek berkualitas seperti Mees Hilgers, Jay Idzes, Justin Hubner, Jordi Amat, hingga Nathan Tjoe-A-On.
Belum lagi dengan nama-nama lain yang juga bisa dipasang sebagai bek seperti Sandy Walsh, Calvin Verdonk, dan juga Shayne Pattynama.
Karena banyak pemain berkualitas yang ada di lini pertahanan Timnas Indonesia usai datangnya Kevin Diks, menarik untuk melihat tiga bek Garuda dengan nilai pasar tertinggi.
Kira-kira, apakah Kevin Diks masuk menjadi salah satu dari bek dengan nilai pasar tertinggi di Timnas Indonesia saat ini? Berikut ulasannya.
1. Mees Hilgers
Mees Hilgers menjadi bek termahal atau bek dengan nilai pasar tertinggi di Timnas Indonesia saat ini, yakni dengan nilai pasar mencapai 7 juta euro (Rp119,2 miliar).
Nilai pasar Mees Hilgers ini menjadi nilai pasar tertinggi di antara skuad Timnas Indonesia yang ada saat ini. Bahkan, nilai pasarnya unggul jauh atas rekan-rekannya di skuad Garuda.
2. Kevin Diks
Jika resmi bergabung Timnas Indonesia, Kevin Diks akan menjadi bek dengan nilai pasar tertinggi kedua di skuad Garuda.
Kevin Diks sendiri memiliki nilai pasar sekitar 4 juta euro (Rp68,1 miliar). Nilai pasar ini juga membuatnya menjadi pemain termahal kedua di Timnas Indonesia.
Berita Terkait
Terpopuler
- Pandji Pragiwaksono Dihukum Adat Toraja: 48 Kerbau, 48 Babi, dan Denda 2 Miliar
- 6 HP Snapdragon dengan RAM 8 GB Paling Murah, Lancar untuk Gaming dan Multitasking Intens
- 8 Mobil Kecil Bekas Terkenal Irit BBM dan Nyaman, Terbaik buat Harian
- 7 Rekomendasi Parfum Lokal Aroma Citrus yang Segar, Tahan Lama dan Anti Bau Keringat
- 5 Rekomendasi Moisturizer Korea untuk Mencerahkan Wajah, Bisa Bantu Atasi Flek Hitam
Pilihan
-
Berapa Gaji Zinedine Zidane Jika Latih Timnas Indonesia?
-
Breaking News! Bahrain Batalkan Uji Coba Hadapi Timnas Indonesia U-22
-
James Riady Tegaskan Tanah Jusuf Kalla Bukan Milik Lippo, Tapi..
-
6 Tablet Memori 128 GB Paling Murah, Pilihan Terbaik Pelajar dan Pekerja Multitasking
-
Heboh Merger GrabGoTo, Begini Tanggapan Resmi Danantara dan Pemerintah!
Terkini
-
Bahrain Batal, Timnas Indonesia Ogah Lawan Tim Asia Tenggara Jelang SEA Games 2025
-
Gaji Timur Kapadze Jauh Lebih Kecil dari Kluivert dan STY, Tidak Ada Separuhnya!
-
Timur Kapadze Tunggu Tawaran Timnas Indonesia
-
Terlilit Utang Rp145 Miliar, Keluarga Sven-Goran Eriksson Jual Murah Rumah Mewah
-
Waduh! Jose Mourinho Gak Bayar Tagihan Hotel Rp15 Miliar, Mendadak Bangkrut?
-
Menolak Tua! Cristiano Ronaldo Berencana Pensiun Satu atau Dua Tahun Lagi
-
Mauro Zijlstra Beri Kabar Baik Jelang SEA Games 2025, Apa Itu?
-
Berapa Gaji Zinedine Zidane Jika Latih Timnas Indonesia?
-
Menderita Hernia, Lamine Yamal Berpotensi Absen di Piala Dunia 2026
-
Bojan Hodak 'Menghilang' di Sesi Latihan Persib, Gabung Timnas Indonesia?