Suara.com - Striker muda Timnas Indonesia, Arkhan Kaka disejajarkan dengan sederet pemain yang berkair di pentas Eropa.
Media luar negeri, The Guardian merilis daftar 60 talenta muda sepak bola terbaik dunia 2024, Selasa (15/10/2024). Dalam daftar itu muncul nama yang digadang-gadang bakal menjadi superstar.
Bahkan dalam daftar tersebut, ada satu nama bintang yang turut masuk yakni wonderkid Barcelona dan Timnas Spanyol, Lamine Yamal.
Kini setelah masuk dalam rilis tersebut, Arkhan Kaka langsung tampil menggila dalam lanjutan kompetisi BRI Liga 1 2024/2025.
Striker berusia 17 tahun itu mencetak gol kemenangan Persis Solo 3-2 atas Borneo FC di Stadion Manahan, Sabtu (19/10/2024) malam.
Dalam laga itu, Persis membalikkan skor di pengujung babak kedua setelah sempat tertinggal 1-2 di paruh pertama.
Gol kemenangan tim Kota Bengawan berawal aksi Arkhan Kaka yang memotong aliran bola Borneo FC dan meneruskan umpan ke Ramadhan Sananta.
Sananta yang meliuk-liuk hingga depan gawang lantas memberikan umpan ke Arkhan Kaka untuk menaklukan kiper Nadeo Arga Winata.
Masuk dalam daftar tersebut, bomber Persis Solo ini mengaku bangga. Ia berharap predikat ini bisa menjadi motivasi baginya.
Baca Juga: Borneo FC Waspadai Kebangkitan Persis Solo dalam Lanjutan BRI Liga 1
"Sangat senang dan bangga karena bisa masuk ke dalam 60 talenta terbaik dunia ini," ujar dia dikutip dari laman resmi Persis Solo.
"Ini menjadi motivasi untuk Kaka bisa lebih baik dalam mengembangkan kualitas di karier sepak bola dan tentunya menjadi semangat untuk berprestasi ke depan," tegas Arkhan Kaka.
Berita Terkait
Terpopuler
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- 4 Pilihan HP OPPO 5G Terbaik 2026 dengan RAM Besar dan Kamera Berkualitas
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- Bojan Hodak Beberkan Posisi Pemain Baru Persib Bandung
Pilihan
-
5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
-
Danantara Mau Caplok Tambang Emas Martabe Milik Astra?
-
H-135 Kick Off Piala Dunia 2026, Dua Negara Ini Harus Tempuh Perjalanan 15.000 KM
-
5 Rekomendasi HP RAM 12 GB Paling Murah, Cocok buat Gaming dan Multitasking
-
Kenaikan Harga Emas yang Bikin Cemas
Terkini
-
Banyak Insiden Brutal di Liga 4, PSSI Gelar Rapat Darurat
-
Bursa Transfer Liga Inggris Memanas di Pekan Terakhir: Cole Palmer Buka Peluang ke MU
-
Bojan Hodak Soroti Lini Serang Persib Jelang Duel di Manahan
-
Prediksi Skor Borussia Dortmund vs Inter Milan: Duel Penentuan Zona 8 Besar
-
Ordal PSSI Akui Timnas Indonesia Terancam Melemah Andai Liga tak Berbenah
-
Dua Bulan Menghilang, Marselino Ferdinan Akhirnya Muncul
-
Pratama Arhan Tegaskan Takkan Ikuti Jejak Shayne Pattynama: Belum Waktunya Balik ke Indonesia
-
Skuat Inggris di Piala Dunia 2026 Versi Legenda Liverpool: Duo Arsenal Rp2 T Dicoret
-
Kutukan Trofi Berakhir, Harry Kane Siap Setia Lebih Lama Bareng Bayern Muenchen
-
Prediksi Lini Tengah Timnas Indonesia usai Eks Kapten Feyenoord Dinaturalisasi: Mewah dan Mematikan!