Suara.com - Belakangan ini, nama Sem Steijn, rekan setim Mees Hilgers di FC Twente, menjadi perbincangan hangat di kalangan penggemar sepak bola Indonesia. Performa gemilangnya bersama klub Belanda tersebut membuat banyak pihak berharap ia dapat memperkuat Timnas Indonesia. Namun, harapan tersebut harus pupus karena adanya kendala terkait kewarganegaraan dan silsilah keturunan.
Sem Steijn, gelandang serang muda berbakat, telah mencuri perhatian dengan catatan impresifnya sepanjang musim ini.
Dalam 15 pertandingan yang telah ia lakoni, ia berhasil mencetak 9 gol dan menyumbang 2 assist.
Statistik yang luar biasa ini membuat Sem Steijn semakin berkibar di kancah sepak bola Eropa.
Sayangnya, meskipun memiliki potensi yang sangat besar, Sem Steijn tidak memenuhi syarat untuk membela Timnas Indonesia.
Pasalnya, pemain muda berbakat ini tidak memiliki darah Indonesia.
Hal ini diungkapkan oleh YouTuber Yussa Nugraha, yang telah melakukan penelusuran terkait latar belakang keluarga Sem Steijn.
Menurut Yussa, baik ayah (Mauri Steijn) maupun ibu (Kristella Ernest) dari Sem Steijn merupakan warga negara Belanda asli.
“Sam Steijn merupakan pemain FC Twente yang satu klub dengan Mees Hilgers. Ia biasa bermain di posisi gelandang serang bersama FC Twente,” kata Yussa Nugraha melalui Youtube pribadinya.
Baca Juga: Media Vietnam Soroti Gaji Bintang Timnas Indonesia: Lebih Kecil dari Pemain Divisi Dua!
“Dari informasi yang saya dapatkan, Sem Steijn tidak memiliki darah Indonesia.”
“Ayahnya Mauri Steijn merupakan mantan pesepakbola asal Belanda dan tidak memiliki darah Indonesia. Sementara ibunya Kristella Ernest merupakan full Belanda alias Belanda asli.”
Dengan demikian, secara otomatis Sem Steijn juga tidak memiliki hubungan darah dengan Indonesia.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sepatu Running Lokal Paling Juara: Harga Murah, Performa Berani Diadu Produk Luar
- 8 Mobil Bekas Sekelas Alphard dengan Harga Lebih Murah, Pilihan Keluarga Besar
- 7 Bedak Padat yang Awet untuk Kondangan, Berkeringat Tetap Flawless
- 5 Rekomendasi Tablet dengan Slot SIM Card, Cocok untuk Pekerja Remote
- 5 Pilihan HP Snapdragon Murah RAM Besar, Harga Mulai Rp 1 Jutaan
Pilihan
-
Pertemuan Mendadak Jusuf Kalla dan Andi Sudirman di Tengah Memanasnya Konflik Lahan
-
Cerita Pemain Keturunan Indonesia Han Willhoft-King Jenuh Dilatih Guardiola: Kami seperti Anjing
-
Mengejutkan! Pemain Keturunan Indonesia Han Willhoft-King Resmi Pensiun Dini
-
Kerugian Scam Tembus Rp7,3 Triliun: OJK Ingatkan Anak Muda Makin Rawan Jadi Korban!
-
Ketika Serambi Mekkah Menangis: Mengingat Kembali Era DOM di Aceh
Terkini
-
Tijjani Reijnders Yakin AC Milan Juara Liga Italia Serie A
-
Pemain Keturunan Kelahiran 2009 Bisa Diproyeksi Jadi Andalan Timnas Indonesia di Piala Dunia 2030
-
Dahaga Gol di Ajax, Pemain Keturunan 15 Tahun Ini Punya Kakek Asal Sorong Papua
-
Detik-detik Thom Haye Cetak Gol dari Setengah Lapangan
-
Ngeri! Detik-detik Pemain Jepang Patahkan Kaki Bintang Ghana di Laga Uji Coba
-
Mengerucut! Ini Dia Calon Pelatih Timnas Indonesia yang Hampir 'Here We Go'
-
Karma? Paksa Tinggalkan Newcastle, Alexander Isak Curhat Masa Suram di Liverpool
-
Mauro Zijlstra Blak-blakan, Sebut Timnas U-22 Racikan Indra Sjafri Berantakan
-
Thom Haye Bongkar Sisi Lain Bojan Hodak di Balik Layar Persib Bandung
-
Persija Jakarta Mau Jual Rizky Ridho?