Suara.com - Legenda Timnas Korea Selatan yang kini menjabat pelatih penyerang Timnas Indonesia, Yeom Ki-hun memberikan tips untuk Rafael Struick dan kawan-kawan jelang menghadapi Jepang.
Yeom Ki-hun berkomitmen untuk terus mengasah striker Timnas Indonesia, fokus mematangkan lini serang skuad Garuda selama pemusatan latihan.
Selain itu, ia juga akan memantau pemain Liga 1 potensial untuk dipertimbangkan Shin Tae-yong.
Dalam pemanggilan timnas untuk menghadapi Jepang dan Arab Saudi, ada tiga striker, Hokky Caraka, Ramadhan Sananta, dan Rafael Struick yang akan terus dibina.
Yeom Ki-hun menekankan pentingnya mental pemain, terutama keyakinan untuk memanfaatkan peluang di depan gawang.
"Saya ingin meningkatkan mental dan rasa percaya diri penyerang Indonesia, agar mereka yakin bisa mencetak gol kapan saja," ujarnya di kanal YouTube Timnas Indonesia, dilansir Suara.com.
Yeom Ki-hun menekankan bahwa striker harus bisa mengeksekusi peluang dengan sempurna dan mengambil keputusan tepat waktu.
"Timing yang tepat sangat penting untuk melakukan tembakan dari posisi manapun, dan itu harus dilatih dengan konsisten," ujarnya.
Ia juga menambahkan, kemampuan tersebut tidak datang secara tiba-tiba, melainkan melalui latihan untuk menemukan posisi terbaik sebelum menembak.
Yeom Ki-hun optimis bahwa striker timnas Indonesia bisa berkembang meski waktu bersama mereka terbatas.
Dengan pengalamannya, ia berkomitmen berbagi ilmu tentang cara mencetak gol, menendang di posisi yang tepat, dan menghadapi situasi tertentu.
"Saya akan menjelaskan dengan singkat dan jelas untuk memaksimalkan waktu yang ada," ujarnya.
Kontributor : Imadudin Robani Adam
Berita Terkait
Terpopuler
- Lupakan Louis van Gaal, Akira Nishino Calon Kuat Jadi Pelatih Timnas Indonesia
- Mengintip Rekam Jejak Akira Nishino, Calon Kuat Pelatih Timnas Indonesia
- 7 Mobil Keluarga 7 Seater Seharga Kawasaki Ninja yang Irit dan Nyaman
- Link Download Logo Hari Santri 2025 Beserta Makna dan Tema
- 20 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 21 Oktober 2025: Banjir 2.000 Gems, Pemain 110-113, dan Rank Up
Pilihan
-
Wawancara Kerja Lancar? Kuasai 6 Jurus Ini, Dijamin Bikin Pewawancara Terpukau
-
5 Laga Klasik Real Madrid vs Juventus di Liga Champions: Salto Abadi Ronaldo
-
Prabowo Isyaratkan Maung MV3 Kurang Nyaman untuk Mobil Kepresidenan, Akui Kangen Naik Alphard
-
Suara.com Raih Penghargaan Media Brand Awards 2025 dari SPS
-
Uang Bansos Dipakai untuk Judi Online, Sengaja atau Penyalahgunaan NIK?
Terkini
-
Liverpool Pesta Lima Gol di Jerman, Slot Puji Duet Ekitike-Isak Meskipun Ada Tumbal
-
Hugo Ekitike Bongkar Faktor X yang Buat Ia Belum Kompak dengan Alexander Isak
-
Thailand Gerak Cepat Sudah Tunjuk Pelatih Baru, Timnas Indonesia Masih Anteng
-
Pelatih Sementara Timnas Thailand Pernah Dijuluki 'Jose Mourinho Baru'
-
Poin-poin Alasan Erick Thohir Wajib Mundur dari Ketua Umum PSSI
-
Rekap Hasil dan Klasemen Liga Champions Hari Ini, 3 Wonderkid Chelsea Cetak Rekor Dunia Baru
-
Bikin Keok Juventus, Xabi Alonso Kini Bidik Kemenangan Atas Barcelona
-
Slot Tak Lagi Lindungi Alexander Isak usai Striker Rp2,4 Triliun Kembali Mandul
-
5 Fakta Menarik Pesta Gol Liverpool 5-1 ke Gawang Eintracht Frankfurt
-
Mengerucut! 7 Calon Kuat Pelatih Timnas Indonesia, Terselip Eks Asisten Pelatih Timnas Spanyol