Suara.com - Persib Bandung resmi merekrut Ahmad Agung Setiabudi, pada bursa transfer paruh musim kompetisi BRI Liga 1 2024/2025 dengan status pinjaman dari Persik Kediri.
Sporting Director PT Persib Bandung Bermartabat (PBB), Adhitia Putra Herawan, mengatakan Ahmad Agung Setiabudi dipinjam dari Persik dengan durasi setengah musim atau hingga berakhirnya kompetisi liga 1 musim 2024/2025.
Selain itu, pemain gelandang bertahan kelahiran Demak, 9 Maret 1996 ini direkrut atas rekomendasi dari pelatih Persib, Bojan Hodak.
Lantaran dua gelandang bertahan andalan skuat Maung Bandung, Dedi Kusnandar dan Rachmat Irianto mengalami cedera.
"Untuk mengantisipasi waktu pemulihan cedera Dedi Kusnandar dan Rachmat Irianto, Hodak meminta manajemen untuk meminjam Ahmad Agung dari Persik. Alhamdulillah, Persib dan Persik mencapai kata sepakat," kata Adhit, Selasa (14/1/2025).
Adhit menuturkan, bergabungnya Ahmad Agung Setiabudi diharapkan bisa menambah kekuatan skuat Maung Bandung di putaran kedua kompetisi BRI Liga 1 2024/2025.
Apalagi, Persib sedang berusaha untuk meraih gelar juara.
"Kita berharap, sesuai dengan ekspektasi tim pelatih, Ahmad Agung bisa memberikan kontribusi positif untuk Persib sepanjang putaran kedua kompetisi Liga 1 musim 2024/2025," jelas Adhit.
Saat memperkuat Persik Kediri, pemain berusia 28 tahun ini hanya mendapatkan tampil dalam dua pertandingan di kompetisi BRI Liga 1 2024/2025 dengan mengumpulkan 26 menit bermain.
Baca Juga: RESMI! Republik Indonesia Berterima Kasih ke Shin Tae-yong
Selain itu, sebelum bergabung dengan Persib, Ahmad Agung Setiabudi sempat memperkuat beberapa klub di antaranya PSIS Semarang, Bali United, PSM Makassar (2020).
Di PSM, Ahmad Agung pernah ditangani langsung oleh Hodak.
Ahmad Agung Setiabudi juga sempat mendapatkan panggilan bergabung dengan Timnas Indonesia di bawah asuhan pelatih Shin Tae-yong pada 2021 lalu. (Rahman)
Kontributor : Rahman
Berita Terkait
Terpopuler
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
 - 7 Mobil Bekas Favorit 2025: Tangguh, Irit dan Paling Dicari Keluarga Indonesia
 - 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
 - 25 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 1 November: Ada Rank Up dan Pemain 111-113
 - 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
 
Pilihan
- 
            
              Pemilik Tabungan 'Sultan' di Atas Rp5 Miliar Makin Gendut
 - 
            
              Media Inggris Sebut IKN Bakal Jadi Kota Hantu, Menkeu Purbaya: Tidak Perlu Takut!
 - 
            
              5 HP RAM 12 GB Paling Murah, Spek Gahar untuk Gamer dan Multitasking mulai Rp 2 Jutaan
 - 
            
              Meski Dunia Ketar-Ketir, Menkeu Purbaya Klaim Stabilitas Keuangan RI Kuat Dukung Pertumbuhan Ekonomi
 - 
            
              Tak Tayang di TV Lokal! Begini Cara Nonton Timnas Indonesia di Piala Dunia U-17
 
Terkini
- 
            
              Mesin Gol Persija Jakarta Tegaskan Jaga Api Kemenangan Demi Kejar Borneo FC di Super League
 - 
            
              Perang Sudan Kian Sadis, Muncul Seruan Boikot Manchester City, Kok Bisa?
 - 
            
              Timnas Indonesia U-17 Target Minimal Seri Lawan Zambia, Syukur-syukur Bisa Menang
 - 
            
              Patrick Vieira Dipecat Genoa, Mario Balotelli: Karma Itu Nyata!
 - 
            
              Nova Arianto: Semoga Qatar Kembali Bersahabat dengan Timnas Indonesia
 - 
            
              Dibeli dengan Mahar Rp2,2 T, Declan Rice Menjelma Jadi Gelandang Terbaik Dunia
 - 
            
              Seberapa Hebat Calvin Verdonk di Laga Kontra Angers di Liga Prancis? Ternyata Tuai Pujian!
 - 
            
              Mees Hilgers Terancam Absen di Laga Debut Pelatih Baru Timnas Indonesia
 - 
            
              Lawan Brasil dan Honduras, Misi Timnas Indonesia Tembus Babak 32 Besar Piala Dunia U-17 2025
 - 
            
              Pemain Belanda yang Pernah Berlaga di Indonesia Bilang Sepak Bola Indonesia Banyak Kekurangan