Suara.com - Jadwal ASEAN Club Championship 2024/2025 pada pekan ini, 5-6 Januari 2025. Dua wakil Indonesia, PSM Makassar dan Borneo FC, akan mencoba meraih kemenangan pada putaran kelima di fase grup untuk bisa menjaga peluang lolos ke babak berikut.
Tim Juku Eja yang menghuni Grup A akan menjamu klub Vietnam Thanh Hoa pada Rabu (5/2) di Stadion I Wayan Dipta, Gianyar, Bali.
PSM yang saat ini menghuni posisi ketiga pada klasemen sementara Grup A masih berpeluang lolos ke semifinal, tetapi langkah PSM juga akan ditentukan oleh pertandingan antara tim posisi kedua Terengganu yang melawat ke markas Pathum United.
Baik PSM maupun wakil Malaysia, Terengganu, memiliki koleksi poin yang sama setelah memainkan empat pertandingan, yakni tujuh poin. Namun Terengganu memiliki keunggulan selisih gol, yakni lima gol berbanding hanya satu gol yang dicatatkan PSM.
Jika PSM mampu menang atas Thanh Hoa, dan pada saat bersamaan Terengganu kalah atau ditahan imbang pemuncak klasemen Pathum United, maka tim asuhan Bernardo Tavares akan berhak melaju ke semifinal.
Di Grup B, Borneo juga akan memainkan laga terakhir fase grup ini dengan melawat ke markas tim Vietnam, Chong An Hanoi, pada Kamis (6/2).
Borneo saat ini berada di posisi keempat klasemen sementara Grup B dengan enam poin. Di atas kertas, Pesut Etam masih berpeluang lolos ke fase gugur, tetapi nasibnya bergantung kepada hasil yang didapat tim posisi kedua Buriram United dan tim posisi ketiga Kuala Lumpur FC.
Jika Borneo mampu menang atas Chong An Hanoi, dan di saat yang bersamaan laga antara Buriram melawan Kuala Lumpur berakhir imbang, maka Borneo berhak melaju ke semifinal. Namun seandainya Buriram atau Kuala Lumpur mampu meraih kemenangan, maka tim pemenang lah yang akan lolos dari Grup B.
Jadwal pertandingan putaran kelima ASEAN Club Championship 2024/2025:
Baca Juga: Tyronne: Bojan Hodak Tetap Bos Persib
Rabu (5/2):
Grup A
19.30 PSM Makassar vs Thanh Hoa
19.30 BG Pathum United vs Terengganu
19.30 Svay Rieng vs Shan United
Kamis (6/2)
Grup B
19.30 Cong An Hanoi vs Borneo FC
19.30 Kaya FC vs Lion City Sailors
19.30 Buriram United vs Kuala Lumpur.
(Antara)
Berita Terkait
-
Tyronne: Bojan Hodak Tetap Bos Persib
-
Marc Klok: Mudah-mudahan Otot Saya Tidak Parah
-
Ciro Alves Ungkap Kunci Kemenangan Persib atas PSM Makassar
-
Persib Taklukkan PSM Makassar Tanpa Bojan Hodak, Igor Tolic Sebut Timnya Pantas Menang
-
PSM Makassar Telan Kekalahan, Bernardo Tavares: Gol Persib Seharusnya di Review VAR
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
Pilihan
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
Terkini
-
Pesan Jay Idzes hingga Kevin Diks untuk John Herdman di Timnas Indonesia
-
Buntut Ngamuk di Laga Lawan Inter Milan, Antonio Conte Dijatuhi Sanksi Berlapis
-
Pecahkan Rekor 17 Tahun di Manchester City, Antoine Semenyo Kirim Pesan Pedas soal VAR
-
Persib Bandung Jadi Juara Paruh Musim, Bojan Hodak Minta Pemain Tak Cepat Puas
-
Jadi Penentu Kemenangan Manchester City, Rayan Cherki Malah Kena Semprot Pep Guardiola
-
Paul Scholes: Antoine Semenyo Lebih Cocok ke Manchester United Ketimbang Man City
-
Pemain Rp11,3 Miliar Ini Dipuji Setinggi Langit John Herdman, Disebut Layak Naik Level
-
Justin Hubner: Tekel Saya Normal di Inggris, Tapi Jadi Masalah di Eredivisie
-
Jelang Duel Panas Arsenal vs Chelsea, Mikel Arteta Dipaksa Putar Otak
-
Liverpool Diingatkan Jangan Tergoda dengan Status Xabi Alonso, Bisa Berakibat Fatal