Suara.com - Persib Bandung buka suara mengenai putusan dari Court of Arbitration for Sport (CAS) / Pengadilan Arbitrase Olahraga dalam perkara nomor CAS 2024/A/10507 yang berkaitan dengan Luis Milla.
Seperti diketahui, Persib kalah dalam gugatan terhadap mantan timnas Indonesia ini. Setelah sempat melayangkan gugatan, lantaran Luis Milla mundur pada 15 Juli 2023 dengan catatan telah menukangi 30 pertandingan bersama skuat Maung Bandung.
Saat itu Luis Milla beralasan mundur karena keluarga. Dia dan Maung Bandung tidak menemui kesepakatan terkait hal dan kewajiban yang tersisa. Sehingga, manajemen Persib membawa kasus tersebut ke CAS.
Baru-baru ini Pengadilan Arbitrase Olahraga tersebut mengeluarkan putusan bahwa Persib kalah gugatan tersebut yang tertuang di dokumen 'CAS 2024/A/10507 Persib Bandung v. Luis Milla'.
Hasilnya Persib harus membayar gaji Luis Milla sebesar 18.064 euro atau sekitar Rp300 juta.
Terkait dengan putusan dari CAS) Pengadilan Arbitrase Olahraga, manajemen memberikan tanggapan. Dalam keterangan tertulisnya, Kamis (6/2/2025), Persib masih mempelajari secara detail isi putusan tersebut.
"Sebagai langkah selanjutnya, kami akan berkoordinasi dengan pihak-pihak terkait untuk memahami implikasi dari putusan ini secara menyeluruh. Setelah itu, kami akan segera memberikan keterangan resmi mengenai langkah dan tindakan yang akan kami ambil ke depannya," tulis Persib.
"Sebagai klub profesional di Indonesia, Persib selalu berkomitmen untuk menghormati setiap aturan dan regulasi yang berlaku dalam dunia sepakbola, baik di tingkat nasional maupun internasional," tambahnya.
"Kami memahami bahwa aspek hukum dalam olahraga adalah bagian yang tidak terpisahkan dari profesionalisme dan integritas klub. Oleh karena itu, kami akan menangani situasi ini dengan penuh tanggung jawab dan transparansi," jelasnya.
Baca Juga: Edo Febriansyah Gacor di Persib Bandung, Berpeluang Dipanggil Kluivert?
Manajamen Persib juga mengapresiasi dukungan serta kesabaran dari seluruh pihak, khususnya Bobotoh, dalam menantikan perkembangan lebih lanjut mengenai persoalan dengan Luis Milla.
Kontributor : Rahman
Berita Terkait
-
Edo Febriansyah Gacor di Persib Bandung, Berpeluang Dipanggil Kluivert?
-
Bojan Hodak Enggan Anggap Remeh PSIS Semarang yang Terjebak di Papan Tengah
-
Gugatan Ditolak, Persib Bandung Harus Bayar Rp300 Juta ke Eks Pelatih Timnas Indonesia
-
Mimpi Persib Punya Training Ground, Glenn Sugita: Mohon Maaf Itu Tak Murah
-
Jajaki Kerjasama dengan Pihak Ketiga, Persib Akan Ubah Nama Stadion GBLA?
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
Terkini
-
Sukses Berperan Bagi Kemenangan Besar Monchengladbach, Kevin Diks Dipuji Pelatih
-
Klasemen Liga Italia Memanas Juventus Geser Napoli dan AS Roma Usai Menang Telak Lawan Cremonese
-
Klasemen Super League 2025 Terbaru: Persib Bandung Geser Borneo FC dari Puncak Usai Tekuk Persija
-
Hasil Piala Prancis: PSG Tersingkir Usai Kalah Tipis 0-1 dari Rival Sekota Paris FC
-
Hasil Liverpool vs Barnsley Skor 4-1, Dominik Szoboszlai dan Florian Wirtz Cetak Gol Edan!
-
Michael Carrick Kandidat Terkuat Pelatih Sementara Manchester United Gantikan Ruben Amorim
-
Alvaro Arbeloa Resmi Jadi Pelatih Real Madrid Gantikan Xabi Alonso
-
Real Madrid Pecat Xabi Alonso Usai Kalah dari Barcelona di Final Piala Super Spanyol 2026
-
Nasib Igor Thiago, Bersinar di Premier League, Diprediksi Gagal Tampil di Piala Dunia 2026
-
Liverpool vs Barnsley: Arne Slot Pasang Target Tinggi di Piala FA Usai Terpuruk di Liga