Suara.com - Nathan Tjoe-A-On masih minim menit bermain di klub jelang Kualifikasi Piala Dunia 2026.
Timnas Indonesia akan menghadapi Australia di Sydney (20 Maret 2025) dan Bahrain di Jakarta (25 Maret 2025).
Dua laga ini krusial dalam perjuangan menuju Piala Dunia 2026. Pergantian pelatih Timnas Indonesia ke Patrick Kluivert membawa ketidakpastian soal pemilihan pemain.
Saat ini, Kluivert masih memantau pemain di Liga 1 dan yang berkarier di luar negeri.
Salah satu sorotan adalah Nathan Tjoe-A-On yang minim menit bermain di Swansea City.
Dari 31 laga Championship, ia hanya bermain 2 menit. Di Carabao Cup, ia tampil dua kali sebagai starter, tetapi tak penuh 90 menit.
Musim lalu, saat dipinjamkan ke SC Heerenveen, Nathan juga jarang dimainkan, hanya mencatat empat caps. Padahal, di Excelsior (2022/2023), ia jadi andalan dengan 30 laga di Eredivisie.
Minim menit bermain di klub tak menghalangi Nathan jadi andalan Shin Tae Yong, dengan 10 caps di tim senior dan 7 di U-23 sejak debut 21 Maret 2024.
Namun, dengan pelatih baru, pertanyaannya kini, Akankah Patrick Kluivert tetap memanggil Nathan ke Timnas Indonesia?
Minim jam terbang di klub membuat Nathan sulit unjuk kemampuan, apalagi bersaing di posisi bek kiri dengan Shayne Pattynama, Pratama Arhan, dan Calvin Verdonk.
Di era Shin Tae-yong, Nathan sering dimainkan sebagai gelandang bertahan, berduet dengan Ivar Jenner atau Thom Haye.
Fleksibilitasnya ini jadi nilai plus, seperti yang dialami Justin Hubner dan Pratama Arhan.
Kasus serupa dialami Marselino Ferdinan di Oxford United, yang lebih aktif di tim akademi. Namun, opsi ini tak berlaku bagi Nathan.
Solusi terbaik baginya adalah pindah klub, meski sulit dalam waktu dekat.
Kini, satu-satunya cara menarik perhatian Kluivert adalah rekam jejak Nathan bersama Timnas Indonesia dalam setahun terakhir.
Berita Terkait
-
Nadeo Argawinata dan Alex Pastoor Ngobrol di Pagi, Malamnya Dibantai 3 Gol: Pede Tak Dicoret Patrick Kluivert
-
Calvin Verdonk Ribut dengan Rekan Setim, Pelatih NEC Nijmegen: Dia Mengatakan Itu...
-
Cek Fakta: Disetujui Keluarga, Erling Haaland Bakal Perkuat Timnas Indonesia
-
Sebelum 'Dihilangkan', Pelatih Swansea Sempat Soroti Sosmed Nathan Tjoe-A-On
-
Mukanya Mas-mas Jawa, Siapa Tristan Dekker? Mesin Gol Bertato Jebolan ADO Den Haag Andalan Timnas Belanda U-16
Terpopuler
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil untuk Wanita, Harga Mulai Rp80 Jutaan
- 5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
Pilihan
-
Pertamina Mau Batasi Pembelian LPG 3 Kg, Satu Keluarga 10 Tabung/Bulan
-
Keponakan Prabowo Jadi Deputi BI, INDEF: Pasar Keuangan Pasang Mode Waspada Tinggi
-
Purbaya Hadapi Tantangan Kegagalan Mencari Utang Baru
-
5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
-
Danantara Mau Caplok Tambang Emas Martabe Milik Astra?
Terkini
-
Jelang Napoli vs Chelsea, Antonio Conte Puji Setinggi Langit Taktik Bola Mati Arsenal
-
Shayne Pattynama Gabung Persija Jakarta Langsung Tanya Jordi Amat Demi Target Juara Liga Indonesia
-
Eks Bek Arsenal Mengaku Hampir Gabung Inter Milan Nama Erick Thohir Sampai Terseret
-
Ngeri! Ingin Angkut Cole Palmer ke Old Trafford, MU Wajib Siapkan Rp3 Triliun
-
Liverpool Disebut Bakal Contek Cara Manchester United: Pecat Slot Angkat Gerrard sebagai Interim
-
Hasil Piala Asia Futsal 2026: Indonesia Bantai Korsel di Hadapan Shin Tae-yong
-
Presiden RFEF Klaim Final Piala Dunia 2030 Digelar di Spanyol, FIFA Masih Bungkam
-
John Herdman Pantau Langsung Super League 2025 Demi Cari Asisten Pelatih dan Pemain Berbakat
-
4 Alasan Sebenarnya Emil Audero Tak Pulang Bareng Bus Cremonese
-
Kabar Buruk Buat Carrick, Patrick Dorgu Menepi 10 Pekan dari Manchester United