Suara.com - PSSI telah memutuskan pecat Indra Sjafri dari jabatannya sebagai pelatih Timnas Indonesia U-20. Meski belum mengeluarkan pernyataan resmi, Indra sudah aktif di sosial media Instagram miliknya.
Selepas PSSI mengumumkan pemecatannya, Indra Sjafri muncul dalam unggahan Instagram Stories miliknya. Ia merenung di kuburan yang kemungkinan besar adalah ibunya.
Dalam unggahannya, Indra nampak merenung berdoa untuk almarhumah ibu. Baginya, ibu adalah sosok kritikus yang paling jujur.
“Tidak ada yang mencintaimu seperti ibumu. Dia adalah sahabatmu, kritikusmu yang paling jujur,” tulis Indra Sjafri.
Selain itu, ia juga mengucapkan selamat menyambut bulan Ramadhan. Juru taktik asal Sumatera Barat itu juga meminta maaf jika memiliki kesalahan.
“Selamat menyambut bulan Ramadhan. Mohon maaf lahir dan batin atas semua kelemahan dan kesalahan yang ada,” jelasnya.
Indra Sjafri dipecat dari jabatannya setelah gagal membawa Timnas Indonesia U-20 lolos ke Piala Dunia U-20 2025. Komite Eksekutif PSSI memutuskan tidak memperpanjang masa bakti sang pelatih usai kegagalan itu.
Seperti diketahui Timnas Indonesia U-20 tersingkir di fase grup Piala Asia U-20 2025. Itu setelah menderita dua kali kekalahan dari iran (0-3) dan Uzbekistan (1-3) serta imbang kontra Yaman (0-0).
Jika ingin mendapatkan tiket ke Piala Dunia U-20 2025, Timnas Indonesia U-20 seharusnya lolos ke semifinal Piala Asia U-20. Namun, semua rencana tersebut gagal.
Baca Juga: Buktikan Kemampuan, 3 Klub Indonesia yang Bisa Dilatih Indra Sjafri usai Dicopot dari Timnas U-20
Berita Terkait
-
Buktikan Kemampuan, 3 Klub Indonesia yang Bisa Dilatih Indra Sjafri usai Dicopot dari Timnas U-20
-
Selain Ole Romeny, PSSI Juga Bisa Menaturalisasi 3 Penyerang Keturunan Ini
-
Akhirnya Dipecat! Perjalanan Indra Sjafri di Timnas Indonesia
-
3 Kemungkinan Jabatan Baru Indra Sjafri di PSSI usai Dipecat dari Timnas Indonesia U-20
-
Siapa Jocelyn? Ibu Dean James, Bek Kiri Go Ahead Eagles Calon Temen Duet Elkan Baggott di Timnas Indonesia
Terpopuler
- 10 Sunscreen untuk Flek Hitam Terlaris di Shopee yang Bisa Kamu Coba
- Penyerang Klub Belanda Siap Susul Miliano Bela Timnas Indonesia: Ibu Senang Tiap Pulang ke Depok
- Lebih Murah dari Innova Zenix: 5 Mobil 7 Seater Kabin Lega Cocok untuk Liburan Keluarga Akhir Tahun
- 27 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 26 Oktober: Raih 18.500 Gems dan Pemain 111-113
- 7 Mobil 8 Seater Termurah untuk Keluarga, MPV hingga SUV Super Nyaman
Pilihan
-
Dari AMSI Awards 2025: Suara.com Raih Kategori Inovasi Strategi Pertumbuhan Media Sosial
-
3 Rekomendasi HP Xiaomi 1 Jutaan Chipset Gahar dan RAM Besar, Lancar untuk Multitasking Harian
-
Tukin Anak Buah Bahlil Naik 100 Persen, Menkeu Purbaya: Saya Nggak Tahu!
-
Menkeu Purbaya Mau Tangkap Pelaku Bisnis Thrifting
-
4 HP Memori 256 GB Paling Murah, Cocok untuk Gamer yang Ingin Install Banyak Game
Terkini
-
Curhat Perasaan Saddil Ramdani, Kecewa hingga Emosi Diganti Bojan Hodak
-
Bayern Munich Bernafas Lega, Istri Harry Kane Ogah Pulang Kampung ke Inggris
-
Wasit Rio Permana Bikin Geram! Persib Layangkan Protes ke Operator Liga
-
Garis Keturunan Jude Soonsup-Bell, Eks Striker Chelsea Resmi Jadi Pemain Keturunan Timnas Thailand
-
Rio Ferdinand Ejek Taktik Ruben Amorim: MU Tidak seperti PSG
-
Pemain Keturunan Indonesia Rp 1,2 Triliun Kasih Kabar Buruk, Lagi Bapuk di Klub
-
Korban Timnas Indonesia Jadi Calon Suksesor Igor Tudor di Juventus
-
3 Fakta Menarik FIFA ASEAN Cup, Turnamen Baru Sepak Bola ASEAN
-
Kenapa Laga Persija Jakarta vs PSBS Biak di Pekan 11 Super League Pindah?
-
Tak Ikut FIFA Matchday November, Kapan Timnas Indonesia Main Lagi?