Suara.com - Elkan Baggott menutup pintu panggilan memperkuat Timnas Indonesia. Itu artinya, bek jangkung tersebut tidak akan ikut melawan Australia dan Bahrain Maret ini.
Baru-baru ini Baggott dikabarkan menolak panggilan membela Timnas Indonesia. Kabar ini diberikan oleh pengamat sepak bola Indonesia, Ronny Pangemanan atau karib disapa Bung Ropan.
Disebutkan jika pemain berusia 22 tahun itu sudah berbicara dengan Kluivert dan memilih untuk fokus bersama Blackpool di Liga 3 Inggris.
Kabar soal ditutupnya pintu memperkuat Timnas Indonesia ini disoroti oleh media asal Inggris, Blackpool Gazette.
Elkan disebut sedang fokus mendapatkan kesempatan bermain lebih banyak bersama Blackpool lantaran musim ini ia sering dibekap cedera.
Elkan mengalami cedera ankle pada Agustus 2024 lalu sehingga harus menepi beberapa waktu. Ketika kondisinya mulai pulih, Elkan mengalami masalah pada otot pahanya.
Sejak pertengahan Januari lalu, Elkan mulai mendapat kesempatan bermain lagi di Blackpool dan sejauh ini sudah mengoleksi 10 pertandingan di League One Inggris.
Karena jumlah pertandingannya yang masih sedikit itu, Elkan Baggott disebut akan lebih fokus pada tujuannya mendapat kesempatan lebih banyak sampai akhir musim bersama Blackpool.
“Dengan hanya 10 penampilan liga yang telah dimainkannya sejauh ini, Baggott berharap untuk mendapatkan lebih banyak waktu bermain menjelang bulan-bulan terakhir musim ini,” tulis Blackpool Gazette.
Baca Juga: Rafael Struick Mengkhawatirkan, Menghilang 6 Pertandingan di Brisbane Roar
Menilik jadwal liga, Blackpool tinggal menyisakan 13 pertandingan saja musim ini. Sayangnya, Baggott kembali mulai kehilangan tempat dalam dua pertandingan terakhir.
Saat menghadapi Stockport pada Sabtu (1/3) kemarin, Baggott hanya duduk di bangku cadangan. Sebelumnya pada 22 Februari melawan Crawley Town, Elkan Baggott cuma bermain satu menit sebagai pemain pengganti.
Kontributor: Aditia Rizki
Berita Terkait
-
Jordi Amat Resmi Lampaui Prestasi 2 Legenda Timnas Indonesia
-
Ivar Jenner Kena Sanksi Larangan Bertanding, Bagaimana Nasibnya di Timnas Indonesia?
-
Calon Gelandang Baru Timnas Indonesia Ternyata Pernah Main di Liga Inggris
-
Jay Idzes Tangguh di Lini Belakang, Atalanta Dipaksa Berbagi Poin oleh Venezia
-
David Da Silva: Beckham Putra Pemain Masa Depan Timnas Indonesia
Terpopuler
- Jalan Putri Hijau/Yos Sudarso Medan Ditutup 31 Januari hingga 6 Februari, Arus Lalin Dialihkan
- 4 Cushion Wardah untuk Tutupi Kerutan Lansia Usia 50 Tahun ke Atas
- Reshuffle Kabinet: Sugiono Jadi Menko PMK Gantikan 'Orang Jokowi', Keponakan Prabowo Jadi Menlu?
- Ketua KPK Jawab Peluang Panggil Jokowi dalam Kasus Korupsi Kuota Haji
- 5 Mobil Bekas Rp30 Jutaan yang Cocok untuk Guru Honorer: Solusi Ekonomis untuk Mobilitas Sehari-hari
Pilihan
-
Tragis! Bocah 6 Tahun Tewas Jadi Korban Perampokan di Boyolali, Ibunya dalam Kondisi Kritis
-
Pasar Modal Bergejolak, OJK Imbau Investor Rasional di Tengah Mundurnya Dirut BEI
-
5 HP Memori 128 GB di Bawah Rp2 Juta Terbaik Awal 2026: Kapasitas Lega, Harga Ramah di Kantong!
-
5 HP Murah Mirip iPhone Terbaru: Gaya Mewah Boba 3 Mulai Rp900 Ribuan!
-
Rupiah Melemah ke Rp16.786, Tertekan Sentimen Negatif Pasar Saham
Terkini
-
Kursi Pelatih Kosong, Timnas Indonesia U-17 Jalani Laga Uji Coba Krusial Lawan China
-
John Herdman Temui Operator Liga, Bahas Sinkronisasi Jadwal Super League dan Timnas Indonesia
-
Siklus 'Ganti Koki, Ganti Masakan': John Herdman dan Budaya Reset Total di Tubuh Timnas Indonesia
-
Motivasi John Herdman Latih Timnas Indonesia: Ingin Cetak Sejarah di Hadapan 280 Juat Orang
-
Reaksi Dean James Usai Go Ahead Eagles Kandas di Liga Europa
-
Dedi Kusnandar Comeback! Bojan Hodak Siapkan Peran Vital Gantikan Marc Klok di Persib
-
Persib Bandung Pantang Jemawa, Bojan Hodak Anggap Persis Solo Tim Berbahaya di Tangan Coach Milo
-
Puncak Klasemen Terancam, Teja Paku Alam Haramkan Persib Terpeleset di Kandang Persis Solo
-
Persib vs Persis Solo: Misi Curi Poin di Manahan Tanpa Jenderal Lapangan Tengah
-
Persipura Jayapura Persembahkan Kemenangan untuk Mettu Dwaramury, Owen: Kami Fokus di Papan Atas