Suara.com - Pelatih Timnas Indonesia, Patrick Kluivert, tampaknya sudah mendapatkan satu lagi staf bernama Jordy Kluitenberg yang bakal membantu kerja-kerja kepelatihannya menjelang lanjutan putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.
Sosok bernama Jordy Kluitenberg tersebut mencuat saat asisten pelatih Timnas Indonesia, Denny Landzaat, mengunggah sebuah foto di pesawat yang menandakan mereka tengah terbang ke Indonesia.
Dalam foto tersebut, Denny Landzaat terlihat terbang bersama tiga orang lainnya. Dua nama di antaranya tentu sudah dikenal oleh publik fans sepak bola Tanah Air. Mereka adalah Alex Pastoor dan Quentin Jakoba.
Adapun satu sosok lainnya ialah Jordy Kluitenberg. Dia merupakan analis pertandingan asal Belanda yang tampaknya bakal menambah kelengkapan staf pelatih Timnas Indonesia di bawah nakhoda Patrick Kluivert.
Lantas, siapakah sebetulnya sosok Jordy Kluitenberg tersebut? Bagaimana rekam jejaknya sebelum mendapatkan tugas dari Patrick Kluivert untuk bekerja di Timnas Indonesia? Berikut Suara.com menyajikan ulasannya.
Siapa Jordy Kluitenberg?
Jordy Kluitenberg merupakan sosok analis pertandingan yang usianya masih terhitung muda. Lelaki kelahiran Belanda itu memulai pekerjaannya sebagai analis pertandingan ketika masih berusia sekitar 27 tahun.
Ketika itu, dia bekerja sebagai video analyst di PEC Zwolle Youth. Pekerjaan pertamanya itu dimulai dari medio Juli 2020 hingga Juni 2021. Setelah itu, dia naik kelas ke tim PEC Zwolle U-21 pada tahun 2021.
Di level ini, Jordy Kluitenberg membantu Niek Loohuis, pelatih PEC Zwolle U-21. Setelah setahun menyelesaikan pekerjaannya itu, dai akhirnya mendapatkan pekerjaan yang lebih mentereng karena direkrut Heerenveen.
Baca Juga: Bung Towel Sentil Ahmad Dhani: Usulan yang Offside
Bersama tim kasta tertinggi Liga Belanda itu, dia membantu Kees van Wonderen selama periode Juli 2022 hingga Juni 2023. Selanjutnya, dia mendapatkan kesempatan emas untuk membantu Patrick Kluivert.
Namun, ketika itu Patrick Kluivert masih berstatus sebagai pelatih klub Liga Turki, Adana Demirspor. Jordy setidaknya bertugas mendampingi Kluivert sebagai video analis selama setengah musim.
Yang terakhir, lelaki kelahiran 12 Oktober 1992 ini sempat mendapatkan pekerjaan sebagai analis klub kasta ketiga Liga Italia, Triestina yang berkompetisi di Serie C, pada Juli 2024. Namun, ia memutuskan untuk kembali bekerja bersama Kluivert.
Dengan kata lain, Jordy Kluitenberg tak akan kesulitan untuk beradaptasi dengan lingkungannya. Sebab, sebelumnya ia sudah pernah membantu Patrick Kluivert, sehingga tak akan butuh waktu lama beradaptasi.
Kontributor: Muh Faiz Alfarizie
Berita Terkait
-
Bung Towel Sentil Ahmad Dhani: Usulan yang Offside
-
Kevin Diks Sehat Jelang Timnas Indonesia Lawan Australia
-
Mees Hilgers: Skuad Timnas Indonesia Sekarang Lebih Baik dengan Pelatih Baru
-
Sibuk Naturalisasi, Jordi Cruyff Beri Nasihat Membumi untuk PSSI
-
Info A1: Emil Audero, Dean James dan Joey Pelupessy Resmi Pindah Federasi, Siyap Hancurkan Australia dan Bahrain
Terpopuler
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil untuk Wanita, Harga Mulai Rp80 Jutaan
- 5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
Pilihan
-
Pertamina Mau Batasi Pembelian LPG 3 Kg, Satu Keluarga 10 Tabung/Bulan
-
Keponakan Prabowo Jadi Deputi BI, INDEF: Pasar Keuangan Pasang Mode Waspada Tinggi
-
Purbaya Hadapi Tantangan Kegagalan Mencari Utang Baru
-
5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
-
Danantara Mau Caplok Tambang Emas Martabe Milik Astra?
Terkini
-
Jelang Napoli vs Chelsea, Antonio Conte Puji Setinggi Langit Taktik Bola Mati Arsenal
-
Shayne Pattynama Gabung Persija Jakarta Langsung Tanya Jordi Amat Demi Target Juara Liga Indonesia
-
Eks Bek Arsenal Mengaku Hampir Gabung Inter Milan Nama Erick Thohir Sampai Terseret
-
Ngeri! Ingin Angkut Cole Palmer ke Old Trafford, MU Wajib Siapkan Rp3 Triliun
-
Liverpool Disebut Bakal Contek Cara Manchester United: Pecat Slot Angkat Gerrard sebagai Interim
-
Hasil Piala Asia Futsal 2026: Indonesia Bantai Korsel di Hadapan Shin Tae-yong
-
Presiden RFEF Klaim Final Piala Dunia 2030 Digelar di Spanyol, FIFA Masih Bungkam
-
John Herdman Pantau Langsung Super League 2025 Demi Cari Asisten Pelatih dan Pemain Berbakat
-
4 Alasan Sebenarnya Emil Audero Tak Pulang Bareng Bus Cremonese
-
Kabar Buruk Buat Carrick, Patrick Dorgu Menepi 10 Pekan dari Manchester United