Suara.com - Pelatih tim nasional Bahrain, Dragan Talajic, melontarkan sindiran tajam terhadap langkah Indonesia yang menaturalisasi tiga pemain baru jelang lanjutan Grup C putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia pada Maret ini.
Pernyataan ini mencuat menjelang pertemuan antara Bahrain dan Indonesia yang dijadwalkan berlangsung di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) pada 25 Maret 2025.
Dragan Talajic menyoroti kehadiran tiga pemain naturalisasi baru dalam skuad Indonesia, yakni Emil Audero, Joey Pelupessy, dan Dean James.
Dalam komentarnya, Talajic menyatakan bahwa dengan adanya pemain-pemain tersebut, timnya seolah-olah akan menghadapi tim Belanda.
"Setiap kali menghadapi Indonesia, selalu ada pemain baru. Kini, ada satu kiper dari Serie A dan dua dari liga Belanda, kita serasa melawan Belanda," ujar Talajic, dikutip dari Gulf Daily News Online.
Meskipun demikian, Talajic menegaskan bahwa timnya siap menghadapi tantangan tersebut dan tidak merasa gentar. "Kami siap menghadapi apa pun dan akan menunjukkan kemampuan kami. Tidak ada rasa takut," tambahnya.
Profil 3 Pemain Naturalisasi Baru yang Disindir Pelatih Bahrain
1. Emil Audero Mulyadi
Emil Audero lahir pada 18 Januari 1997 di Mataram, Nusa Tenggara Barat. Ia memiliki ayah asal Lombok dan ibu berkewarganegaraan Italia.
Baca Juga: Rafael Struick: Timnas Indonesia Masih Underdog
Saat ini, Emil bermain sebagai penjaga gawang untuk klub Palermo FC di Serie B Italia dengan status pinjaman dari Como 1907 di Serie A. Sebelumnya, ia pernah membela klub-klub seperti Juventus, Sampdoria, dan Inter Milan.
2. Joey Pelupessy
Joey Pelupessy lahir pada 15 Mei 1993 dan memiliki darah keturunan Maluku. Ia berposisi sebagai gelandang bertahan dan saat ini bermain untuk Lommel SK di Liga 2 Belgia.
Kariernya dimulai di FC Twente, kemudian ia bermain untuk Heracles Almelo, Sheffield Wednesday di Inggris, dan FC Groningen di Belanda.
3. Dean James
Dean James lahir pada 12 Februari 2001 dan berposisi sebagai bek sayap. Ia saat ini bermain untuk Go Ahead Eagles di Eredivisie Belanda. Sebelumnya, Dean meniti karier di tim muda Ajax Amsterdam dan FC Volendam sebelum bergabung dengan Go Ahead Eagles pada 2023.
Berita Terkait
-
3 Sisi Buruk Rene Muelensteen, Eks Asisten Sir Alex Ferguson yang akan Dihadapi Timnas Indonesia
-
Sama-Sama Hebat, Adu Pengalaman Alex Pastoor vs Rene Muelensteen
-
Kevin Diks OTW ke Australia Bareng Staf Baru Timnas Indonesia, Siapa?
-
Manajer Jelaskan Emil Audero Terkesan 'Hilang' dari Timnas Indonesia
-
Starting XI Timnas Indonesia Agar Bisa Hajar Australia: Pemain Baru Langsung Starter, Kecuali Emil
Terpopuler
- Susunan Tim Pelatih Timnas Indonesia U-23 di SEA Games 2025, Indra Sjafri Ditopang Para Legenda
- Gugat Cerai Hamish Daud? 6 Fakta Mengejutkan di Kabar Perceraian Raisa
- Pria Protes Beli Mie Instan Sekardus Tak Ada Bumbu Cabai, Respons Indomie Bikin Ngakak!
- 7 Sunscreen yang Wudhu Friendly: Cocok untuk Muslimah Usia 30-an, Aman Dipakai Seharian
- 19 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 23 Oktober 2025: Pemain 110-113, Gems, dan Poin Rank Up Menanti
Pilihan
-
Harga Emas Sabtu 25 Oktober 2025: Antam Masih 'Hilang', UBS dan Galeri 24 Menguat
-
Superkomputer Prediksi Arsenal Juara Liga Champions 2025, Siapa Lawan di Final?
-
Bayar Hacker untuk Tes Sistem Pajak Coretax, Menkeu Purbaya: Programmer-nya Baru Lulus SMA
-
Perbandingan Spesifikasi HONOR Pad X7 vs Redmi Pad SE 8.7, Duel Tablet Murah Rp 1 Jutaan
-
Di GJAW 2025 Toyota Akan Luncurkan Mobil Hybrid Paling Ditunggu, Veloz?
Terkini
-
Susul Calvin Verdonk, Penyerang Timnas Thailand U-23 Gabung Klub Ligue 1 Prancis
-
11 Gol Tanpa Penalti! Ayase Ueda Lebih Gacor Dibanding Kane dan Mbappe
-
Bek Rp1 Triliun Diprediksi Pep Guardiola Bakal Jadi Pemain Terbaik Dunia
-
Elkan Baggott Tampil Solid! Bawa Ipswich Town U-21 ke Puncak Klasemen Geser MU
-
Tiru Chelsea, Arsenal Bernafsu Dapatkan Bomber Brasil 19 Tahun, Demi Cuan di Masa Depan
-
Lamine Yamal Sebut Real Madrid Tim Pencuri, Andres Iniesta: Itu Bumbu El Clasico
-
Prediksi Real Madrid vs Barcelona: Misi Balas Dendam Los Merengues
-
Pelatih Timnas Indonesia Pengganti Patrick Kluivert Dibebankan Target Tinggi di Piala Asia 2027
-
Taktik MU Disindir Arne Slot, Ruben Amorim Murka: Gak Usah Sok Nilai Tim Lain
-
Ingin Lolos Piala Dunia, Dirtek PSSI Beberkan Kriteria Pelatih Baru Timnas Indonesia