Suara.com - Militansi, fanatisme hingga kreativitas suporter Timnas Indonesia mendapat sanjungan dari media Belanda. Menurut media Belanda itu, Garuda Fans tunjukkan kegilaan yang luar biasa.
Pujian itu diungkap media Belanda, Voetbalprimeur.nl pasca pertandingan Timnas Indonesia vs Bahrain dalam lanjutan babak ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 kemarin.
Sorotan media Belanda itu tertuju pada aksi koreografi burung Garuda raksasa. Menurut Voetbalprimeur, apa yang ditunjukkan suporter Timnas Indonesia membuka mata dunia tentang siapa mereka.
"Tidak semua orang tah bahwa suporter Indonesia memiliki kecintaan luar biasa terhadap sepak bola. Hal itu seperti ada di dalam darah mereka," ulas Voetbalprimeur.nl
Tak hanya satu media Belanda, media lainnya voetbalnieuws.nl juga menyoroti perihal aksi menyanyi bersama para suporter bersama pemain Timnas Indonesia di akhir pertandingam.
Seperti diketahui, suporter Timnas Indonesia usai pertandingan akan melakukan ritual khusus yakni menyanyi bersama 'Tanah Airku'
"Merinding! Suporter Indonesia berterima kasih kepada pemain dan staf pelatih dengan menyanyi bersama seisi stadion," ulas media Belanda itu.
Koreograafi Burung Garuda
Pemandangan memukau terlihat di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta saat Timnas Indonesia vs Bahrain, Selasa (25/3/2025) malam WIB. Kelompok suporter skuad Garuda membuat koreografi yang memukau.
Baca Juga: Kembali Cetak Gol untuk Indonesia, Selebrasi Ole Romeny Nyaris Berakhir Tidak Estetik
Ada dua koreografi ditunjukkan suporter di laga ini dari La Grande dan Ultras Garuda. Masing-masing punya makna sendiri.
Di sisi La Grande mereka mengeluarkan burung garuda raksasa. Sedangkan dari kubu Ultras mereka membentangkan spanduk loyalitas.
Kedua koreografi ini dikeluarkan saat lagu Indonesia Raya dikumandangkan. Seluruh suporter bernyanyi yang membuat Stadion GBK bergetar.
Maklum, Stadion GBK bisa dibilang dipenuhi suporter. Hampir tidak ada celah kursi kosong terlihat.
Bahkan, Presiden Prabowo Subianto hadir menonton langsung di Stadion GBK. Ini menjadi kali pertama Prabowo menyaksikan perjuangan Jay Idzes dan kawan-kawan secara langsung sejak menjabat sebagai presiden.
Pantauan Suara.com, pemain-pemain Bahrain tampil dalam tekanan. Setiap mereka mendapat bola selalu diteriaki oleh penonton.
Berita Terkait
-
Kembali Cetak Gol untuk Indonesia, Selebrasi Ole Romeny Nyaris Berakhir Tidak Estetik
-
Usai Nonton Timnas Indonesia Vs Bahrain Tak Duduk di Kursi VVP, Jokowi Disebut Memang Haus Pujian
-
Sindiran Norak Pundit Asing: Cukup Makan Sate Ayam, Anda Bisa Bela Timnas Indonesia
-
Media Belanda: Mees Hilgers Tidak Cedera Serius, Sudah Latihan Terpisah di FC Twente
-
Puji Setinggi Langit Rizky Ridho, Jay Idzes Singgung Kualitas Mees Hilgers
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
Terkini
-
Kenapa John Herdman Tolak Honduras dan Pilih Indonesia? Singgung Soal Liga Profesional
-
Tak Takut Dicaci! John Herdman Siap Dihantam Tekanan Suporter Indonesia
-
Jay Idzes Jadi Kunci! Ini Misi Awal John Herdman di Timnas Indonesia
-
Kontroversi 5 Gol Juventus ke Gawang Emil Audero: Penalti Dianulir dan Kartu Merah Pelatih Cremonese
-
John Herdman: Timnas Indonesia Layak Naik Kelas
-
Kata-kata Pertama John Herdman Usai Diperkenalkan Sebagai Pelatih Timnas Indonesia
-
Resmi Diperkenalkan Erick Thohir, Ini Ambisi Besar John Herdman Bersama Timnas Indonesia
-
Pesta 5 Gol ke Gawang Emil Audero, Spalletti Sebut Juventus Belum Selevel dengan Inter
-
PSSI Resmi Umumkan John Herdman Sebagai Pelatih Baru Timnas Indonesia
-
Fakta Baru: Pemain Real Madrid Terkejut, Xabi Alonso Didepak Tanpa Pemberitahuan Internal