Suara.com - Oxford United, tim yang diperkuat penyerang Timnas Indonesia, Ole Romeny berhasil mengalahkan tim papan atas Sheffield United dalam laga pekan ke-40 EFL Championships 2024/2025, Sabtu (5/4/2025). Tambahan tiga poin dari laga itu membuat Ole semakin bersemangat.
Ole Romeny diturunkan sebagai starter dalam pertandingan yang berakhir dengan kemenangan Oxford, 1-0 itu. Meski tidak cetak gol, ia tampil baik sepanjang jalannya pertandingan.
Satu-satunya gol kemenangan Oxford United atas Sheffield United tercipta di menit ke-38. Siriki Dembele adalah pemain yang mencatatkan namanya di papan skor di laga tersebut.
Ole mengatakan laga kontra Sheffield sangat luar biasa. Kemenangan ini menambah motivasi semua pemain untuk bangkit terus memburu kemenangan.
"Performa yang luar biasa dari tim, ayo terus melaju," kata Ole Romeny melalui Instagram Strories-nya selepas pertandingan.
Ole Romeny bergabung dengan Oxford United pada Januari 2025. Ia didatangkan dari klub asal Belanda, FC Utrecht.
Ole Romeny bisa dikatakan belum maksimal. Pemain 24 tahun itu baru bisa cetak satu gol dari 11 laga yang sudah dijalani di semua kejuaraan.
Kemenangan kontra Sheffield United sangat berharga buat Oxford. Perlahan-lahan, Oxford United bisa naik ke papan tengah klasemen EFL Championship 2024/2025.
Oxford United saat ini menempati posisi ke-18 klasemen sementara. Tim yang sebagian sahamnya dimiliki oleh Erick Thohir itu mengoleksi 45 poin dari 40 penampilan.
Baca Juga: Akhirnya! Kevin Diks Blak-blakan Dosa Besar Gagal Penalti Hingga Dibantai Australia
Oxford United berjarak empat peringkat dari penghuni posisi teratas zona degradasi. Konsisten diperlukan agar mereka tidak terpeleset ke papan bawah.
Penampilan Oxford United juga tengah angin-anginan. Dari lima pertandingan terakhir mereka cuma mengemas dua kemenangan, satu imbang dan dua kekalahan.
Di Oxford United sejatinya ada pemain Timnas Indonesia lainnya yaitu Marselino Ferdinan. Namun, nasib Marselino lebih mengenaskan dari Ole Romeny.
Marselino sama sekali kesulitan mendapatkan menit bermain di klubnya saat ini. Ia belum sekalipun tampil di ajang liga.
Marselino Ferdinan tampil satu kali ketika Oxford United dihajar Exeter City, 1-3 di ajang FA Cup pada 11 Januari 2025. Itu pun ia hanya dimainkan selama satu menit, kemudian mendapat kartu kuning.
Ole Romeny dan Marselino Ferdinan Andalan Timnas Indonesia
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
- Jalan Putri Hijau/Yos Sudarso Medan Ditutup 31 Januari hingga 6 Februari, Arus Lalin Dialihkan
- 5 Bedak Wardah High Coverage untuk Flek Hitam Membandel Usia 55 Tahun
- Reshuffle Kabinet: Sugiono Jadi Menko PMK Gantikan 'Orang Jokowi', Keponakan Prabowo Jadi Menlu?
- 3 Pilihan HP Infinix 5G dengan Performa Tinggi dan Layar AMOLED
Pilihan
-
Siapkan Uang Rp100 Miliar! Orang Terkaya RI Ini Serok 84 Juta Lembar Saham saat IHSG Anjlok
-
5 HP Memori 512 GB Paling Murah, Terbaik untuk Gamer dan Kreator Konten Budget Terbatas
-
7 HP RAM 8 GB Rp2 Jutaan Terbaik dengan Baterai Jumbo, Cocok buat Multitasking dan Gaming Harian
-
IHSG Anjlok, Purbaya: Jangan Takut, Saya Menteri Keuangan
-
10 Sneakers Putih Ikonik untuk Gaya Kasual yang Tak Pernah Ketinggalan Zaman, Wajib Punya
Terkini
-
Nyaris Malu, Lille Lolos ke Playoff Liga Europa, Calvin Verdonk Cetak Sejarah
-
Menang Dramatis Atas Kirgiztan, Hector Souto Pilih Kalem Soal Perempat Final
-
Hasil Liga Europa: Peforma Ciamik Calvin Verdonk Bawa Lille ke Playoff
-
Berapa Uang yang Keluar dari Ajax Amsterdam untuk Rekrut Maarten Paes?
-
Bakal Lawan Inter Milan, Emil Audero Siap Buktikan Diri!
-
5 Penyelamatan Gemilang Maarten Paes: Bikin Frutasi Lionel Messi hingga Pemain Arab Saudi
-
Drama 8 Gol di Indonesia Arena, Timnas Futsal Indonesia Segel Tiket Perempat Final
-
Kabar Baik dari Mauro Zijlstra, Cetak Gol dan Asis di Volendam
-
Tak Punya Pembelaan, Jan Oblak Persilahkan Fans Kritik Atletico Madrid usai Kalah dari Bodo/Glimt
-
Satu Pemain Timnas Indonesia yang Bisa Susul Maarten Paes ke Ajax Amsterdam