Suara.com - Ganasnya Timnas Indonesia U-17 di Grup C Piala Asia U-17 2025 tidak membuat Pelatih Nova Arianto besar kepala. Ia justru merendah tidak terbuai dengan euforia yang didapat skuad Garuda Muda.
Di bawah asuhan Nova Arianto, Timnas Indonesia U-17 tampil gacor sepanjang fase grup Piala Asia U-17 2025. Dari tiga laga yang dijalani, tim Merah Putih sukses sapu bersih kemenangan.
Raihan 9 poin membuat Timnas Indonesia U-17 lolos ke babak perempatfinal dengan status juara grup. Korea Selatan, Yaman, dan Afghanistan menjadi korban ganasnya Evandra Florasta dan kawan-kawan.
Berkat kelolosan ke babak delapan besar Piala Asia U-17 2025, Timnas Indonesia U-17 memastikan diri bisa berlaga di Piala Dunia U-17 2025. Ini merupakan sejarah baru setelah di edisi sebelumnya, Garuda Muda lolos ke ajang itu sebagai tuan rumah.
Kini, Timnas Indonesia U-17 membuktikan diri mampu lolos melalui perjuangannya dari babak kualifikasi. Kehebatan tim Merah Putih ternyata tidak membuat Nova Arianto besar kepala merasa hebat.
Nova mengaku sama sekali tidak memikirkan lagi hal tersebut. Fokusnya adalah saat ini menatap laga selanjutnya di babak delapan besar Piala Asia U-17 2025.
"Kami tidak ingin melihat fakta bahwa kami telah lolos ke Piala Dunia atau menjadi juara grup. Itu bukan sesuatu yang terlalu saya pikirkan," kata Nova dilansir dari laman AFC.
"Saya meminta para pemain untuk selalu fokus, pertandingan demi pertandingan," terang mantan asisten pelatih TImnas Indonesia senior era Shin Tae-yong itu.
Meski begitu, Nova Arianto bersyukur Timnas Indonesia U-17 bisa melangkah jauh hingga ke Piala Dunia U-17. Namun, untuk saat ini ia ingin fokus menghadapi laga selanjutnya.
Baca Juga: Bagan Menguntungkan! 3 Alasan Timnas Indonesia U-17 Bisa Lolos ke Final Piala Asia U-17 2025
Adapun di babak perempat final nanti, Timnas Indonesia U-17 sudah dinanti lawan tangguh runner-up Grup D. Sejauh ini masih belum bisa dipastikan karena sangat ketat persaingannya ada Korea Utara, Tajikistan, Oman, dan Iran.
"Yang pasti, kami bersyukur bisa lolos ke Piala Dunia. Sama seperti sejak awal ketika kami pertama kali tiba di sini, kami akan fokus untuk memainkan pertandingan demi pertandingan," sambungnya.
Terima Kasih untuk Suporter
Pemain Timnas Indonesia U-17, Rafi Rasyiq memberikan apresiasi kepada semua suporter yang terus memberikan dukungan. Garuda fans hampir tidak pernah absen memberikan suport langsung di stadion.
Menurutnya, ini menjadi tambahan motivasi bagi pemain yang sedang bertarung di lapangan. Ia mengharapkan di babak delapan besar nanti, suporter bisa hadir lebih banyak lagi.
"Terima kasih atas dukungan kepada Garuda Indonesia U-17. Kami akan memberikan yang terbaik untuk mempersiapkan diri menghadapi pertandingan selanjutnya," ujar Rafi.
Berita Terkait
-
Bagan Menguntungkan! 3 Alasan Timnas Indonesia U-17 Bisa Lolos ke Final Piala Asia U-17 2025
-
Andil Besar Persija di Balik Keganasan Timnas Indonesia Lolos Piala Dunia U-17 2025
-
Shin Tae-yong: Nova Arianto adalah Pelatih yang Saya Pantau
-
Jadwal Perempatfinal Timnas Indonesia U-17 di Piala Asia U-17 2025, Lawan Siapa?
-
Wonderkid Persija Tuntaskan Janji usai Bantu Timnas Indonesia U-17 Bungkam Afghanistan
Terpopuler
- Susunan Tim Pelatih Timnas Indonesia U-23 di SEA Games 2025, Indra Sjafri Ditopang Para Legenda
- Diskon Listrik 50 Persen PLN Oktober 2025, Begini Syarat dan Cara Dapat E-Voucher Tambah Daya!
- Shin Tae-yong Batal Comeback, 4 Pemain Timnas Indonesia Bernafas Lega
- 7 Rekomendasi Smartwatch untuk Tangan Kecil: Nyaman Dipakai dan Responsif
- 5 Bedak Padat yang Cocok untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Samarkan Flek Hitam
Pilihan
-
Harga Emas Sabtu 25 Oktober 2025: Antam Masih 'Hilang', UBS dan Galeri 24 Menguat
-
Superkomputer Prediksi Arsenal Juara Liga Champions 2025, Siapa Lawan di Final?
-
Bayar Hacker untuk Tes Sistem Pajak Coretax, Menkeu Purbaya: Programmer-nya Baru Lulus SMA
-
Perbandingan Spesifikasi HONOR Pad X7 vs Redmi Pad SE 8.7, Duel Tablet Murah Rp 1 Jutaan
-
Di GJAW 2025 Toyota Akan Luncurkan Mobil Hybrid Paling Ditunggu, Veloz?
Terkini
-
Eks Dortmund dan Dua Mantan Timnas Kolaborasi Tempa 40 Bintang Muda
-
Jejak Kontroversial Wasit Real Madrid vs Barcelona, Fans Blaugrana Cemas
-
Hasil Dewa United vs Phnom Penh Crown di AFC Challenge League: Banten Warriors Ditahan Imbang
-
3 Striker Timnas Indonesia Minim Menit Bermain di Klubnya
-
Timnas Indonesia U-23 Dapat Keuntungan Tak Terduga di SEA Games 2025, Vietnam Meradang
-
Gianni Infantino Bikin Gebrakan Baru Luncurkan Piala ASEAN FIFA, Bagaimana Nasib Piala AFF?
-
BRI Super League Goes to Campus: Kenalkan Industri Sepak Bola ke Generasi Muda
-
Striker Timnas Indonesia Belum Terima Kenyataan Gagal Lolos ke Piala Dunia 2026
-
Napoli Hantam Inter 3-1: Conte Balas Dendam, Sindir Lautaro dan Marotta
-
Kevin Diks Dapat Pembelaan Fans Borussia Monchengldbach: Seharusnya Ambil Penalti