Suara.com - Pemain Timnas Indonesia, Sandy Walsh masuk dalam daftar skuad Yokohama F Marinos untuk menghadapi Al Nassr, tim yang diperkuat mega bintang Cristiano Ronaldo di ajang AFC Champions League Elite 2024/2025, Minggu (27/4/2025).
Padahal, Sandy Walsh dalam lima pertandingan terakhir camat alias cadangan mati di klubnya.
Tentu saja laga ini sangat penting bagi kedua kesebelasan. Duel perempat final ini tersaji di Stadion Pangeran Abdullah Al Faisal.
Yokohama F Marinos punya modal bagus sebelum menghadapi Cristiano Ronaldo dan kawan-kawan. Sebab, di babak 16 besar kejuaraan ini mereka mengalahkan Wakil China Shanghai Port dengan skor 1-0 dan 4-1.
Sama halnya dengan Al Nassr yang menumbangkan wakil Iran Esteghlal FC secara agregat 4-0. Kedua tim ini sangat kuat sehingga pertandingan bakal seru buat disaksikan.
Bagi Sandy Walsh tentu laga ini sangat spesial karena ada potensi berhadapan langsung dengan Cristiano Ronaldo. Namun, tentu dengan catatan ia harus diberi waktu bermain pelatih.
Sandy Walsh pun dibawa menuju Arab Saudi. Akan tetapi untuk bermain, namanya belum tentu dipercaya tampil.
Terlebih, Sandy Walsh mulai terpinggirkan di Yokohama Marinos. Hal ini setelah sang pemain dicadangkan dalam lima pertandingan terakhir.
Terbaru, Sandy Walsh hanya menyaksikan rekan-rekannya dari bench kala Yokohama F. Marinos duel lawan Urawa Reds. Saat itu timnya kalah 1-3 dalam pekan ke-11 kasta teratas Liga Jepang di Saitama Stadium 2022, Saitama, pada Minggu (20/4/2025).
Baca Juga: Jay Idzes: Di Ruang Ganti Suasananya Agak Sulit
Sandy Walsh juga absen ketika Yokohama F. Marinos bermain imbang 0-0 kontra Tokyo Verdy, 3-3 melawan Kawasaki Frontale, kalah 1-2 dari Avispa Fukuoka, dan takluk 2-3 dari Shimizu S-Pulse.
Situasi ini tentu membuat Sandy Walsh harus lebih bekerja keras di atas lapangan supaya kembali mendapat kepercayaan. Oleh sebab itu, peluang sang pemain tampil saat melawan Cristiano Ronaldo Cs lumayan kecil.
Sandy Walsh Meyakinkan di Awal Musim
Sandy Walsh memulai musim 2025 di J1 League bersama Yokohama F. Marinos dengan cukup meyakinkan. Ia tampil lima kali dalam tujuh laga awal, dengan tiga di antaranya sebagai starter.
Performa individunya dinilai stabil meski tim belum menunjukkan hasil yang memuaskan.
Kondisi tim memburuk setelah pelatih Steve Holland—yang merekrut Sandy—dipecat sehari sebelum kekalahan dari Urawa Reds. Sejak itu, situasi semakin sulit bagi Marinos.
Berita Terkait
-
Jay Idzes: Di Ruang Ganti Suasananya Agak Sulit
-
Alex Pastoor Temui Emil Audero di Palermo: Pertemuan yang Berharga
-
Viral Sikap Sopan Jay Idzes Tolak Tawaran Martabak WNI di Italia
-
Pemain Timnas Indonesia Berprestasi Raih Juara Piala KNVB
-
Timnas Indonesia Siaga 1! 4 Pemain Keturunan Cedera Jelang Lawan China, Semua Pemain Kunci
Terpopuler
- 36 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 22 Januari: Klaim TOTY 115-117, Voucher, dan Gems
- Alur Lengkap Kasus Dugaan Korupsi Dana Hibah Pariwisata Sleman yang Libatkan Eks Bupati Sri Purnomo
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- Lula Lahfah Pacar Reza Arap Meninggal Dunia
- 5 Lipstik Ringan dan Tahan Lama untuk Usia 55 Tahun, Warna Natural Anti Menor
Pilihan
-
ESDM: Harga Timah Dunia Melejit ke US$ 51.000 Gara-Gara Keran Selundupan Ditutup
-
300 Perusahaan Batu Bara Belum Kantongi Izin RKAB 2026
-
Harga Emas Bisa Tembus Rp168 Juta
-
Fit and Proper Test BI: Solikin M Juhro Ungkap Alasan Kredit Loyo Meski Purbaya Banjiri Likuiditas
-
Dompet Kelas Menengah Makin Memprihatinkan, Mengapa Kondisi Ekonomi Tak Seindah yang Diucapkan?
Terkini
-
Menerka Taktik Michael Carrick untuk Jinakkan Arsenal, Bakal Sama Seperti Tekuk Man City?
-
5 Fakta Kekalahan Menyakitkan Liverpool dari Bournemouth: Rekor Buruk The Reds Sejak 2021
-
Pemilu Barcelona Maret 2026 Memanas, Hansi Flick Pasang Badan untuk Joan Laporta
-
Bojan Ungkap Alasan Persib Tak Rekrut Banyak Pemain Baru, Layvin Kurzawa Batal Gabung?
-
Jadwal TV dan Cara Nonton Link Streaming Persib Bandung vs PSBS Biak Malam Ini Pukul 19:00 WIB
-
Skandal Presiden FIFA, Diprotes Harga Tiket Piala Dunia 2026 Kemahalan Malah Hina Suporter Inggris
-
Tiket Final Piala Dunia 2026 Tembus Rp3,6Miliar, Infantino: Di Resale Bisa Lebih Mahal
-
Keras! Wakil Presiden DFB Sebut Boikot Piala Dunia 2026 Bisa Terjadi, Trump dan Infantino Bungkam
-
Bojan Hodak Pastikan Pemain Rp5,65 Miliar Absen Lawan PSBS Biak, Apa Penyebabnya?
-
Diego Simeone Ngamuk Saat Disinggung Rumor Julian Alvarez Merapat ke Arsenal