Suara.com - Pemain keturunan Indonesia yang kini bermain untuk klub Inggris, Leeds United, Pascal Struijk sempat membongkar duet impiannya di lini belakang. Bukan Mees Hilgers atau Jay Idzes, dia ingin bermain di samping Virgil van Dijk.
Para pemain yang disebutkan di atas memang semuanya kelahiran Belanda, tetapi Mees Hilgers dan Jay Idzes diketahui sudah berganti status dan kini membela Timnas Indonesia.
Sementara itu, Virgil van Dijk merupakan salah satu bek terbaik di dunia yang dimiliki Timnas Belanda. Sang pemain merupakan andalan klubnya, Liverpool.
Dalam konteks ini, Struijk tidak menjelaskan ingin berpartner dengan Virgil van Dijk di negara atau klub. Yang pasti dia mengagumi kehebatan bek berusia 33 tahun tersebut.
"Siapa bek tengah yang kamu sukai untuk bermain bersama?" tanya salah satu suporter di X dikutip dari laman Empire of the Kop, Minggu (27/4/2025).
Pascal Struijk lewat akun X miliknya, @StruijkPascal pun menjawab, "Virgil van Dijk."
Peluang Struijk untuk Membela Timnas Indonesia
Sejauh ini, Pascal Struijk belum mendapatkan panggilan membela Timnas Belanda di level senior, meskipun pernah memperkuat tim kelompok umur. Hal ini membuka peluang besar baginya untuk mempertimbangkan opsi lain.
Lahir di Belgia, Struijk sebenarnya sempat memenuhi syarat untuk membela Timnas Belgia, namun sejak 2022 ia secara tegas menyatakan tidak tertarik untuk memilih negara kelahirannya itu.
Baca Juga: Jay Idzes Dipantau 7 Kali Juara Serie A, Bakal Pindah Nih?
Situasi ini tentu menjadi angin segar bagi Timnas Indonesia. Dengan garis keturunan Indonesia yang mengalir dari kakek dan neneknya di pihak ayah, Struijk berpotensi menjadi amunisi tambahan yang luar biasa bagi skuad Garuda.
Apalagi Indonesia tengah membangun kekuatan baru demi mewujudkan mimpi lolos ke Piala Dunia 2026.
Bayangkan, seorang pemain yang telah merasakan ketatnya persaingan Premier League, bergabung memperkuat Timnas Indonesia.
Pengalaman, kualitas bertahan, dan visi bermain Struijk akan menjadi nilai tambah signifikan bagi tim Merah Putih.
Darah Indonesia Pascal Struijk
Meskipun lahir di Deurne, Belgia, pada 11 Agustus 1999, Pascal Struijk tidak pernah melupakan darah Indonesia yang mengalir dalam dirinya.
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 Mobil Sedan Bekas di Bawah 30 Juta Mudah Dirawat, Performa Juara!
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- Bupati Mempawah Lantik 25 Pejabat, Berikut Nama-namanya
- 4 Rekomendasi HP Murah Layar AMOLED dengan Baterai Jumbo Terbaik Januari 2025
- Stargazer vs Xpander: 10 Fakta Penentu MPV 7 Seater Paling Layak Dibeli
Pilihan
-
Investor Besar Tak Ada Jaminan, Pinjol Milik Grup Astra Resmi Gulung Tikar
-
5 HP Infinix Memori 256 GB Paling Murah untuk Gaming Lancar dan Simpan Foto Lega
-
John Herdman Teratas Soal Pelatih ASEAN dengan Bayaran Tertinggi
-
Coca-Cola Umumkan PHK Karyawan
-
Unilever Jual Sariwangi ke Grup Djarum Senilai Rp1,5 Triliun
Terkini
-
Rahasia Sukses John Herdman Terbongkar, Legenda Kanada Ungkap Kunci di Balik Keajaiban Piala Dunia
-
Tak Perlu Motivasi! Bojan Hodak Puas Lihat Mental Baja Pemain Persib Jelang Duel Panas vs Persija
-
Strategi Milomir Seslija Bawa Persis Solo Incar Poin Penuh Lawan Semen Padang di BRI Super League
-
Statistik Memukau Asnawi Mangkualam Bersama Port FC Meski Pindah Posisi Jadi Bek Kiri Liga Thailand
-
Apakah Manchester United Dzolim ke Ruben Amorim?
-
Respons Jay Idzes Soal Harga Pasarnya Meroket Tebus Rp173 Miliar
-
Kepindahan John Herdman ke Timnas Indonesia Disorot Media Brasil, Apa Katanya?
-
4 Pemain Timnas Indonesia yang Tambah Sukses Usai Pindah Klub Tahun Lalu
-
Bojan Hodak Waspadai Persija Jakarta Jelang Duel Panas di GBLA Usai Boros Belanja Pemain
-
Wasit Korea Selatan Pimpin Duel Persib Bandung vs Persija di GBLA, Rekam Jejaknya Bikin Sorotan