Suara.com - Pemerintah Kota (Pemkot) Bandung siap mengawal konvoi Persib juara kompetisi BRI Liga 1 2024/2025, yang dijadwalkan akan berlangsung pada 25 Mei mendatang.
Meski konvoi Persib juara baru akan digelar pada 25 mendatang, namun Bobotoh sudah dua kali merayakan gelar juara dengan konvoi mengelilingi Kota Bandung.
Konvoi pertama dilakukan pada Senin (5/5/2025), setelah berakhirnya pertandingan Persik Kediri vs Persebaya Surabaya yang berakhir imbang 3-3.
Hasil imbang Persik dan Persebaya di Stadion Brawija, Kediri, Senin (5/5/2025), membuat poin Persib tidak akan bisa dikejar oleh Bajul Ijo.
Setelah pertandingan tersebut, Bobotoh mulai turun ke jalan dan konvoi, mereka memadati beberapa titik pusat Kota Bandung seperti Graha Persib, Dago, hingga Alun-alun.
Bobotoh kembali melakukan konvoi, setelah Persib Bandung melakoni pertandingan pekan ke-32 kompetisi BRI Liga 1 2024/2025 menghadapi Barito Putera.
Setelah pertandingan di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Kota Bandung, Jumat (9/5/2025) malam, Bobotoh kembali turun ke jalanan Kota Bandung.
Wali Kota Bandung, Muhammad Farhan, mengucapakan terima kasih dan apresiasi kepada seluruh masyarakat khususnya Bobotoh yang selama ini telah merayakan gelar juara Persib Bandung dengan penuh semangat dan tertib.
"Setiap hari ada pawai keliling kota. Ada yang terorganisir, ada juga yang spontan. Tapi alhamdulillah sejauh ini semua berjalan lancar," kata Farhan pada kegiatan Apel Persiapan Pengamanan Konvoi Persib Juara, Senin (12/5/2025).
Baca Juga: Perjalanan PSIS: Pekan I Keok hingga Jadi Tim Pertama Terdegradasi
"Kami terus berkoordinasi dengan kepolisian, komunitas Bobotoh, dan pihak klub agar Bandung tetap aman dan nyaman," ucapnya menambahkan.
Lebih lanjut Farhan menuturkan, konvoi puncak Persib juara akan dilaksanakan pada Minggu 25 Mei mendatang atau sehari setelah laga pamungkas Liga 1 melawan Persis Solo.
Pertandingan pamungkas Persib di kompetisi BRI Liga 1 2024/2025 akan digelar di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), setelah kata tersebut akan ada seremoni pemyerahan piala dan pengalungan medali.
Rencananya, Gedung akan menjadi titik akhir konvoi Persib juara, sedangkan untuk titik awal konvoi masih dalam pembahasan.
"Kami sudah bicara dengan Gubernur Jawa Barat. Pemprov dan Pemkot siap bergandengan tangan demi suksesnya konvoi ini," jelasnya.
Farhan menuturkan, fokus utama Pemkot Bandung saat kegiatan, yakni konvoi berjalan aman, tertib, dan bersih.
Berita Terkait
-
Perjalanan PSIS: Pekan I Keok hingga Jadi Tim Pertama Terdegradasi
-
PSIS Resmi Degradasi, Bruno Silva: Ketidakadilan Padaku Dibayar Lunas
-
Selamat Datang Shyane Pattynama! Dianggap Cocok Bela 3 Klub Liga 1 Ini
-
Arema FC Minta Maaf Aremania Lempar Batu ke Bus Persik Kediri
-
Kronologis Suporter Lempar Batu Bus Persik Kediri usai Arema FC Dibantai 3-0
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan Muat 7-9 Orang, Nyaman Angkut Rombongan
- Pandji Pragiwaksono Dihukum Adat Toraja: 48 Kerbau, 48 Babi, dan Denda 2 Miliar
- Daftar Mobil Bekas yang Harganya Paling Stabil di Pasaran
- 7 Parfum Wangi Bayi untuk Orang Dewasa: Segar Tahan Lama, Mulai Rp35 Ribuan Saja
- 3 Pelatih Kelas Dunia yang Tolak Pinangan Timnas Indonesia
Pilihan
-
6 Tablet Memori 128 GB Paling Murah, Pilihan Terbaik Pelajar dan Pekerja Multitasking
-
Heboh Merger GrabGoTo, Begini Tanggapan Resmi Danantara dan Pemerintah!
-
Toyota Investasi Bioetanol Rp 2,5 T di Lampung, Bahlil: Semakin Banyak, Semakin Bagus!
-
Gagal Total di Timnas Indonesia, Kluivert Diincar Juara Liga Champions 4 Kali
-
Rupiah Tembus Rp 16.700 tapi Ada Kabar Baik dari Dalam Negeri
Terkini
-
Florian Wirtz dan Liverpool Anjlok, Julian Nagelsmann Serang Arne Slot
-
Siapa Arya Gorshidian? Bek Kanan Keturunan Jakarta-Iran yang Jadi Sorotan di Belanda
-
Pemain Masa Depan Garuda Bingung Timnas Indonesia Kalah 2 Kali Tapi Suporter Semakin Ramai
-
Marselino Ferdinan Berpeluang Samai Catatannya di Persebaya Bersama AS Trencin
-
Timnas Indonesia Absen di FIFA Matchday Edisi November, Media Vietnam Heran
-
Nova Arianto Intip Peluang Promosi ke Level Lebih Senior Usai Piala Dunia U-17 2025
-
Amunisi dari Eropa Tiba: 3 Pemain Abroad Siap Perkuat Timnas Indonesia U-23 Hadapi Mali
-
Erick Thohir: Terima Kasih Nova Arianto..
-
Timnas Indonesia Tak Main di FIFA Matchday, Thom Haye Manfaatkan Waktu untuk Istirahat
-
Jahat! Pemain Berbandrol Rp780 M Ini Dilarang Enzo Maresca Pakai Fasilitas Klub