Suara.com - PSSI merilis daftar 32 pemain yang akan memperkuat Timnas Indonesia dalam lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2026.
Dua diantaranya adalah bintang Malut United, Yakob dan Yance Sayuri, dipanggil untuk mengikuti sesi latihan tim nasional Indonesia guna persiapan menghadapi putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.
Keduanya memang tampil onfire di BRI Liga 1, sekaligus menjadi salah satu kunci tim Laskar Kie Raha nangkring di papan atas.
Kembali mendapat panggilan ke Timnas Indonesia, Yakob Sayuri mengucapkan kalimat yang cukup menyentuh.
"Saya bersyukur kepada Tuhan Yesus atas berkat perlindungan-Nya sehingga saya dijauhkan dari bahaya dan cedera," kata dia, Minggu (18/5/2025).
"Saya juga berterima kasih kepada seluruh anggota tim Malut United karena berkat kerja kerasnya saya bisa kembali dipanggil ke timnas Indonesia," tambahnya seperti dilansir ANTARA.
Pemain sayap berusia 27 tahun ini terakhir kali memperkuat Skuad Garuda pada ajang yang sama yaitu saat menghadapi Jepang (0-4) dan Arab Saudi (2-0) pada November 2024.
Yakob Sayuri pemilik nomor punggung 12 di Malut United itu memohon dukungan dan doa dari keluarga besar Malut United di mana pun berada agar mampu memberikan hasil terbaik untuk timnas Indonesia.
Hal senada diungkapkan sang adik, Yance yang mengucapkan terima kasih kepada seluruh jajaran tim Malut United atas kerja samanya pada musim ini.
Baca Juga: Bukan Ole Romeny, Striker Ini Disambut Antusias Usai Dipanggil ke Timnas Indonesia
Pemain asal Papua ini terakhir kali dipanggil pada November 2024, namun ia harus kembali lebih awal dari pemusatan latihan karena cedera.
"Saya bersyukur kepada Tuhan Yesus karena masih diberikan kesempatan untuk kembali ke timnas. Terima kasih juga kepada pelatih dan seluruh sahabat di Malut United karena atas kerja samanya akhirnya saya bisa dipanggil kembali," kata Yance.
Surat resmi PSSI terkait pemanggilan pemain ke timnas Indonesia diterima manajemen Malut United, Minggu.
"Dengan ini disampaikan bahwa Tim Nasional Sepak Bola Indonesia akan menyelenggarakan Pemusatan Latihan di Bali sebagai persiapan menghadapi kompetisi lanjutan dari Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia Putaran 3 pada bulan Juni 2025. Oleh karena itu, PSSI menghimbau kepada Saudara Yakob Sayuri dan Saudara Yance Sayuri untuk turut serta dalam kegiatan Tim Nasional Sepak Bola Indonesia," demikian bunyi surat resmi PSSI bernomor 2216/AGB281/V-2025 tersebut.
Dalam daftar kali ini, sejumlah pemain andalan yang selama ini menjadi tulang punggung Timnas tetap menjadi pilihan utama.
Nama-nama seperti Jordi Amat, Rizky Ridho, dan Marselino Ferdinan kembali mengisi daftar yang dirilis PSSI. Meski begitu, ada juga beberapa perubahan menarik yang cukup menyita perhatian.
Berita Terkait
Terpopuler
- Lipstik Warna Apa yang Cocok di Usia 50-an? Ini 5 Pilihan agar Terlihat Fresh dan Lebih Muda
- 5 Rekomendasi Sampo Kemiri Penghitam Rambut dan Penghilang Uban, Mulai Rp10 Ribuan
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
Terkini
-
Pelatih Anyar Chelsea Liam Rosenior: Saya Ini Orang yang Aneh
-
Senyum Lebar John Herdman Tiba di Indonesia Bareng Bang Jay, Bakal Nonton Persib vs Persija?
-
Liverpool dan Tiga Klub Premier League Rebutan Winger 19 Tahun Berbandrol Rp1,97 Triliun
-
Ole Gunnar Solskjaer Makin Dekat Kembali ke Manchester United
-
Debut Manis! Bernardo Tavares Bongkar Strategi Kemenangan Persebaya atas Malut United
-
Tak Mau Seperti Timnas Indonesia, Exco Federasi Tunisia Tolak Patrick Kluivert
-
Final Piala Super Spanyol Barcelona vs Real Madrid, Hansi Flick Sindir Mbappe
-
Gagal Gaet Joao Cancelo, Inter Milan Bidik Wing-Back Brasil Fiorentina Dodo
-
Rekor Tak Tersentuh! Persib Empat Laga Tak Terkalahkan dari Persija, Bojan Hodak Pede
-
Update Klasemen BRI Liga 1 2025/2026 Usai Persebaya Surabaya Tundukkan MU