Suara.com - Dua pemain Indonesia, Kakang Rudianto dan Malik Risaldi akan bergabung ke skuad ASEAN All Stars melawan Manchester United.
ASEAN All Stars akan melawan Manchester United yang dijadwalkan pada Rabu (28/5/2025) di Stadion Bukit Jalil, Malaysia.
Kim Sang-sik yang menjadi pelatih sebelumnya memanggil dua pemain timnas Indonesia, Asnawi Mangkualam dan Muhammad Ferrari.
Akan tetapi, Asnawi Mangkualam tidak bisa bergabung karena ia harus membela timnas Indonesia.
Pemain Port FC ini akhirnya mendapatkan panggilan lagi untuk memperkuat skuad Garuda.
Sedangkan Muhammad Ferrari juga tidak bergabung ke ASEAN All Stars, tapi ia sendiri tidak dipanggil oleh Patrick Kluivert ke skuad Garuda.
Nah, sebagai gantinya ada dua pemain Indonesia lain yang akan gabung.
Pertama adalah Kakang Rudianto yang merupakan pemain dari Persib Bandung.
Setelah merayakan gelar juara Liga 1 Indonesia musim 2024/2025, Kakang Rudianto terbang ke Malaysia untuk memenuhi panggilan dari Kim Sang-sik di ASEAN All Stars.
Baca Juga: Justin Hubner Belum Nongol, Ini Daftar Pemain yang Sudah Ikut TC Timnas Indonesia
Selain Kakang Rudianto, ada juga penggawa Persebaya Surabaya yang bernama Malik Risaldi akan gabung ke ASEAN All Stars.
Keduanya akan mewakili Indonesia di tim yang berisi para pemain Asia Tenggara yang dipilih untuk bertanding lawan Manchester United.
Nama-nama dari negara lain pun juga sudah dipastikan bergabung ke ASEAN All Stars.
Mereka seperti Do Duy Manh, Amani Aguinaldo, Nguye Hoang Duc, Sergio Aguero, hingga Bounphachan Bounkong.
Di sisi lain, Manchester United juga sudah memastikan membawa 32 pemain untuk laga persahabatan melawan ASEAN All Stars.
Ruben Amorin membawa para pemain bintangnya seperti Bruno Fernandes, Casemiro, Harry Maguire, Matthijs de Ligt Luke Shaw, dan Mason Mount ke Malaysia.
Berita Terkait
-
Resmi! Asnawi Mangkualam Keluar dari Skuad
-
Legenda Manchester United Berdoa Timnas Indonesia Lolos Piala Dunia 2026
-
3 Pemain yang Sukses Usai Tinggalkan Manchester United, Scott McTominay Pemain Terbaik Serie A
-
Perjalanan Hebat Scott McTominay: Cadangan di MU, Kini Jadi Pemain Terbaik Serie A 2024/2025
-
Asnawi Mangkualam Mungkin Dicoret, Pemain Keturunan Desa Waai Sudah Pulih dari Cedera
Terpopuler
- 63 Kode Redeem FF Terbaru 21 Januari: Ada Groza Yuji Itadori, MP40, dan Item Jujutsu
- 5 Motor Bekas 6 Jutaan Cocok untuk Touring dan Kuat Nanjak, Ada Vixion!
- 36 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 22 Januari: Klaim TOTY 115-117, Voucher, dan Gems
- Toyota Vios Bekas Tahun Muda Pajaknya Berapa? Simak Juga Harga dan Spesifikasi Umumnya
- Mobil 7 Seater dengan Harga Mirip Mitsubishi Destinator, Mana yang Paling Bertenaga?
Pilihan
-
Harga Emas Bisa Tembus Rp168 Juta
-
Fit and Proper Test BI: Solikin M Juhro Ungkap Alasan Kredit Loyo Meski Purbaya Banjiri Likuiditas
-
Dompet Kelas Menengah Makin Memprihatinkan, Mengapa Kondisi Ekonomi Tak Seindah yang Diucapkan?
-
5 Rekomendasi HP Rp1 Jutaan RAM 8 GB Terbaik Januari 2026, Handal untuk Gaming dan Multitasking
-
Harda Kiswaya Jadi Saksi di Sidang Perkara Dana Hibah Pariwisata
Terkini
-
Link Live Streaming Persija Jakarta vs Madura United di BRI Super League, 23 Januari 2026 Malam Ini
-
PSSI Resmi Gandeng Kelme Jadi Apparel Timnas Indonesia dan Futsal
-
Optimisme Dony Tri Pamungkas Bawa Persija Jakarta Amankan 3 Poin Penting Sikat MU Malam
-
Gabung Persija Jakarta, Shayne Pattynama Langsung Ancam Persib dan Tim Rival
-
Perjalanan Karier Shayne Pattynama: dari Akademi Ajax hingga Berseragam Persija Jakarta
-
Kata-kata Shayne Pattynama Usai Resmi Gabung Persija Jakarta
-
Shayne Pattynama Kontrak 2,5 Musim di Persija Jakarta
-
BREAKING NEWS! Shayne Pattynama Resmi Gabung Persija Jakarta
-
Shayne Pattynama ke Persija Jakarta? Mauricio Souza: Pemain yang Datang akan Membantu Kami
-
Benarkah Shayne Pattynama Segera Merapat ke Persija Jakarta?