Suara.com - Pemain naturalisasi China asal Swiss, Yang Mingyang menyoroti kelemahan timnas Indonesia yang dianggap tidak punya chemistry bagus.
Timnas Indonesia akan menjamu China dalam lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2026 yang dijadwalkan pada 5 Juni 2025.
Skuad Garuda mengandalkan para pemain keturunan yang berkarier di Eropa.
Nama-nama seperti Jay Idzes, Mees Hilgers, Calvin Verdonk, Ole Romeny menerima panggilan dari Patrick Kluivert.
Menghadapi timnas Indonesia yang banyak diisi pemain Eropa tidak membuat Yang Mingyang gentar.
Pemain naturalisasi China tersebut memang mengakui bahwa pemain Eropa punya keunggulan.
Akan tetapi, ia menilai bahwa para pemain skuad Garuda tidak banyak main bersama, sehingga chemstry kurang bagus.
Terlebih cuaca di Indonesia lebih panas, sehingga akan memengaruhi performa para pemain keturunan.
“Pemain Eropa tentu punya keunggulan dalam ritme dan konfrontasi,” kata Yang Mingyang dikutip dari Beijing News Sports.
Baca Juga: Energi Positif di Hari Pertama TC Timnas Indonesia, Kluivert Ungkap Fakta Ini
“Tetapi mereka tidak sering bermain bersama dan cuaca di Indonesia jauh lebih panas daripada di Eropa, jadi lawan mungkin tidak bisa beradaptasi dengan cepat,” imbuhnya.
Adapun Yang Mingyang sendiri merupakan pemain yang lahir di Basel Swiss, pada 11 Juli 1995.
Sang ayah yang bernama Yang Zhihong memang berasal dari Wuhan, China. Namun, ia kemudian berimigrasi ke Swiss.
Melansir laman FIFA, peralihan asosiasi Yang Mingyang dari Swiss ke China telah disahkan pada Senin (19/5/2025) silam.
Dengan kondisi itu, Yang Mingyang bisa bermain melawan Timnas Indonesia dan Bahrain.
"Yang Mingyang resmi memperkuat Tiongkok untuk laga kontra Indonesia, 5 Juni nanti," tulis unggahan akun Instagram @sasanafootball.id dilansir, Kamis (22/5/2025).
Berita Terkait
-
Simon Tahamata: Saya ke Indonesia Meski Keluarga Tidak...
-
Pemanggilan Beckham Putra ke Timnas Indonesia Tuai Kontroversi: Aura Pemain Titipan
-
Stefano Lilipaly Rela Dicoret Patrick Kluivert, Batal Bela Timnas Indonesia
-
Siapa Pengganti Sandy Walsh Lawan China dan Jepang? Patrick Kluivert Kasih Bocoran
-
Jordi Amat Menghilang dari TC Timnas Indonesia
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan dari Suzuki, Ideal untuk Harian karena Fungsional
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- Apakah Habis Pakai Cushion Perlu Pakai Bedak? Ini 5 Rekomendasi Cushion SPF 50
- 5 Rekomendasi HP RAM 8GB Rp1 Juta Terbaik yang Bisa Jadi Andalan di 2026
- 7 Sepatu Nike Tanpa Tali yang Praktis dan Super Nyaman untuk Lansia
Pilihan
-
Rupiah Loyo, Modal Asing Kabur Rp 27 Triliun Sejak Awal Tahun
-
Izin Tambang Emas Martabe Dicabut, Agincourt Resources Belum Terima Surat Resmi dari Pemerintah
-
Hashim dan Anak Aguan Mau Caplok Saham UDNG, Bosnya Bilang Begini
-
Harga Kripto Naik Turun, COIN Pilih Parkir Dana IPO Rp220 Miliar di Deposito dan Giro
-
Prabowo Cabut Izin Toba Pulp Lestari, INRU Pasrah dan di Ambang Ketidakpastian
Terkini
-
Jebolan Europa League Selangkah Lagi Perkuat Persija Jakarta, Siapa Dia?
-
Setelah Ivar Jenner, Persija Siapkan Kejutan Besar, Ragnar Oratmangoen ke Jakarta?
-
Gol Cepat Beckham Putra ke Gawang Persija Jadi Ajang Pembuktian Khusus bagi John Herdman
-
2 Kelebihan Timnas Indonesia di FIFA Series 2026 Versi Erick Thohir
-
Umuh Muchtar Pastikan Persib Rekrut Pemain Asing Baru, Besok Sudah Ikut Latihan?
-
Alasan Arteta Lepas Ethan Nwaneri ke Marseille: Dia Butuh Jam Terbang yang Lebih Layak
-
Liga Champions: Arne Slot Beri Sinyal Mo Salah Starter Meski Baru Pulang dari Piala Afrika
-
Kans MU Hajar Persija Jakarta Sangat Besar
-
Jayden Oosterwolde: Mereka Hubungi Saya Tiap bulan, Apakah Ingin Bermain untuk Timnas Indonesia
-
Preview: Vinicius Junior Mengamuk di Bernabeu Buktikan Kualitas Saat Real Madrid Cukur AS Monaco