Suara.com - Masa depan Jay Idzes menjadi tanda tanya setelah Venezia FC resmi terdegradasi ke Serie B untuk musim depan. Bek tengah Timnas Indonesia itu pun sudah memberi salam kepada fans tim berjuluk I Leoni Alati.
Meski demikian, salam yang disampaikan Jay Idzes tidak serta merta menjadi kalimat perpisahan sang pemain dengan klub yang sejatinya baru promosi ke Serie A musim lalu.
Namun begitu, banyak spekulasi beredar bahwa salam tersebut bisa jadi merupakan sinyal awal perpisahan yang terselubung dari pemain yang juga kapten Timnas Indonesia ini.
Jay Idzes memberikan salam setelah Venezia FC resmi turun kasta usai takluk dari Juventus di laga pekan terakhir Serie A 2024/2025.
Kekalahan tersebut menempatkan Venezia di zona merah dan mengubur harapan untuk bertahan di kasta tertinggi Liga Italia.
Dia mengaku menyesal dan meminta maaf kepada para penggemar karena gagal menjawab ekspektasi fans agar Venezia FC bisa bertahan di Serie A.
"Ini sangat menyakitkan. Musim ini tidak berjalan seperti yang kami inginkan, sesederhana itu," kata Jay Idzes dikutip dari Tutto Venezia Sport, Sabtu (31/5/2025).
"Setelah promosi tahun lalu, tujuan kami jelas: bertahan di Serie A. Kami telah mengecewakan Anda. Sepanjang tahun Anda selalu bersama kami, Anda selalu mendukung kami dan berada di sisi kami di saat-saat sulit."
"Saya sangat percaya bahwa hidup terbentuk dari bagaimana Anda bereaksi terhadap setiap situasi, terutama dalam menghadapi kemunduran."
Baca Juga: Kondisi Internal China Jelang Lawan Timnas Indonesia: Pemain Kalut, Pelatih Bingung
"Kami akan memanfaatkan kesempatan ini untuk membangun kembali dan kembali lebih kuat dari sebelumnya. Terima kasih semuanya, Forza Venezia."
Ucapan perpisahan itu muncul di tengah santernya kabar bahwa Jay Idzes masuk daftar jual Venezia FC.
Menurut laporan Calciomercato, bek kelahiran Belanda berusia 24 tahun itu menjadi incaran sejumlah klub Serie A yang sedang membangun ulang lini pertahanannya.
Hal ini diperkuat dengan momen menarik yang terjadi dalam sesi latihan Timnas Indonesia di Bali.
Dalam sebuah video yang viral di akun Instagram @bloopersfootball, gelandang Joey Pelupessy secara spontan menyebut, "Serie A boy, Inter Milan," kepada Jay setelah ia mencetak gol dalam sesi latihan.
Ucapan itu seolah memberi petunjuk bahwa destinasi baru Jay Idzes bisa jadi adalah raksasa Serie A, Inter Milan.
Berita Terkait
Terpopuler
- Lupakan Louis van Gaal, Akira Nishino Calon Kuat Jadi Pelatih Timnas Indonesia
- Mengintip Rekam Jejak Akira Nishino, Calon Kuat Pelatih Timnas Indonesia
- 7 Mobil Keluarga 7 Seater Seharga Kawasaki Ninja yang Irit dan Nyaman
- Link Download Logo Hari Santri 2025 Beserta Makna dan Tema
- Baru 2 Bulan Nikah, Clara Shinta Menyerah Pertahankan Rumah Tangga
Pilihan
-
5 Laga Klasik Real Madrid vs Juventus di Liga Champions: Salto Abadi Ronaldo
-
Prabowo Isyaratkan Maung MV3 Kurang Nyaman untuk Mobil Kepresidenan, Akui Kangen Naik Alphard
-
Suara.com Raih Penghargaan Media Brand Awards 2025 dari SPS
-
Uang Bansos Dipakai untuk Judi Online, Sengaja atau Penyalahgunaan NIK?
-
Dedi Mulyadi Tantang Purbaya Soal Dana APBD Rp4,17 Triliun Parkir di Bank
Terkini
-
4 Kiper Terbaik Premier League Saat Ini: Alisson Coret, Donnarumma Buat Gebrakan
-
Ousmane Dembele Tegaskan Tekad PSG Pertahankan Tren Positif
-
Dilumat 2-6 oleh PSV, McTominay Minta Napoli Jangan Panik: Musim Masih Panjang!
-
Marco van Basten Semprot Rencana Barcelona dan AC Milan Main di Luar Eropa
-
Air Mata Jurgen Klopp Mengingat Mendiang Diogo Jota: Dia Sudah Seperti Keluarga
-
Ide Gila Arsene Wenger Bakal Diterapkan di Piala Dunia 2026, Apa Itu?
-
Taktik Jitu Peter Bosz Matikan Strategi Antonio Conte: Peran False 9 Jadi Kunci
-
Persib vs Selangor FC, Bojan Hodak: Ini Persaingan Indonesia Lawan Malaysia
-
Inter Milan Pesta 4 Gol, Denzel Dumfries Bongkar Taktik Jitu Cristian Chivu
-
Fabio Capello Heran Kok Bisa Napoli Dibantai 2-6 oleh PSV? Tim Lemah