Suara.com - Timnas Indonesia akan menjamu China pada lanjutan babak ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026.
Kedua tim dijadwalkan bentrok pada laga penting itu di Stadion Utam Gelora Bung Karno (SUGBK) Jakarta, Kamis (5/6/2025).
Skuad Garuda dipastikan mendapatkan dukungan dari puluhan ribu yang memadati stadion sekaligus memberikan dukungan untuk Jay Idzes dan kawan-kawan.
Sementara, China juga tidak datang sendirian dengan banyaknya pendukung datang langsung ke arena pertandingan.
Melansir media China 163.com, sebanyak 2800 suporter dilaporkan akan hadir langsung mendukung skuad The Dragons di GBK.
"Lebih dari seribu orang akan berangkat dari negara-negara Asia Tenggara lainnya. Selain itu, basis suporter di Vietnam, Thailand, Malaysia, Filipina, dan negara-negara lainnya akan mengatur para suporter untuk datang ke Jakarta guna menonton pertandingan," tulis media tersebut dilansir Suara.com, Rabu (4/6/2025).
Saat pertemuan pertama di China tahun lalu, beredar di media sosial suporter China memaksa untuk mencopot spanduk yang dipasang fans Timnas Indonesia.
Insiden ini terjadi di Qingdao Stadium, tempat Timnas Indonesia bertanding melawan China. Aksi ini memicu reaksi dari netizen di media sosial.
"Cuman mau ngasih saran aja. Pas pertandingan lawan China di GBK putar ulang di layar besar video mereka yang nyuruh nurunin lambang garuda," tulis unggahan akun Instagram @tumnasday45.ina,
Baca Juga: Berkah Dipanggil Timnas Indonesia, Persib Perpanjang Kontrak Beckham Putra
Kini, tim Merah Putih diunggulkan selain dari segi kualitas pemain, namun juga akan banyak dukungan dari suporter.
Apalagi Timnas Indonesia kini bersiap diri lebih matang setelah menjalani pemusatan latihan (TC) di Bali United Training Center selama sepekan.
Dengan persiapan matang, ini adalah momen sempurna Garuda untuk menang di Jakarta besok malam.
Meski begitu, Patrick Kluivert tidak mau menganggap remeh China karena berpotensi membuat kejutan, seperti pertemuan pertama.
"Tapi yang paling penting adalah bagaimana kita bermain, mereka yang harus melihat ke kami," kata Kluivert.
"Karena kami bermain di kandang, kami harus bermain dominan dan mereka yang harus berhati-hati ke kita," tambah sosok asal Belanda tersebut.
Berita Terkait
Terpopuler
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- 4 Pilihan HP OPPO 5G Terbaik 2026 dengan RAM Besar dan Kamera Berkualitas
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- Bojan Hodak Beberkan Posisi Pemain Baru Persib Bandung
Pilihan
-
Kenaikan Harga Emas yang Bikin Cemas
-
Sah! Komisi XI DPR Pilih Keponakan Prabowo Jadi Deputi Gubernur BI
-
Hasil Akhir ASEAN Para Games 2025: Raih 135 Emas, Indonesia Kunci Posisi Runner-up
-
5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
-
Promo Suuegeerr Alfamart Jelang Ramadan: Tebus Minuman Segar Cuma Rp2.500
Terkini
-
Bukan Rp2,3 Miliar, Media Prancis Ungkap Gaji Layvin Kurzawa di Persib Bandung
-
Penyerang Andalan Era STY Termotivasi Dipanggil John Herdman ke Timnas Indonesia
-
Tak Hanya Roy Keane, Giliran Paul Scholes Tak Setuju Carrick Dipermanenkan Manchester United
-
Jadi Pemain Paling Diremehkan di Dunia, Harry Maguire Banjir Pujian Usai MU Kalahkan Arsenal
-
Mantan Anak Asuh John Herdman Makin Gacor, Kenapa Juventus Masih Cari Striker Baru?
-
Kepindahan Pemain Keturunan Filipina ke PSG Buat Ruang Ganti Barcelona Memanas, Hansi Flick Meradang
-
Eks ADO Den Haag Jalani Proses Naturalisasi, Siap Bela Timnas Indonesia
-
Prediksi Skor Napoli vs Chelsea: Misi Hidup Mati Pasukan Antonio Conte Lawan Mantan Klub
-
Barcelona Gerak Cepat untuk Fermin Lopez, Pagari Kontrak Hingga 2031
-
Perkuat Pertahanan, Persis Solo Resmi Datangkan Eks Pemain Lecce