Suara.com - Menjelang pertandingan kualifikasi piala dunia 2026 round III antara Tim Nasional Indonesia melawan Jepang, polisi di Polres Lombok Tengah, Provinsi Nusa Tenggara Barat (NTB) menggelar nonton bareng (Nobar) bersama keluarga Emil Audero untuk meningkatkan semangat nasionalisme.
Dengan cara ini diharapkan masyarakat bisa memberikan dukungan kepada Timnas Indonesia.
Keluarga Emil Audero dirasa akan menjadi daya tarik utama dalam kegiatan ini.
Dan selain itu akan menjadi momen emosional bagi para penggemar yang ingin merasakan kedekatan dengan salah satu pemain kebanggaan Indonesia.
"Mari bersama-sama memberikan dukungan penuh kepada Timnas Indonesia dalam pertandingan ini," kata Kapolres Lombok Tengah AKBP Eko Yusmiarto di Lombok Tengah, Selasa (10/6/2025).
Menurutnya acara spektakuler ini bukan hanya menyatukan para pecinta sepakbola di Lombok Tengah namun juga yang lebih istimewa lagi, keluarga besar salah satu punggawa Timnas Indonesia, Emil Audero Mulyadi.
"Semoga dengan dukungan kita semua, Timnas Garuda bisa meraih hasil terbaik untuk melakoni pertandingan selanjutnya di round ke IV untuk mendapat satu jatah tiket menuju piala dunia 2026," ujarnya.
Selain itu Kapolda NTB, Irjen Pol Hadi Gunawan akan menambah semarak acara ini, sekaligus menunjukkan dukungan penuh kepolisian terhadap Timnas Indonesia.
Guna memeriahkan suasana, Polres Lombok Tengah juga telah menyiapkan berbagai hadiah menarik yang akan diundi selama acara berlangsung.
Baca Juga: Meski Tak Ada Tendensi, Timnas Indonesia Harus Targetkan Kemenangan atas Jepang di Laga Terakhir!
Hal ini akan ditengarai menjadi kesempatan warga Lombok Tengah dan sekitarnya untuk bersatu mendukung Timnas Indonesia, sekaligus merayakan Hari Bhayangkara dengan penuh semangat dan kebersamaan.
"Kami mengajak seluruh lapisan masyarakat untuk datang dan memeriahkan acara nobar ini. Jangan lewatkan kesempatan ini, ajak keluarga, teman, dan kerabat untuk bersama-sama menyaksikan dan merasakan atmosfer pertandingan kualifikasi piala dunia yang mendebarkan di Polres Lombok Tengah," katanya.
Pertandingan Timnas Indonesia di kualifikasi piala dunia ini dijadwalkan kick-off pada hari Selasa pukul 18.35 WITA.
Sebagai penyelenggara nonton bareng (nobar) telah menyiapkan layar lebar (videotron) di lapangan Apel Mapolres untuk memanjakan pecinta sepak bola tanah air di Kabupaten Lombok Tengah.
Pada laga sebelumnya, Indonesia berhasil meraih 3 poin setelah mengalahkan tim nasional China dengan skor 1-0 melalui titik putih.
Harapan Ayah Emil Audero
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
- Jalan Putri Hijau/Yos Sudarso Medan Ditutup 31 Januari hingga 6 Februari, Arus Lalin Dialihkan
- 5 Bedak Wardah High Coverage untuk Flek Hitam Membandel Usia 55 Tahun
- Reshuffle Kabinet: Sugiono Jadi Menko PMK Gantikan 'Orang Jokowi', Keponakan Prabowo Jadi Menlu?
- 3 Pilihan HP Infinix 5G dengan Performa Tinggi dan Layar AMOLED
Pilihan
-
Siapkan Uang Rp100 Miliar! Orang Terkaya RI Ini Serok 84 Juta Lembar Saham saat IHSG Anjlok
-
5 HP Memori 512 GB Paling Murah, Terbaik untuk Gamer dan Kreator Konten Budget Terbatas
-
7 HP RAM 8 GB Rp2 Jutaan Terbaik dengan Baterai Jumbo, Cocok buat Multitasking dan Gaming Harian
-
IHSG Anjlok, Purbaya: Jangan Takut, Saya Menteri Keuangan
-
10 Sneakers Putih Ikonik untuk Gaya Kasual yang Tak Pernah Ketinggalan Zaman, Wajib Punya
Terkini
-
Berapa Uang yang Keluar dari Ajax Amsterdam untuk Rekrut Maarten Paes?
-
Bakal Lawan Inter Milan, Emil Audero Siap Buktikan Diri!
-
5 Penyelamatan Gemilang Maarten Paes: Bikin Frutasi Lionel Messi hingga Pemain Arab Saudi
-
Drama 8 Gol di Indonesia Arena, Timnas Futsal Indonesia Segel Tiket Perempat Final
-
Kabar Baik dari Mauro Zijlstra, Cetak Gol dan Asis di Volendam
-
Tak Punya Pembelaan, Jan Oblak Persilahkan Fans Kritik Atletico Madrid usai Kalah dari Bodo/Glimt
-
Satu Pemain Timnas Indonesia yang Bisa Susul Maarten Paes ke Ajax Amsterdam
-
Liam Rosenior Bongkar Jurus Chelsea Benamkan Napoli di Stadion Diego Maradona
-
Pep Guardiola Cetak Sejarah usai Man City Gilas Galatasaray, Apa Itu?
-
Sundulan Maut Robek Gawang Real Madrid, Anatoliy Trubin: Tiba-tiba Saya Disuruh Maju