Memasuki babak kedua, tekanan Jepang semakin intens. Ryoya Morishita menambah keunggulan menjadi 4-0 pada menit ke-55, disusul oleh gol Shuto Machino tiga menit kemudian. Pesta gol Samurai Biru ditutup oleh Mao Hosoya di menit ke-80.
Meskipun menelan kekalahan menyakitkan, Timnas Indonesia tetap memastikan tempat di putaran keempat Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.
Namun, laga ini menjadi evaluasi besar bagi pelatih Patrick Kluivert.
Dalam pertandingan ini, Kluivert mencoba komposisi berbeda dengan memadukan pemain muda dan pelapis. Di awal laga, Garuda sempat memberi perlawanan.
Peluang emas datang dari Ole Romeny yang berhasil menembus lini belakang Jepang dan mengirim umpan ke Beckham Putra. Sayangnya, penyelesaian akhir tidak maksimal dan peluang tersebut gagal menjadi gol.
Tekanan tinggi Jepang membuat barisan pertahanan Indonesia keteteran. Gol pertama Kamada tercipta di menit ke-14 setelah Emil Audero gagal mengamankan bola dengan sempurna.
Selain itu, Indonesia juga harus kehilangan Kevin Diks karena cedera di menit ke-24, digantikan oleh Yakob Sayuri yang kemudian juga mengalami benturan keras dan ditarik keluar digantikan Marselino Ferdinan.
Di balik kekalahan ini, Patrick Kluivert melihat sisi positif dari pengalaman yang didapat pemain muda.
Ia berharap pertandingan seperti ini bisa menjadi ajang pembelajaran dan pembentukan mental menghadapi tekanan internasional.
Baca Juga: Eksklusif dari Jepang: Tifo Suporter Timnas Indonesia Banjir Tepuk Tangan
Dengan hasil ini, Timnas Indonesia menyelesaikan Grup C di posisi keempat klasemen akhir, mengantongi total 12 poin dari 10 laga.
Sementara itu, Jepang semakin kukuh di puncak klasemen dengan 23 poin dan telah mengamankan tiket ke Piala Dunia 2026.
Berita Terkait
-
Tak Peduli Skor! Suporter Indonesia Bikin Merinding di Kandang Jepang
-
Shooting Saja Tak Mampu! Statistik Mengenaskan Timnas Indonesia Saat Dibantai Jepang
-
Dibantai Jepang 6-0, Timnas Indonesia Raih Banyak Pembelajaran Penting!
-
PSSI Gelar Nobar Timnas Indonesia vs Jepang yang Bikin Merinding di GBK
-
Potret Keseruan Nobar di GBK Meski Timnas Indonesia Dibantai Jepang
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Motor Gigi Tanpa Kopling: Praktis, Irit, dan Tetap Bertenaga
- 5 Rekomendasi HP Layar Lengkung Murah 2026 dengan Desain Premium
- 5 Lipstik Ringan dan Tahan Lama untuk Usia 55 Tahun, Warna Natural Anti Menor
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- 5 Sunscreen Jepang untuk Hempaskan Flek Hitam dan Garis Penuaan
Pilihan
-
5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
-
Promo Suuegeerr Alfamart Jelang Ramadan: Tebus Minuman Segar Cuma Rp2.500
-
Menilik Survei Harvard-Gallup: Bahagia di Atas Kertas atau Sekadar Daya Tahan?
-
ESDM: Harga Timah Dunia Melejit ke US$ 51.000 Gara-Gara Keran Selundupan Ditutup
-
300 Perusahaan Batu Bara Belum Kantongi Izin RKAB 2026
Terkini
-
Eks Real Betis Sebut John Herdman Diselimuti Aura Kesuksesan Bersama Timnas Indonesia
-
Sindiran Amad Diallo Pedas ke Arsenal: Harapan Kalian Cetak Gol Cuma dari Corner!
-
7 Pemain Diaspora Serbu Liga Indonesia, Sinyal Kuat Timnas Indonesia Juara Piala AFF 2026?
-
Reaksi PSG Atas Kepindahan Layvin Kurzawa ke Persib Bandung
-
Sudah 7 Pemain Diaspora kembali ke Liga Indonesia, Siapa yang Bakal Menyusul? Ini Prediksinya!
-
Piala Asia Futsal 2026: Kegilaan Timnas Futsal Indonesia, Unggul Head to Head Atas Semua Lawan
-
Ditanya 5 Pemain Terbaik Timnas Indonesia, Shin Tae-yong Tak Masukkan Calvin Verdonk dalam Daftar
-
Mengapa Erling Haaland Tak Masuk Starting XI Saat Lawan Wolves, Pertanda Apa?
-
5 Pemain Timnas Indonesia Terbaik Menurut Shin Tae-yong, Kevin Diks Kalah dari Asnawi Mangkualam
-
Cerita Nenek Jordy Wehrmann Soal Hasrat Cucunya Bela Timnas Indonesia